Artikel Jurnal :: Kembali

Artikel Jurnal :: Kembali

Aspek-aspek penjaminan kinerja teknis komponen arsitektur pada bangunan rumah susun sederhana sewa di Dki-Jakarta

Siregar, Andi Harapan; (Badan Litbang Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, 2020)

 Abstrak

Bukti empiris di lapangan menunjukkan bahwa kondisi teknis komponen arsitektur sangat berpengaruh pada kinerja bangunan rumah susun sederhana sewa. Terdapat 4 komponen arsitektur yang mempengaruhi kinerja teknis bangunan, yaitu: atap, dinding, lantai, dan utilitas. Kondisi teknis komponen bangunan ini dipengaruhi oleh: kualitas material, desain, kualitas pengerjaan, kondisi lingkungan luar serta perilaku penggunaan, dan perawatan. Tulisan ini dimaksudkan untuk menyampaikan berbagai aspek yang dipertimbangkan dalam penjaminan kinerja teknis komponen arsitektur bangunan rumah susun sederhana sewa, agar target umur bangunan 50 tahun yang ditetapkan pemerintah dapat dicapai. Aspek-aspek penjaminan kinerja teknis komponen arsitektur dikembangkan melalui skenario perancangan umur teknis setiap komponen arsitektur pada bangunan rumah susun sederhana sewa untuk menemukenali aspek-aspek sensitif yang mempengaruhi umur teknis tiap komponen arsitektur dan besaran pengaruhnya kepada umur teknis bangunan. Dalam penulisan ini diterapkan: 1) pendekatan studi pustaka terkait berbagai riset terdahulu yang kemudian dilakukan survei lapangan, 2) wawancara terhadap pengelola dan penghuni Rusunawa dan 3) dilakukan metode Delphi. Metode Delphi digunakan untuk menjaring berbagai pengetahuan para ahli dalam kinerja bangunan Rusunawa yang dipengaruhi oleh komponen arsitektur. Tiga aspek utama yang mempengaruhi kinerja teknis komponen arsitektur, yaitu: 1) kualitas material, 2) kualitas pengerjaan, dan 3) kualitas perawatan. Dengan menentukan umur teknis komponen arsitektur, pihak manajemen operasional bangunan dari Rusunawa dapat merencanakan tindakan yang dilakukan sepanjang umur teknis bangunan 50 tahun.

 Metadata

Jenis Koleksi : Artikel Jurnal
No. Panggil : 728 JUPKIM 15:1 (2020)
Entri utama-Nama orang :
Subjek :
Penerbitan : Bandung: Badan Litbang Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, 2020
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
ISSN : 19074352
Majalah/Jurnal : JURPEM
Volume : Vol. 15, No. 1, Mei 2020: Hal. 19-33
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume
Akses Elektronik :
Institusi Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 4, R. Koleksi Jurnal
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
728 JUPKIM 15:1 (2020) 08-21-595094606 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20512613
Cover