UI - Laporan Penelitian :: Back

UI - Laporan Penelitian :: Back

Kebijakan pemerintah orde baru terhadap etnis Cina: Jakarta 1967-1997

Priyanto Wibowo; (Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia, 2002)

 Abstract

Orang Cina datang ke Indonesia sekitar abad ke-9, ketika utusan dari Cina menjalin kerja hubungan dengan kerajaan-kerajaan di wilayah nusantara. Pemukiman-pemukiman kecil mereka sudah ada jauh sebelum bangsa Eropa datang, seperti di kota-kota pelabuhan perdagangan di sepanjang pantai utara Jawa, seperti Tuban, Gresik, Surabaya, dan Batavia. Pada tahun 1596 ketika Belanda datang ke Batavia sudah terdapat kampung yang didiami oleh orang-orang Cina di tepi sungai Ciliwung. Mereka adalah imigran-imigran generasi pertama yang datang secara berombongan, sebagian besar dari mereka adalah pekerja-pekerja bujangan yang kemudian berintegrasi dengan penduduk setempat, menikah dengan perempuan pribumi dan menetap. Kelompok inilah yang secara kultural makin jauh dari kultur asli negara leluhurnya dan bahasa yang mereka pergunakan pun merupakan bahasa campuran, atau lebih dikenal sebagai bahasa Melayu Cina. Maka terbentuklah suatu kelompok yang dalam banyak buku disebut "golongan peranakan".

 Digital Files: 1

Shelf
 LP-Priyanto Wibowo-Kebijakan Pemerintah Orde Baru Terhadap Etnis Cina- Jakarta 1967-1997.pdf :: Download

LOGIN required

 Metadata

Collection Type : UI - Laporan Penelitian
Call Number : LP-Pdf
Main entry-Personal name :
Study Program :
Subject :
Publishing : Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia, 2002
Physical Description 20 pages ; 28 cm
Holding Institution Universitas Indonesia
Location Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Availability
  • Review
  • Cover
Call Number Barcode Number Availability
LP-Pdf 09-19-510583331 TERSEDIA
Review:
No review available for this collection: 76593
Cover