UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Pengaruh waktu, suhu, dan rasio simplisia dengan pelarut terhadap kandungan fenolik dan flavonoid ekstrak daun kejibeling pada metode Ultrasound-Assisted Enzymatic Aqueous Two-Phase Extraction = Variations in time, temperature, and material-to-Ratio Solvent on Ultrasound-Assisted Enzymatic Aqueous Two-Phase Extraction method for phenolic and flavonoid content kejibeling leaf extract

Arlya Daffa Amira; Rita Arbianti, supervisor; Tania Surya Utami, supervisor; Misri Gozan, examiner; Kanya Cita Hani Alifia, examiner (Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2022)

 Abstrak

Tanaman Kejibeling adalah salah satu jenis tanaman obat yang memiliki beberapa senyawa kimia seperti flavonoid, saponin, glikosida, golongan terpen, lemak dan mineral. Metode yang dapat efektif mengekstrak kandungan polifenol adalah UAE- ATPE (Ultrasound Assisted Enzymatic Aqueous Two-Phase Extraction) simultan. Penelitian ini melakukan optimasi tiga parameter penting dalam ekstraksi untuk mendapatkan TPC (Total Phenolic Content) dan TFC (Total Flavonoid Content) tertinggi dari ekstrak daun Kejibeling (Strobilanthes crispus). Faktor tersebut adalah waktu ekstraksi dengan variasi 20, 30, 45, 60 dan 75 menit; rasio simplisia dengan pelarutdengan variasi 1:15 w/v, 1:20 w/v, 1:25 w/v, 1:30 w/v dan 1:35 w/v; dan suhu ekstraksi dengan variasi 30, 40, 50 dan 60°C. Pengujian kuantitatif dilakukan dengan larutan standar asam galat untuk TPC dan larutan standar kuersetin untuk TFC. Pengujian dilakukan menggunakan spektrofotometri UV-Vis. Diperoleh hasil optimasi untuk waktu ekstraksi optimum selama 60 menit dengan rasio simplisia dengan pelarut1:20 w/v, dan suhu ekstraksi 40oC dengan TPC 5,64 mg GAE/g sampel dan TFC 3,82 mg QE/g sampel.

Kejibeling leaf is one type of medicinal plant that contains a variety of chemical substances, including flavonoids, saponins, glycosides, terpene groups, lipids, and minerals, according to study. The simultaneous UAE-ATPE approach is the most efficient way to extract the polyphenol content (Ultrasound Assisted Enzymatic Aqueous Two-Phase Extraction). To maximize the TPC (Total Phenolic Content) and TFC (Total Flavonoid Content) of the Kejibeling leaf (Strobilanthes crispus) extract, this study optimizes three crucial extraction variables. These variables include the extraction duration (20, 30, 45, 60, and 75 minutes), the material-to- solvent ratio (1:15, 1:20, 1:25, 1:30, and 1:35 w/v), and the extraction temperature (30, 40, 50, and 60°C). For quantitative testing, quercetin standard solutions for TFC and gallic acid standard solutions for TPC were used. UV-Vis spectrophotometry tests were conducted. The optimal extraction times were 60 minutes with material-to-solvent ratio 1:20 w/v and 40 oC temperature with TPC 5.64 mg GAE/g sample and TFC 3.82 mg QE/g sample.

 File Digital: 1

Shelf
 S-Arlya Daffa Amira.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Skripsi Membership
No. Panggil : S-pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2022
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated ; computer
Tipe Carrier : volume ; online resource
Deskripsi Fisik : xii, 76 pages : illustrations ; 28 cm. + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S-pdf 14-22-79910467 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 20524549
Cover