UI - Laporan Penelitian :: Kembali

UI - Laporan Penelitian :: Kembali

Pembuatan Prototipe Bajaj Anti Polusi Bajaj Langit Biru (Balabi)

Yongky Permana; R. Danardono Agus Sumarsono; Nandy Setiadi Djaya Putra; Raldi Artono Koestoer; Tresna Priyana Soemardi; Yanuar; Gatot Prayogo; Ramadhan; Ninuk Nur Dwi Sri Astuti (Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 1999)

 Abstrak

ABSTRAK
Sebagai salah satu alat transportasi murah masyarakat Jakarta, bajaj sangat dikenal karena kemampuannya untuk melakukan gerak yang cukup lincah kedalam pelosok pemukiman penduduk. Sekitar 18000 unit bajaj masih beroperasi sehingga dapat dikatakan bahwa bajaj masih dibutuhkan oleh ekonomi pasar Namun demikian kehadirannya sudah cukup lama mengundang pertimbangan serius mengingat efek sampingan yang ditimbulkannya sebagai kendaraan berpolusi dan belum lagi dari segi jumlahnya. Dalam penataan sistem transportasi kota Jakarta, kelak bajaj ini akan digeser secara perlahan kepinggiran kota dan digantikan oleh alat angkut jenis lainnya yang lebih memadai. Kemungkinan pelaksanaan rencana ini tentunya harus dikaji secara baik dari berbagai sudut pandang dengan tidak meninggalkan asas manfaat secara berlebihan.


Dalam penelitian ini dirancang model bajaj yang ramah lingkungan BALABI (Bajaj Langit Biru) menggunakan sumber listrik. Diharapkan dengan prototipe Balabi ini dapat menjadi pertimbangan sebagai alat transportasi suatu pemukiman penduduk pinggir kota yang dapat diandalkan secara ekonomis dan berwawasan.

 File Digital: 1

Shelf
 LP-Yongki Permana-Pembuatan Prototipe Bajaj Anti Polusi Bajaj Langit Biru (Balabi).pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Laporan Penelitian
No. Panggil : LP-pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : [Place of publication not identified]: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 1999
Sumber Pengatalogan LibUI ind rda
Tipe Konten text
Tipe Media computer
Tipe Carrier online resource
Deskripsi Fisik 12 pages : illustration; 28 cm
Lembaga Pemilik Universitas Indonesia
Lokasi Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
LP-pdf 09-19-732484569 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 75762
Cover