Buah-buahan merupakan bahan makanan yang diperlukan dalam menu makanan bayi. Pada pemberian makanan tambahan untuk bayi, termasuk buah-buahan, terdapat beberapa aspek nutrisi klinis yang perlu diperhatikan, yaitu usia saat pemberian, jenis makanan yang diberikan, cara penyiapan dan cara pemberian makanan tersebut (Samsudin, 1987).
Tujuan umum penelitian ini adalah untuk memperoleh gambaran tentang pelaksanaan pemberian buah-buahan pada bayi sedangkan penelitian khusus ingin diketahui beberapa aspek nutrisi klinis dalam pemberian buah-buahan, yaitu pada saat pemberian buah-buahan yang pertama kali dan pemberian buah-buahan selanjutnya selama masa bayi. Di samping itu ingin diperoleh gambaran tentang latar belakang sosial dalam kaitannya dengan pemberian buah-buahan tersebut, yaitu keadaan sosial ekonomi, tradisi dan budaya.