UI - Tesis Membership :: Kembali

UI - Tesis Membership :: Kembali

Evaluasi Proses Anggaran Biaya Proyek Investasi Infrastruktur (Studi Kasus pada PT. XXX) = Evaluation of Budgeting Process for Infrastructure Investment Project (Case Study on PT. XXX)

Hadyan Rifqi Antoro; Mohamad Slamet Wibowo, supervisor; Elvia Rosantina Shauki, examiner; Evony Silvino Violita, examiner (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2021)

 Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi penyebab over-budget Rencana Anggaran Biaya (RAB) proyek dan pengendalian atas RAB proyek yang seharusnya dimiliki oleh PT. XXX. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus pada single case unit analysis. Data yang digunakan adalah data primer dengan menggunakan instrumen penelitian berupa dokumentasi, analisis konten dan wawancara. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa penyebab over-budget terjadi karena biaya-biaya yang dapat dikendalikan yang seharusnya bisa tercakup di dalam proses penyusunan rencana anggaran biaya proyek dan pada saat proses pengadaan akan tetapi tidak tercakup pada saat penyusunan anggaran biaya proyek dan pada saat proses pengadaan dilakukan. Selain itu, hasil evaluasi mengenai pengendalian RAB yang seharusnya dimiliki oleh PT. XXX menunjukkan bahwa pengendalian atas RAB proyek yang dimiliki tidak memberikan informasi yang dibutuhkan di dalam pengambilan keputusan seperti berapa biaya yang sudah menjadi komitmen perusahaan, berapa biaya yang sudah aktual terbayarkan dan forecast biaya yang akan dikeluarkan ke depannya, dan laporan tidak tersedia tepat waktu. Hal ini menyebabkan pengendalian anggaran biaya yang ada tidak efektif.

This research aims to evaluate the causes of over-budget in the Project Budget Plan and control over the project budget plan that should be implemented by PT. XXX. The method used in this research is a qualitative method with a case study approach to the single case unit analysis. The data used is primary data using research instruments in the form of documentation, content analysis and interviews. The evaluation results show that the cause of over-budget occurs because of controllable costs that should have been included in the process of preparing the project budget plan and during the procurement process but were not covered during the preparation of the project budget and when the procurement process was carried out. In addition, the results of the evaluation regarding the control of the Project Budget Plan that should be owned by PT. XXX indicates that the control over the project's Budget Plan does not provide the information needed for decision making, such as how many costs have been committed, how many costs have actually been paid and the forecast costs that will be spent in the future and reports are not available on time. This causes the existing budget control to be ineffective.

 File Digital: 1

Shelf
 T-Hadyan Rifqi Antoro.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Tesis Membership
No. Panggil : T-pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Jakarta: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2021
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : computer
Tipe Carrier : online resource
Deskripsi Fisik : xii, 51 pages : illustration
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
T-pdf 15-22-41764468 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20523182
Cover