Artikel Jurnal :: Kembali

Artikel Jurnal :: Kembali

Saldo kas minimal dan optimalisasi kas pemerintah

Agung Mulyono; (Kementerian Keuangan Republik Indonesia, 2021)

 Abstrak

Kebijakan saldo kas minimal pada Rekening Kas Umum dimaksudkan agar penyaluran danaAPBN di awal hari dapat berjalan dengan lancar dan tepat waktu. Seiring dengan perkembangan kebutuhan pengelolaan kas yang optimal dan kemajuan teknologi perbankan, kebijakan saldo kas minimal perlu dilakukan evaluasi. Kajian bertujuan untuk meningkatkan pemahaman atas pengelolaan saldo kas khususnya saldo kas minimal pada Rekening Kas Umum Negara (RKUN) di Bank Indonesia dan membuka ruang pengembangan kebijakan pengelolaan saldo kas pada RKUN yang lebih optimal dengan tujuan mengelola cost of fund Pemerintah. Kajian atas saldo kas optimal dalam penelitian ini menggunakan model simple average, model Baumol,dan model Miller-Orr’sdengan data transaksi harian pada RKUN selama tiga tahun untuk memperoleh bentuk saldo kas yang optimal dengan asumsi yang berbeda terkait biaya transaksi dan kebutuhan kas. Hasil olah data berdasarkan tiga model menunjukan bahwa kas optimal pada RKUN di akhir hari seharusnya bisa lebih kecil dari kebijakan saldo kas minimal RKUN sebesar dua triliun Rupiah. Hal ini dapat membuka kemungkinan perubahan kebijakan saldo kas minimal pada RKUN agar lebih optimal.

 Metadata

Jenis Koleksi : Artikel Jurnal
No. Panggil : 651.3 JMP 2:2 (2021)
Entri utama-Nama orang :
Subjek :
Penerbitan : Jakarta: Kementerian Keuangan Republik Indonesia, 2021
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
ISSN :
Majalah/Jurnal : Jurnal Manajemen Perbendaharaan
Volume : Vol. 2, No. 2 2021: Hal. 105-122
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated
Tipe Carrier : volume
Akses Elektronik :
Institusi Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 4 R. Koleksi Jurnal
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
651.3 JMP 2:2 (2021) 08-23-11780260 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 9999920521235
Cover