Artikel Jurnal :: Kembali

Artikel Jurnal :: Kembali

Survey kondisi dan pelestarian naskah kuno di museum Siginjai Provinsi Jambi

Damaji Ratmono (Pusat Jasa Perpustakaan dan Informasi, 2017)

 Abstrak

Kekayaan budaya di lndonesia berupa naskah-naskah kuno perlu dilestarikan dengan baik agar dapat digunakan oleh generasi saat ini maupun generasi yang akan datang tak terkecuali naskah kuno yang tersimpan di Museum Siginjai di Provinsi Jambi. Keberadaan naskah-naskah di Museum Siginjai merupakan warisan budaya yang mempunyai nilai-nilai luhur yang mencerminkan kehidupan masyarakat Provinsi Jambi pada masa lalu. Berdasarkan survey kondisi yang dilakukan penulis dan tim konservator bahan pustaka Perpustakaan Nasional RI, ditemukan berbagai jenis kerusakan yang menimpa naskah-naskah kuno di museum tersebut, seperti kertas yang sudah rapuh, jilidan naskah yang rusak, dan naskah yang belum terlindung dengan kotak pelindung. Untuk itu dilakukanlah teknik perbaikan terhadap naskah-naskah tersebut yaitu dengan menggunakan teknik mending atau menambal dan menyambung, teknik laminasi secara manual. teknik penjilidan, dan teknik pembuatan kotak pelindung/portepel. Dengan berbagai teknik yang dilakukan dengan tepat, efektif, dan efisien sebagian naskah-naskah di Museum Siginjai yang tadinya rusak dapat diperbaiki dan dilestarikan sehingga bermanfaat bagi generasi saat ini dan generasi yang akan datang.

 Metadata

Jenis Koleksi : Artikel Jurnal
No. Panggil : 020 VIS 19:3 (2017)
Entri utama-Nama orang :
Subjek :
Penerbitan : Jakarta: Pusat Jasa Perpustakaan dan Informasi, 2017
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
ISSN : 14112256
Majalah/Jurnal : Visipustaka
Volume : Vol. 19, No.3, Desember 2017: Hal. 217-232
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated
Tipe Carrier : volume (rdacerrier)
Akses Elektronik :
Institusi Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 4, R. Koleksi Jurnal
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
020 VIS 19:3 (2017) 03-19-412423675 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20496068
Cover