UI - Tesis Membership :: Kembali

UI - Tesis Membership :: Kembali

Analisis pengaruh kapasitas sekolah terhadap keberhasilan UAN di kota Yogyakarta

Erma Herawati; Hera Susanti, supervisor (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2006)

 Abstrak

Mutu pendidikan tidak saja ditentukan oleh sekolah sebagai Iembaga pembelajaran, tetapi juga disesuaikan dengan apa yang menjadi pandangan dan harapan masyarakat yang cenderung berkembang seiring dengan kemajuan zaman. Sejalan dengan kecenderungan ini, penilaian masyarakat terhadap mutu Iulusan sekolah pun terus berkembang. Untuk menjawab tantangan tersebut, sekolah diharapkan untuk terus menerus meningkatkan mutu lulusannya sesuai dengan perkembangan tuntutan masyarakat.
Kapasitas sekolah sebagai salah satu standar penyelenggaraan belajar mengajar di insititusi pendidikan merupakan suatu ketetapan pemerintah yang tertuang dalam keputusan Menteri Pendidikan Nasional. Keputusan tersebut berupa entitas yang terkait dalam kapasitas sekolah, di antaranya adalah daya tampung kelas, kebutuhan guru, anggaran pendidikan, fasilitas penunjang, jumlah staf selain guru, dan Iain-lain.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara entitas kapasitas sekolah menengah atas (daya tampung kelas, rasio guru, dan anggaran pendidikan) dengan keberhasilan UAN di kota Yogyakarta. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat adanya hubungan antara kapasitas sekolah dengan keberhasilan siswa dalam menempuh UAN, dalam penelitian ini meliputi rasio guru, daya tampung kelas dan anggaran pendidikan.

 File Digital: 1

Shelf
 T17139-Erma Herawati.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Kata Kunci

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Tesis Membership
No. Panggil : T17139
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2006
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan :
Tipe Konten :
Tipe Media :
Tipe Carrier :
Deskripsi Fisik : ix, 61 hlm. : ill. ; 30 cm. + Lamp.
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 3
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
T17139 15-19-855704393 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 88239
Cover