Kesejahteraan subjektif siswa di sekolah merupakan hal yang penting untuk diperhatikan, karena memiliki banyak manfaat positif untuk perkembangan siswa di sekolah maupun kesejahteraannya secara umum. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh dari dimensi keberfungsian keluarga, yakni family cohesion, family flexibility, dan family communication terhadap kesejahteraan subjektif siswa di sekolah. Partisipan pada penelitian ini merupakan 475 siswa SMA yang berasal dari lima sekolah di Jabodetabek. Kesejahteraan di sekolah diukur menggunakan brief adolescent subjective well-being in school scale (BASWBSS), dan family functioning diukur menggunakan family adaptability and cohesion evaluation scale (FACES III) serta family communication scale (FCS). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa family flexibility dan family communication memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap kesejahteraan siswa di sekolah.
Subjective well-being in school is one of the important thing to noticed because it has plenty positive benefits for students development in school and their overall well-being. The aims of this research is to examine the effect of family functioning dimensions, namely family cohesion, family flexibility, and family communication towards subjective well-being in school. Participants of this research are 475 students from five high schools in Jabodetabek. Subjective well-being in school is measured by Brief Adolescent Subjective Well-Being in School Scale (BASWBSS), while family functioning is measured by Family Adaptability and Cohesion Evaluation Scale (FACES III) and Family Communication Scale (FCS). The Result show that family flexibility and family communication has a positive and significant effect to subjective well-being in school.