Demikian besarnya pengaruh pers terhadap berbagai aspek kehidupan, terutama kehidupan sosial dan politik. Pemerintah Militer Jepang sangat bersungguh-sungguh memanfaatkan pers, dalam hal ini surat kabar Asia Raya. Guna membujuk serta menanamkan citra positif Jepang terhadap rakyat Indonesia, surat kabar Asia Raya menggunakan berita utama dalam berbagai siasat propaganda.
Pada tahun pertama masa pendudukan Jepang, surat kabar Asia Raya cenderung menggunakan siasat Bandwagon Technique dengan mengangkat tema keunggulan Angkatan Daratnya di daratan Asia. Tahun ke dua, kecenderungan penggunaan siasat masih sama dengan tahun sebelumnya yaitu Bandwagon Technique dengan tema Keperkasaan Armada Laut Jepang. Tahun ke tiga pun masih cenderung menggunakan siasat Bandwagon Technique dengan mengangkat tema keunggulan pasukan udara. Memasuki tahun 1945 masih. menggunakan siasat Bandwagon Technique. Pada saat-saat menjelang berakhir masa pendudukan, propagandis lebih menonjolkan hasil-hasil peperangan, dengan mendramatisir peristiwa yang diderita lawan dalam pertempuran di Pasifik.
Selain penggunaan berita utama, sisi lain dari surat kabar Asia Raya juga tidak kalah penting dimanfaatkan oleh propagandis dalam membentuk citra positif bagi rakyat. Melalui artikel dan tulisan lainnya dalam Asia Raya para propagandis dan jurnalis nasional berhasil menyadarkan rakyat Indonesia dari belenggu penjajah.