UI - Tesis Membership :: Kembali

UI - Tesis Membership :: Kembali

Evaluasi Atas Data Master Pemasok Dalam Proses Pengadaan: Studi Kasus Pada PT X = Evaluation Of Supplier Master Data In Procurement Process (Case Study PT X)

Dian Wijayanti; Chaerul D. Djakman, supervisor; Siahaan, Dian Taurina, examiner; Elok Tresnaningsih, examiner (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2022)

 Abstrak

Siklus dan proses pengadaan merupakan salah satu proses operasional yang sangat penting dalam pencapaian tujuan dan target perusahaan. Proses pengadaan yang efektif, efisien serta mempunyai acuan data master pemasok yang akurat akan meningkatkan performa perusahaan serta memaksimalkan pencapaian target perusahaan yang akan dicapai.  Penelitian ini dilakukan karena permasalahan tidak akuratnya data master pemasok yang berakibat menjadi tidak efektifnya proses pengadaan dan berakibat menjadi timbulnya masalah dalam pemenuhan proyek kepada pelanggan serta mengakibatkan terjadi selisih yang cukup besar dalam konfirmasi audit atas hutang sehingga mengakibatkan terlambatnya finalisasi laporan audit perusahaan. Penelitian dengan menggunakan strategi studi kasus berikut ini membahas mengenai evaluasi kualitas data master pemasok didalam proses pengadaan dalam kaitannya dengan peningkatan performa perusahaan untuk pencapaian tujuan perusahaan. Setelah dilakukan evaluasi, penelitian ini menyimpulkan bahwa proses reviu atas data master pemasok di bagian pengadaan PT X belum dilakukan secara efektif dan harus diperbaiki karena buruknya kualitas data master pemasok yang dimiliki perusahaan. Dari hasil penelitian dapat direkomendasikan berupa masukan aksi tindak lanjut dalam penerapan proses reviu data master pemasok sehingga tercipta perbaikan kinerja dalam proses pengadaan untuk efektivitas proses bisnis yang ada pada PT X

The procurement cycle and process is one of the most important operational processes in achieving the company's goals and targets. An effective, efficient procurement process and having an accurate supplier master data reference will improve company performance and maximize the action of company in order to achieve target.  This research was conducted due to the problem of inaccurate supplier master data from ineffective procurement process and resulted in problems in fulfilling projects to customers and resulted in difference in audit confirmation of debts, resulting in late finalization of the company's audit report.  

The following research using the case study strategy discusses the evaluation of supplier master data quality in procurement process that affecting the achievement of purpose in the company. This research provide conclusions on the results of the evaluation of the effectiveness of review supplier master data in procurement process at PT X and give recommendations of action plan for performance improvement in achieve purpose in PT X.

 File Digital: 1

Shelf
 T-Dian Wijayanti.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Tesis Membership
No. Panggil : T-pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Jakarta: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2022
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : computer
Tipe Carrier : online resource
Deskripsi Fisik : xii, 69 pages : illustration + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
T-pdf 15-23-52177023 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 9999920518995
Cover