UI - Tesis Membership :: Kembali

UI - Tesis Membership :: Kembali

Era baru penerimaan negara bukan pajak dalam perekonomian Indonesia dan implementasi dalam masa pandemi covid-19 = A new era of administration of non-tax state revenue in Indonesia's economy and the implementation in facing the covid-19 pandemic.

Dina Rosdiana Rusdi; Ratih Lestarini, supervisor; Tjip Ismail, supervisor; Sitompul, Zulkarnain, examiner; Yunus Husein, examiner (Fakultas Hukum Universitas Indonesia, 2021)

 Abstrak

Indonesia melaksanakan penyelenggaraan pembangunan nasional untuk menciptakan
masyarakat yang makmur, sejahtera, adil dan merata sesuai dengan Undang-Undang
Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945. Penyelenggaraan tujuan negara
terefleksi dalam beragam belanja negara yang di danai oleh APBN. Sebagai salah satu
sumber penerimaan negara pengelolaan Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) saat
ini dirasa masih kurang optimal. Oleh karena itu, perlu dilakukan optimalisasi PNBP
dengan berbagai cara antara lain dengan melakukan inventarisir potensi, jenis dan tarif
PNBP, maupun melakukan analisis penetapan jenis dan tarif PNBP. Penelitian ini
merupakan penelitian hukum berbentuk penelitian yuridis normatif. Penelitian yuridis
normatif menggunakan bahan kepustakaan dan melakukan identifikasi berbagai asas
serta menggunakan informasi yang berkaitan untuk menjawab rumusan masalah.
Kesimpulan yang didapatkan dari penelitian yang telah dilakukan yakni untuk
meningkatkan penerimaan PNBP, pemungutan yang dilakukan pemerintah harus
dilaksanakan sesuai dengan peraturan perundang-undangan agar tidak terjadi
kesewenang-wenangan. Disamping itu, kebijakan penetapan tarif PNBP yang dilakukan
oleh pemerintah harus dipastikan memberikan keadilan setara, serta perlu dilakukan
monitoring dan evaluasi dalam pelaksanaan pengelolaan tarif PNBP. Beberapa hal yang
dilakukan pemerintah untuk mendorong percepatan pemulihan perkonomian nasional
pada masa pandemi covid saat ini yakni dengan kebijakan yang diberikan pemerintah
antara lain seperti dikenakannya tarif PNBP hingga 0% (nol persen) ataupun Rp0,00
(nol rupiah) serta memberikan ruang bagi para wajib bayar dalam menyelesaikan
pengembalian, keringanan, serta keberatan PNBP. Untuk meningkatkan penerimaan
PNBP ada berbagai hal yang bisa dilakukan yakni mengoptimalisasi pendapatan negara
dari PNBP, meningkatkan kualitas penyelenggaraan tata kelola PNBP, pengurangan
atau penyederhanaan tarif dan jenis PNBP.

Indonesia carries out the implementation of national development to create a
prosperous and equitable society in accordance with the 1945 Constitution. The
implementation of state objectives is reflected in various state expenditures funded by
the State Budget. As a source of state revenue, the management of Administration of
Non-Tax State Revenue (PNBP) hasn’t implemented optimally. Therefore, it is
necessary to optimize PNBP in various ways, including by conducting an inventory of
the potential, types and rates of PNBP, as well as analyzing the determination of the
types and rates of PNBP. This research is a legal research in the form of normative
juridical research. Normative juridical research uses library materials, identifies
various principles, and uses related information to answer the problems. The
conclusion obtained from the research is to increase PNBP revenue and PNBP should
be based on laws and regulations. In addition, the PNBP cost setting policy must be
ensured to provide equal justice, monitoring and evaluation needs to be implemented in
PNBP cost management. To encourage the acceleration of national economic recovery
during the current covid pandemic, the government provided policies, such as imposing
PNBP rates of up to 0% (zero percent) or Rp.0.00 (zero rupiah) and providing space
for compulsory pay in completing returns to PNBP. To increase PNBP revenues the
government optimizes state revenues from PNBP, improves the quality of PNBP
governance, reduces or simplifies cost and types of PNBP.

 File Digital: 1

Shelf
 T-Dina Rosdiana Rusdi.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Tesis Membership
No. Panggil : T-pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Hukum Universitas Indonesia, 2021
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : computer
Tipe Carrier : online resource
Deskripsi Fisik : xvi, 100 pages : illustration + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
T-pdf 15-22-08743603 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20518000
Cover