ABSTRAKNetworked station (Jaringan stasiun kerja) mutakhir pada umumnya memiliki ukuran memori yang relatif besar (8 - 32 Mbytes). Address space (Ruang alamat) yang sebesar itu amat mungkin tidak dimanfaatkan seluruhnya oleh pemakai pada setiap saat. Ada ruang alamat yang tersisa seyogyanya dapat dimanfaatkan untuk maksud-maksud lain.
Untuk workstation (stasiun kerja) yang idle (tidak digunakan) praktis ruang alamat tidak terpakai dan dapat digunakan. Dengan menggunakan protokol TCP yang diimplementasikan pada mesin HP 9000/300 (HP -UX6.5), ruang alamat yang letaknya tersebar itu masih dapat dimanfaatkan.
Adanya tambahan ruang alamat dari supplier (pemasok) yang dapat dikendalikan dengan baik oleh claimer (peminta), menyebabkan tersedianya ruang memory yang lebih besar lagi. Ruang alamat yang luas tadi memungkinkan kita meletakkan informasi dalam jumlah yang besar didalamnya, sehingga proses pengolahan informasi dapat dilakukan dengan cepat. Hal ini akan meningkatkan unjuk kerja sistem secara keseluruhan, sehingga operasi pengolahan informasi yang membutuhkan memory yang besar dapat dilakukan dengan efisien dan handal.
Pelaksanaan program yang dibuat untuk melakukan alokasi memori extra pada mesin HP-UX6.5 yang berada dalam keadaan tidak digunakan ternyata berlangsung relatif singkat. Program ini mampu menyediakan ruang memori extra yang cukup besar. Program tersebut juga mampu melakukan dealokasi memori.