Penelitian ini bertujuan mengetahui gambaran karakteristik individu, variabel organisasi dan faktor psikologis perawat pelaksana dan hubungannya dengan kesalahan pemberian obat yang dilakukan perawat di rumah sakit X tahun 2004.
Maksud penelitian ini adalah untuk mengurangi kejadian kesalahan pemberian obat yang dilakukan perawat pelaksana di bangsal perawatan umum, agar mutu rumah sakit terjaga. Penelitian ini menggunakan analisis kuantitatif dan kualitatif dengan pendekatan potong lintang. Analisis statistik dilakukkn secara univariat dan bivariat. Dikarenakan pada hasil bivariat tak ditemukan hubungan antara karakteristik individu, variabel organisasi dan faktor psikologis dengan kesalahan pemberian obat, maka tidak dilanjutkan analisis multivariat regresi logistik. Tetapi dari hasil wawancara mendalam penelitian kualitatif menujukkan penyebab terjadinya kesalahan pemberian obat disebabkan supervisi yang kurang, beban kerja yang tersa berlebih, instruksi kerja yang kurang jelas, sikap masing-masing individu dalam hal kurang teliti, inkonsisten, juga kurangnya motivasi kerja.
Disarankan agar dalam mengurangi kesalahan supervisi ditingkatkan, mulai membuat system pelaporan kejadian kesalahan, membuat analisa kerja dan tinjau ulang imbalan yang diberikan. Pihak manajemen harus lebih memperhatikan jaminan kualitas, kontrol proses, pelaksanaan siklus PDCA.
Daftar Pustaka 54 (1982 - 2003)
Analyze Correlation Individual Variable, Organization and Psychologic Factors with Medication Errors by Nurse at X Hospital Year 2004 This study is to figure out the individual characteristic, organization variable and psychologist factors of the nurses active in general ward, and its correlation with medication errors which is done by these nurses at X hospital year 2004.The purpose of this study is to eliminate and minimize medication errors done by the nurses in general ward , and the result is quality hospital . This study is a cross sectional quantitative with univariate and bivariate analysis and qualitative. There is no significance correlation between individual characteristic, organization variable and psychologist factors with medication errors, therefore multivariate logistic regression analysis has not done . Result from in depth interview found out that medication error happened cause of minimal supervision, high work load, standard operating procedure not informative enough, inconsistency and low motivation.Suggestion to minimize medication errors are improvement in supervision, arrange medication error report system, evaluate work analysis and renewal reward and payment roll. Management should have to give more attention in quality assurance, controlling process, which is in PDCA cycle.References : 54 (1982 - 2003)