UI - Makalah dan Kertas Kerja :: Kembali

UI - Makalah dan Kertas Kerja :: Kembali

Perubahan arah propaganda majalah Xin Qingnian di tahun 1920-an = The Change of the direction of Xin Qingnian magazine's propaganda in the 1920s

Romauli, Febrila Christy; Roring, Albert P.J., supervisor; R. Tuty Nur Mutia, examiner; Priyanto Wibowo, examiner (Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2020)

 Abstrak

Majalah Xin Qingnian adalah majalah revolusioner Cina yang berdiri pada tahun 1915. Xin Qingnian didirikan oleh Chen Duxiu, dipicu oleh situasi dan kondisi Cina yang mengalami kemunduran sejak akhir zaman Dinasti Qing. Pada awal didirikannya hingga tahun 1919, Xin Qingnian berperan sebagai media propaganda bagi Gerakan Budaya Baru di Cina, yang bertujuan mengumpulkan budaya lama dan memperkenalkan budaya modern, menyebarkan demokrasi dan sains, serta mengembangkan Baihua (白话). Arah majalah propaganda Xin Qingnian kemudian berubah sejak tahun 1920-an oleh faktor utama yaitu Gerakan Empat Mei 1919. Penelitian ini berusaha memaparkan bagaimana perubahan arah propaganda majalah Xin Qingnian, yang diteliti dari awal hingga akhir penerbitan majalah tersebut (1915-1926). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada tahun 1920-an arah propaganda Xin Qingnian telah berubah secara signifikan menjadi sebuah media penelitian komunisme, Marxisme-Leninisme, bahkan pada tahun 1921 Xin Qingnian menjadi media publikasi resmi Partai Komunis Cina. Penelitian menggunakan metode penelitian kualitatif dengan menerapkan metode penelitian sejarah, yaitu heuristik, verifikasi, interpretasi, dan historiografi.

Xin Qingnian Magazine is a Chinese revolutionary magazine founded in 1915. Xin Qingnian was founded by Chen Duxiu, triggered by the situation and conditions of China which had been in decline since the end of the Qing Dynasty. From its inception until 1919, Xin Qingnian served as a propaganda medium for the New Cultural Movement in China, which aimed to gather old culture and introduce modern culture, spread democracy and science, and develop Baihua (白话). The direction of the Xin Qingnian propaganda magazine then changed since the 1920s by the main factor, namely the May Fourth Movement of 1919. This research attempts to describe how the change in the direction of the Xin Qingnian magazine propaganda, which was studied from the beginning to the end of the publication of the magazine (1915-1926). The results showed that in the 1920s the direction of Xin Qingnian propaganda had changed significantly into a research medium for communism, Marxism-Leninism, even in 1921 Xin Qingnian became the official publication media for the Chinese Communist Party. This research uses qualitative research methods by applying historical research methods, namely heuristics, verification, interpretation, and historiography.

 File Digital: 1

Shelf
 MK-Febrila Christy Romauli.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Makalah dan Kertas Kerja
No. Panggil : MK-Pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2020
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : computer
Tipe Carrier : online resource
Deskripsi Fisik : 38 pages : illustration
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
MK-Pdf 10-21-392119114 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20508409
Cover