UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Pengaruh keahlian tim manajemen puncak pada aktivitas manajemen laba riil dan akrual perusahaan = The influence of the expertise of the top management team on the activities of real earnings management and company accruals

Michelle Priscilla; Siregar, Sylvia Veronica Nalurita Purnama, supervisor; Chaerul D. Djakman, examiner; Fitriany, examiner (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2019)

 Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh keahlian tim manajemen puncak terhadap aktivitas manajemen laba riil (REM) dan akrual (AEM) di perusahaan-perusahaan di Indonesia dengan memeriksa data sekunder yang dikumpulkan sendiri dari perusahaan publik non-keuangan di Indonesia pada 2016 dan 2017 Keahlian anggota tim manajemen puncak diukur dengan kepemilikan gelar master, pemahaman dan pengalaman bidang fungsional inti yang dikelola, dan kepemilikan sertifikasi akuntansi seperti CA atau CPA.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa keahlian anggota tim manajemen puncak tidak berpengaruh pada aktivitas manajemen laba akrual pada perusahaan di Indonesia. Sementara itu, pemahaman dan pengalaman bidang fungsional inti yang dikelola memiliki pengaruh positif pada kegiatan manajemen laba riil melalui arus kas abnormal. Kepemilikan sertifikasi akuntansi memiliki pengaruh positif pada kegiatan manajemen laba riil di perusahaan yang sesuai dengan efek entrenchment manajerial dan memiliki pengaruh negatif pada aktivitas manajemen laba riil di perusahaan melalui pengeluaran diskresioner abnormal yang sejalan dengan efek pengurangan insentif.

This study aims to analyze the effect of top management team expertise on real earnings (REM) and accrual (AEM) management activities in Indonesian companies by examining secondary data collected by private non-financial public companies in Indonesia in 2016 and 2017 Member skills The top management team is measured by ownership of a masters degree, understanding and experience of the core functional areas being managed, and ownership of accounting certifications such as CA or CPA.
The results showed that the expertise of top management team members had no effect on accrual earnings management activities in companies in Indonesia. Meanwhile, understanding and experience of the core functional areas being managed has a positive influence on real earnings management activities through abnormal cash flow. Ownership of accounting certifications has a positive influence on real earnings management activities in companies that are in line with managerial entrenchment effects and has a negative influence on real earnings management activities in companies through abnormal discretionary expenditures that are in line with the effect of reducing incentives.

 File Digital: 1

Shelf
 S-Michelle Priscilla.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Kata Kunci

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Skripsi Membership
No. Panggil : S-pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2019
Bahasa : Ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : computer
Tipe Carrier : online resource
Deskripsi Fisik : xviii, 111 pages : illustration ; appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S-pdf 14-21-650520708 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20493356
Cover