UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Perbedaan penerapan strategi membaca artikel penelitian oleh pakar dan nonpakar di Fakultas Psikologi Universitas Indonesia = Different use of reading strategies in reading research articles by experts and novices at Faculty of Psychology in Universitas Indonesia

Naufal Mohammad Hogantara; Ivan Sujana, supervisor; Sri Hartati Suradijono, examiner; Pratiwi Widyasari, examiner (Fakultas Psikologi Universitas Indonesia , 2019)

 Abstrak

Membaca artikel penelitian merupakan kemampuan yang penting dimiliki oleh akademisi dan dibantu oleh penerapan strategi membaca. Namun, belum diketahui perbedaan strategis apa yang memisahkan pakar dari nonpakar dan faktor apa yang melatari perbedaan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan strategis antara kelompok pakar dan nonpakar serta mengungkap faktor apa yang menjelaskannya pada populasi Fakultas Psikologi UI. Data diperoleh menggunakan alat ukur Metacognitive Reading Strategies Questionnaire (MRSQ) dan survei mengenai tingkah laku membaca artikel penelitian dari Hubbard dan Dunbar (2017) dari 79 orang nonpakar dan 28 orang pakar. Setelah melalui analisis komparatif menggunakan independent sample t-test, hasil penelitian menunjukkan bahwa pakar di Fakultas Psikologi UI lebih sering menggunakan analytic-cognitive reading strategies daripada nonpakar. Meski demikian, tidak ditemukan perbedaan dalam pragmatic-behavioral reading strategies antara kedua kelompok. Analisis regresi berganda menunjukkan bahwa perbedaan penggunaan strategi membaca antara kedua kelompok tersebut dijelaskan oleh kecenderungan pakar untuk mengetahui cara memperoleh informasi dengan efisien, menganggap mudah dalam memahami bagian hasil angka dan tabel, dan menganggap penting bagian pendahuluan dan diskusi, serta kecenderungan nonpakar untuk merasa frustrasi dalam membaca artikel penelitian

Reading research articles is an important ability possessed by academics and is assisted by the application of reading strategies. However, it is not yet known what strategic differences separate experts from novices and what factors underlie these differences. This study aimed to determine the strategic differences between expert and novice groups and reveal what factors that can explain it in the population of the Faculty of Psychology in Universitas Indonesia. The data were obtained using the Metacognitive Reading Strategies Questionnaire (MRSQ) measure and behavioral surveys about reading research articles from Hubbard and Dunbar (2017) from 79 novices and 28 experts. After going through a comparative analysis using the independent sample t-test, the results showed that experts at the Faculty of Psychology in Universitas Indonesia more often used analytic-cognitive reading strategies than novices. However, there were no differences in the pragmatic-behavioral reading strategies between the two groups. Multiple regression analysis showed that differences in the use of reading strategies between the two groups were explained by the tendency of experts to know how to obtain information efficiently, to easily understand the results of numbers and tables, and to consider the introductory and discussion parts, and novices' tendency to feel frustrated in reading research articles.

 File Digital: 1

Shelf
 S-Naufal Mohammad Hogantara.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Skripsi Membership
No. Panggil : S-Pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Psikologi Universitas Indonesia , 2019
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : computer
Tipe Carrier : online resource
Deskripsi Fisik : xii, 62 pages : illustration ; appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S-Pdf 14-22-22498225 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20491874
Cover