UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Hubungan Pembelajaran Jarak Jauh Terhadap Motivasi Belajar Mahasiswa FKG saat Pandemi Covid-19 di Indonesia = The Relationship of Distance Learning to the Learning Motivation of Dental Students during the Covid-19 Pandemic in Indonesia.

Rafif Ghony Rahman; Risqa Rina Darwita, supervisor; Gita Ariffa Sjarkawi, supervisor; Diah Ayu Maharani, examiner; Herry Novrinda, examiner (Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia, 2021)

 Abstrak

Latar Belakang: Pada akhir Desember 2019, wabah pneumonia yang ditandai dengan demam, batuk kering dan kelelahan serta gejala gastrointestinal terjadi di pasar grosir makanan laut, Huanan, di wuhan, hubei, cina. organisasi Kesehatan Dunia menyatakan sebagai pandemi COVID-19 Pada 11 Maret 2020 (WHO,2020). Untuk mencegah penyebaran COVID-19 lebih lanjut, banyak negara telah menerapkan sejumlah protokol pencegahan, salah satunya social distancing dan kampanye stay at home. Hal tersebut berdampak terhadap sejumlah aspek tidak hanya terhadap bidang ekonomi, tetapi juga terhadap bidang pendidikan. Tujuan: Untuk Mengetahui hubungan pembelajaran jarak jauh terhadap motivasi belajar mahasiswa Fakultas Kedokteran Gigi saat masa pandemi COVID-19 di Indonesia. Metode: Penelitian ini menggunakan desain penelitian Analitik untuk mengetahui tentang hubungan pembelajaran jarak jauh terhadap motivasi belajar mahasiswa FKG saat pandemi COVID-19 di Indonesia dengan desain studi potong lintang (cross-sectional) untuk menjawab rumusan masalah serta mencapai tujuan dari penelitian. Kuesioner terdiri dari 48 pertanyaan. Digunakan uji korelasi melalui uji kendall’s taudengan melihat nilai p-value dan r (Koefisien korelasi) untuk analisis statistik. Hasil: Berdasarkan uji kendall's tau terdapat hubungan yang signifikan (p<0,05) antara pembelajaran jarak jauh dengan akademik motivasi dan sosiodemografi. Kesimpulan: Semakin baik tingkat pembelajaran jarak jauh maka semakin tinggi tingkat motivasi mahasiswa FKG selama masa pandemi COVID-19 di Indonesia.

Background: At the end of December 2019, an outbreak of pneumonia characterized by fever, dry cough and fatigue as well as gastrointestinal symptoms occurred at the seafood wholesale market, Huanan, in wuhan, hubei, China. The World Health Organization declared a pandemic COVID-19 On March 11, 2020 (WHO,2020). To prevent the further spread of COVID-19, many countries have implemented a number of prevention protocols, one of which is social distancing and stay-at-home campaigns. This has an impact on a number of aspects not only in the economic field, but also in the education sector. Objective: To determine the relationship between distance learning and the learning motivation of Faculty of Dentistry students during the COVID-19 pandemic in Indonesia. Methods: This study used a analytic research design to determine the relationship between distance learning and learning motivation of FKG students during the COVID-19 pandemic in Indonesia with a cross-sectional study design to answer the problem formulation and achieve the objectives of the study. The questionnaire consists of 48 questions. kendall’s tau correlation test was used by looking at the p-value and r (correlation coefficient) for statistical analysis. Results: Based on the Spartan test, there was a significant relationship (p<0.05) between distance learning and academic motivation and sociodemography. Conclusion: The better the level of distance learning, the higher the motivation level of FKG students during the COVID-19 pandemic in Indonesia.

 File Digital: 1

Shelf
 S-Rafif Ghony Rahman.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Skripsi Membership
No. Panggil : S-pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Jakarta: Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia, 2021
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : computer
Tipe Carrier : online resource
Deskripsi Fisik : 83 pages : illustration + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S-pdf 14-23-65988262 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20524400
Cover