UI - Tesis Membership :: Kembali

UI - Tesis Membership :: Kembali

Analisis Sistem Pengendalian Internal atas Pengelolaan Persediaan di Universitas Riau = Analysis of Internal Control System on Inventory at Riau University

Nurul Yusyawiru; Dyah Setyaningrum, supervisor; Tobing, Robert Porhas, examiner; Trisacti Wahyuni, examiner ([Publisher not identified] , 2018)

 Abstrak

ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis sistem pengendalian internal terkait pengelolaan persediaan di Universitas Riau serta bertujuan memberikan rekomendasi untuk menghadapi masalah yang terjadi. Laporan audit BPKP menyatakan bahwa UR belum melaksanakan kegiatan pengendalian dengan tepat dan memadai. Metode dalam penelitian ini merupakan analisis deskriptif berupa studi kasus. Data telah diperoleh melalui analisis dokumen, observasi, serta wawancara mendalam terhadap informan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat beberapa kelemahan universitas dalam melaksanakan kegiatan pengendalian atas pengelolaan persediaan. Kelemahan yang ditemukan seperti pada pengendalian fisik aset, ditemukannya kegiatan yang belum memiliki SOP serta flowchart pada SOP yang sangat sederhana atas proses penerimaan, penyimpanan dan pendistribusian barang. Penelitian ini memberikan rekomendasi kepada universitas terkait kelemahan atas kegiatan pengendalian tersebut, seperti SOP baru dan rekomendasi lain dalam upaya mengatasi masalah yang ada. Kelemahan penelitian ini adalah tidak adanya data terkait audit report dari Tim SPI serta data audit atas sistem informasi akuntansi.

ABSTRACT
The purpose of this study is to analyze internal control system related to inventory management at University of X and aims to provide a recommendation to manage problems that occurred. Audit report from State Development Audit Agency stated that the university has not conducted proper and adequate control activities. The method in this research is descriptive analysis in the form of case study. Data have been obtained through document analysis, observation, and in-depth interviews with informants. The results show that there are weaknesses of university in conducting control activities on inventory management. The weakness that has been found such as, at physical control of asset, where there is an activity that does not have a SOP and an unsophisticated flowchart for standard SOP on accepting, saving and distributing goods. The recommendation obtained from this study to organization related to control activities such as new SOP and other recommendation that can be applied to solve existing problems. The limitations of this study are the absence of audit reports from the university's internal audit team and the audit results of the accounting information system.

 File Digital: 1

Shelf
 T-Nurul Yusyawiru.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Tesis Membership
No. Panggil : T-Pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : [Place of publication not identified]: [Publisher not identified], 2018
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : computer
Tipe Carrier : online resource
Deskripsi Fisik : xiii, 71 pages : illustration ; 28 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
T-Pdf 15-21-830205170 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20480017
Cover