ABSTRAKPada tesis ini dibahas proses kerja reaktor batch untuk pengolahan bahan kimia di industri yang disimulasi dengan memanfaatkan komputer PC. Simulasi yang dibuat secara manual dan otomatis dengan teknik pemrograman Visual sehingga dapat mewakili kondisi kerja secara realita dilapangan.
Pembuatan simulasi pada proses kerja reaktor batch ini dapat dikelompokkan menjadi dua kelompok bagian yaitu bagian simulasi proses dan bagian simulasi pengendali. Objek yang akan disimulasikan bagian proses adalah terdiri dari simulasi level di dalam reaktor, simulasi proses reaksi batch dan simulasi gangguan/kerusakan. Objek yang akan disimulasikan pada bagian pengendali adalah terdiri dari simulasi pengendalian power ON/OFF, simulasi pengendalian sistem manual/automatic, simulasi pengendalian temperatur set point, simulasi pengendalian panel alarm dan simulasi pengendalian panel stop darurat (emergency stop).
Kedua kelompok bagian ini dapat disimulasikan secara Visual dalam bentuk rancangan tampilan dan panel operator.