Pasien kanker payudara dengan berbagai karakteristik yang dimiliki harus memiliki keyakinan diri serta manajemen diri yang baik, sehingga dapat melanjutkan hidupnya secara berkualitas. Tujuan penelitian ini untuk mengidentifikasi hubungan efikasi diri terhadap manajemen diri pada pasien kanker payudara di Rumah Sakit Kanker Dharmais Jakarta. Penelitian ini menggunakan metode deskripsi analitik dengan pendekatan cross sectional. Pengambilan sampel dengan cara purposive sampling dengan sampel berjumlah 108 responden. Hasil penelitian menggunakan uji regresi logistik menunjukkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan pada efikasi diri terhadap manajemen diri pasien kanker payudara (p=0,001) setelah dikontrol dengan stadium, faktor psikologis dan dukungan sosial. Hasil analisis didapatkan Odds Ratio (OR) dari diri adalah 16,713 (95% CI: 4,424;63,137), dukungan sosial Odds Ratio (OR) 4,968 ( 95% CI: 1,785;13,831), dan stadium dengan Odds Ratio (OR) 0,190 (95% CI: 0,044;0,820). Peneliti merekomendasikan untuk bidang pelayanan keperawatan dapat melanjutkan penelitian dengan lebih berfokus pada pengembangan intervensi untuk meningkatkan dan mempertahankan perilaku manajemen diri.
Breast cancer patients with various characteristics must have self-confidence and good self-management, so that they can continue their quality of life. The purpose of this study was identified the relationship between self-efficacy and self-management on breast cancer patients at Dharmais Cancer Hospital Jakarta. This study used an analytical description method with a cross sectional approach. Sampling technique was used purposive sampling with number of sample 108 respondents. Data was analyzed by using logistic regression show that there was a significant relationship between self-efficacy and self-management of breast cancer patients (p=0.001) after controlling of various factor such as stage, psychological factors and social support. The results of this study showed that the Odds Ratio (OR) of self-efficacy was 16,713 (95% CI: 4,424; 63,137), social support Odds Ratio (OR) was 4,968 (95% CI: 1,785; 13,831), and the stage with Odds Ratio (OR) was 0.190 ( 95% CI: 0.044; 0.820). Researchers recommended that the nursing services facilities can continue research by focusing on developing interventions to improve and maintain self-management behavior.