Telah dilakukan survai untuk mengetahui penggunaan Obat Anti Tuberkulosis (OAT) di Rumah Sakit Pemerintah Di wilayah DKI Jakarta dengan mencatat resep Obat Anti Tuberkulosis dari resep bulan April 1994 hingga Maret 1995 yang terdapat di Apotik Rumah Sakit. Survai di lakukan di Rumah Sakit Pemerintah yang ada di lima wilayah di DKI Jakarta yang dipilih secara acak distratifikasikan sehingga setiap wilayah diwakili oleh satu Rumah Sakit Pemerintah. Lembar resep Obat Anti Tuberkulosis sebanyak 7.09% dari seluruh lembar resep yang ada di Apotik Rumah Sakit Pemerintah di Wilayah DKI Jakarta yang terdiri 2.47% untuk anak dan 4.62% untuk dewasa. Lembar resep Obat Anti Tuberkulosis terbanya Jakarta Timur 21% dan terkecil Jakarta Barat 0.99%. Dari seluruh lembar resep Obat Anti Tuberkulosis, lembar resep jenis generik rata-rata perbulan sebesar 90.05% dengan kenaikan proporsi penggunaannya sebesar 0.9047 (%/bulan). Penggunaan Obat Anti Tuberkulosis telah mengarah ke paduan jangka pendek dengan penggunaan rata-rata perbulan sebesar 84.43% dengan kenaikan proporsi penggunaan sebesar 0.3842 (%/bulan), yang terbanyak paduan Rifampisin-Isoniazid (RH) rata-rata tiap bulan sebesar 24.49% dengan kenaikan proporsi penggunaannya sebesar 0.4527 (%/bulan).