Apoteker merupakan tenaga kesehatan yang ikut bertanggung jawab dalam menyediakan pelayanan kesehatan bagi pasien, baik secara langsung maupun tidak langsung. Seorang apoteker harus mempunyai ilmu yang mendalam dan pengalaman kerja yang mumpuni agar dapat memberikan pelayanan kesehatan yang terbaik bagi pasien. Oleh karena itu, dalam upaya untuk membekali seorang apoteker, mahasiswa program studi apoteker diwajibkan untuk mengikuti Praktik Kerja Profesi Apoteker. Melalui kegiatan ini diharapkan para mahasiswa dapat mengenal lebih dalam mengenai peran dan tugas apoteker, serta dapat memberikan gambaran yang lebih jelas terkait dunia kerja kefarmasian. Dengan demikian, kemampuan dan kapabilitas mahasiswa apoteker dapat meningkat. Sebagai salah satu mahasiswa Program Studi Profesi Apoteker, penulis mendapatkan kesempatan untuk melakukan Praktik Kerja Profesi Apoteker di PT Takeda Indonesia periode Juli – Agustus 2021 dan Apotek Kasih periode September 2021. Melalui kegiatan ini, penulis diberikan tugas khusus tentang Pengkajian Mutu Produk dan Analisis Beban Kerja
.Pharmacists are healthcare workers who are responsible for providing health services for patients, either directly or indirectly. A pharmacist must have in-depth knowledge and qualified work experience in order to provide the best health services for patients. Therefore, in an effort to equip a pharmacist, Apothecary Professional Program's students are required to take the Apothecary Professional Work Practice. The goals of this activity are for students to comprehend more regarding the role and duties of pharmacists, and provide a clearer picture of the world of pharmaceutical work. Thus, the abilities and capabilities of apothecary students can be increased. As a student of the Apothecary Professional Program, the author had the opportunity to do the Apothecary Professional Work Practice at PT Takeda Indonesia for the period July – August 2021 and Apotek Kasih for the period September 2021. Through this opportunity, the author was given a special task regarding Product Quality Review and Workload Analysis.