Artikel Jurnal :: Kembali

Artikel Jurnal :: Kembali

Pengembangan industri kreatif di Panti Asuhan Miftahunnajah Banguntapan Bantul Yogyakarta berupa pendampingan pembuatan produk kreatif dari bahan limbah konveksi (kain perca)

Yasrin Zabidi (Sekolah Tinggi Teknologi Adisutjipto, 2018)

 Abstrak

ABSTRAK
Panti Asuhan Miftahunnajah merupakan kelompok masyarakat yang mengelenggarakan pendidikan pesantren untuk anak anak yatim. Untuk tujuan tersebut pengelola panti asuhan tersebut membutuhkan biaya operasional yang tidak sedikit dalam penyelenggaraan pendidikan dan memenuhi kebutuhan hidup santri-santrinya. Selama ini dana yang digunakan untuk operasional sebagian besar masih menggantungkan pada donatur dari para penyandang dana. Santri-santri yang ada di Panti Asuhan ini mempunyai potensi yang cukup bagus untuk dikembangkan agar bisa lebih mandiri secara ekonomi dan tidak hanya menggantungkan pada sumbangan donator atau penyandang dana yang ada. Sementara di lingkungan sekitar panti asuhan tersebut banyak sumber daya yang bisa diangkat untuk dikembangkan dalam bentuk industri kreatif. Salah satu sumber daya yang ada adalah adanya limbah kain perca hasil dari industri kecil konveksi yang ada di Yogyakarta. Kreatifitas dan inovasi santri-santri panti asuhan Miftahunnajah ini perlu dikembangkan agar bisa menangkap peluang yang ada di sekitarnya. Solusi untuk mengatasi permasalahan kurangnya kreatifitas dan inovasi para santri di Panti Asuhan Miftahunnajah adalah dengan memberikan pendampingan bimbingan usaha. Oleh karena itu dalam kegiatan Pengabdian pada Masyarakat T.A. 2017/2018 ini, pengusul melakukan kegiatan pendampingan untuk membina dan membimbing Panti Asuhan Miftahunnajah dalam membuat produk kreatif dan inovasi dari bahan limbah kain perca yang ada di lingkungan sekitarnya untuk menjadi produk kreatif dan bisa dipasarkan sehingga dapat mendukung perekenomian panti asuhan dan menjadi Panti Asuhan yang mandiri secara ekonomi. Langkah-langkah yang dilakukan dalam kegiatan Pengabdian pada Masyarakat ini adalah sebagai berikut :1) Melakukan survey untuk mengetahui kondisi Panti Asuhan Miftahunnajah di wilayah Wonocatur Banguntapan, 2) Melakukan pendataan industri kreatif yang layak untuk dilakukan pembinaan/pendampingan, 3) Melakukan pendampingan usaha berupa bimbingan pembuatan produk kreatif dan inovatif dari bahan limbah yang bisa dikembangkan di Panti asuhan Miftahunnajah Wonocatur Banguntapan. Hasil dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah anak-anak di Panti Asuhan Miftahunnajah dapat membuat produk kreatifitas dan inovasi dari bahan limbah kain perca.

 Metadata

Jenis Koleksi : Artikel Jurnal
No. Panggil : 600 JPM 1:1 (2018)
Entri utama-Nama orang :
Penerbitan : Yogyakarta : Sekolah Tinggi Teknologi Adisutjipto, 2018
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
ISSN : 26156717
Majalah/Jurnal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Kacanegara
Volume : Vol. 1, No.1 Januari 2018: Hal. 33-37
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated
Tipe Carrier : volume (rdacerrier)
Akses Elektronik : http://ejournals.stta.ac.id/index.php/KACANEGARA/article/view/264
Institusi Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 4, R.Koleksi Jurnal
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
600 JPM 1:1 (2018) 03-19-832874254 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20498030
Cover