ABSTRACTPenelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengelolaan arsip wilayah perbatasan negara dalam menghadapi dinamika geopolitik Laut C ina Selatan (studi kasus Kepulauan Natuna) agar dapat mendukung kedaulatan dan keutuhan wilayah NKRI. Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan membaca dan mempelajari beberapa dokumen/referens; yang tepat, relevan, dan sesuai dengan kebutuhan penelitian. Data primer yang digunakan berupa arsip sebagai bagian dari bukti masa lampau. Berdasarkan hasil analisis, diperoleh pemahaman bahwa kelengkapan dan ketersediaan arsip wilayah perbatasan negara merupakan kekuatan dalam mewujudkan kepentingan nasional dalam rangka menjaga kedaulatan wilayah NKRI. Dengan demikian, pengelolaan arsip dapat didorong sebagai bagian dari sistem pertahanan nonmiliter.