UI - Tesis Membership :: Kembali

UI - Tesis Membership :: Kembali

Relevansi humor dalam tuturan ceramah K.H. Zainuddin MZ = Relevance in the humor speech of Zainuddin MZ

Fajri Syamsi Alifia; Abdul Muta`ali, supervisor; Totok Suhardijanto, examiner; Mohammad Umar Muslim, examiner (Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2019)

 Abstrak

Teori relevansi membahas mengenai komunikasi dan kognisi manusia dalam berbahasa. Teori yang dikembangkan oleh Sperber dan Wilson ini mengutamakan dua hal berkenaan dengan relevansi dalam tuturan yaitu dampak kontekstual dan pemrosesan usaha. Dalam penelitian ini, teori relevansi digunakan sebagai ancangan teori dalam melihat suatu relevansi  humor dalam ceramah dan teori humor yang dikemukakan oleh Berger dan Manser. Penelitian ini bertujuan untuk memaparkan mekanisme pemerolehan efek humor yang dihasilkan dalam tuturan humor dalam ceramah dan menguraikan relevansi dalam tuturan humor ceramah dengan nilai keagamaan. Penelitian ini menggunakan objek berupa dua buah video ceramah K.H. Zainuddin MZ yang berjudul Peran Suami terhadap Istri dan Akhlak Kepada Allah. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan merujuk pada sumber data berupa data tuturan langsung. Temuan dalam penelitian ini adalah didapati bahwa ada beberapa proses yang diperlukan agar efek humor dalam tuturan ceramah. Selain itu, ceramah K.H.Zainuddin MZ memiliki derajat relevansi yang kuat karena adanya penemuan kata yang memicu tawa audiens lebih banyak daripada frasa, klausa, dan kalimat. Kata-kata yang memicu tawa diklasifikasikan menjafi kata-kata umum, kosakata Betawi, dan kata-kata metaforis. Dalam kedua video ceramah tersebut ditemukan adanya generalisasi pesan secara tersirat disampaikan melalui pengamalan ayat-ayat Al-Quran.

The relevance theory discusses communication and human cognition in language. The theory developed by Sperber and Wilson prioritizes two things relating to relevance in speech, namely contextual impact and business processing. In this study, the theory of relevance was used as a theoretical approach in looking at the relevance of humor in the lecture and humor theory proposed by Berger and Manser. This study aims to describe the mechanism of the acquisition of humorous effects produced in humorous speeches in lectures and outlines the relevance of humorous speech lectures with religious values. This research uses objects in the form of two K.H video lectures. Zainuddin MZ entitled The Role of Husbands Against Wives and Morals to God. This study uses qualitative methods by referring to the source of data in the form of direct speech data. The findings in this study were found that there are several processes needed for the effect of humor in lecture speech. In addition, K.H.Zainuddin MZs lecture has a strong degree of relevance because of the discovery of words that trigger audience laughter more than phrases, clauses, and sentences. Words that trigger laughter are classified into common words, Betawi vocabulary, and metaphorical words. In the two lecture videos, it was found that the generalization of the message implicitly was conveyed through the practice of the verses of the Quran.

 File Digital: 1

Shelf
 T55253-Fajri Syamsi Alifia.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Tesis Membership
No. Panggil : T55253
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2019
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : xiii, 105 pages : illustration ; 28 cm + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
T55253 15-21-205662290 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20494551
Cover