UI - Tugas Akhir :: Kembali

UI - Tugas Akhir :: Kembali

Strategi Kesopanan Jepang pada Korespondensi Antarpemerintah: Studi Pragmatik terhadap Surat Berbahasa Inggris oleh Warga Jepang = Japanese Politeness in International Governmental Correspondence: A Pragmatic Study on English Letters Written by Japanese

Ahmad Maulana Fatahila; Lucia Lusi Ani Handayani, supervisor (Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2020)

 Abstrak

ABSTRAK
Digunakannya lingua franca pada nota diplomatik ternyata tidak mengurangi kemungkinan terjadinya kesalahpahaman karena perbedaan budaya antarpihak. Karena adanya peran penting budaya dalam komunikasi antarbangsa, penelitian ini bertujuan untuk memahami jenis variabilitas budaya di balik pilihan linguistik oleh pemerintah asing pada surat-surat yang mereka tulis beserta hubungan antara keduanya. Untuk menemukan keterkaitan yang dimaksud, terdapat dua pertanyaan penelitian yang harus dijawab, yakni (1) apa sajakah tipe-tipe strategi kesopanan yang digunakan oleh institusi kepemerintahan Jepang dalam surat berbahasa Inggris yang ditujukan kepada pemerintah Indonesia? dan (2) Bagaimana hubungan antara konsep wakimae (kearifan) dengan pilihan strategi kesopanan oleh institusi Jepang yang dimaksud? Penggunaan strategi kesopanan dan wakimae diteliti dari 9 surat dari institusi Jepang untuk institusi Indonesia dengan menggunakan kerangka penelitian yang Goudarzi, Ghonsooly, dan Taghipour (2015) dan Ridealgh (2016) telah gunakan sebelumnya. Berdasarkan perbandingan frekuensi kemunculan kedua konsep yang disebutkan, penelitian ini menungkapkan bahwa, di satu sisi, wajah dan kesopanan bekerja sebagai prinsip utama atas tindakan linguistik yang dilakukan institusi Jepang terkait. Di lain sisi, wakimae diidentifikasikan sebagai prinsip tambahan yang berfungsi sebagai faktor penentu tindakan lingustik yang berakar pada nilai budaya masyarakat Jepang.

 File Digital: 1

Shelf
 TA-Ahmad Maulana Fatahila.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Tugas Akhir
No. Panggil : TA-Pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2020
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : computer
Tipe Carrier : online resource
Deskripsi Fisik : viii, 14 pages : illustration
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
TA-Pdf 16-21-848796456 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20503192
Cover