UI - Tugas Akhir :: Kembali

UI - Tugas Akhir :: Kembali

Pengembangan Koleksi di Perpustakaan SMA Kolese Gonzaga = Collection Development in Kolese Gonzaga High School Library

Muhammad Ammar Zaidan; Laksmi, supervisor; Yeni Budi Rachman, examiner; Luki Wijayanti, examiner (Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia, 2023)

 Abstrak

Pengembangan koleksi merupakan suatu proses yang harus dilakukan perpustakaan untuk menyesuaikan koleksi dengan kebutuhan pemustaka dan perkembangan informasi terbaru. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi proses pengembangan koleksi perpustakaan sekolah yang dilakukan oleh Perpustakaan SMA Kolese Gonzaga. Pertanyaan penelitiannya adalah bagaimana strategi Perpustakaan SMA Kolese Gonzaga dalam proses pengembangan koleksi agar tetap terbaru, relevan dengan kurikulum yang diterapkan, dan sesuai arah kebijakan pengembangan koleksi yang ada dan apa saja faktor pendukung dan penghambat dalam melakukan proses pengembangan koleksi. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan studi kasus sebagai pendekatannya. Dalam hal pengambilan data, penelitian ini menggunakan teknik wawancara, observasi, dan analisis dokumen. Waktu pengambilan data dilaksanakan pada bulan Maret hingga April tahun 2023 dengan hasil penelitian yang menunjukkan bahwa Perpustakaan SMA Kolese Gonzaga selama ini melakukan pengembangan koleksinya yang mencakup analisis komunitas, kebijakan seleksi, seleksi, pengadaan, penyiangan, dan evaluasi. Pengembangan koleksi tersebut didasarkan pada Our Way of Proceeding yang merupakan buku pedoman sekolah yang berbasis visi misi dan kurikulum. Hal tersebut menjadikan pengembangan koleksi sesuai dengan kurikulum yang ada meskipun menimbulkan beberapa hambatan selama proses pelaksanaannya. Kesimpulannya adalah Perpustakaan SMA Kolese Gonzaga melakukan pengembangan koleksinya berdasarkan dokumen Our Way of Proceeding dengan strategi berdasarkan nilai kebersamaan dan multikulturalisme. Saran yang diajukan adalah perlu adanya kebijakan seleksi tertulis yang lebih rinci dan spesifik untuk meminimalisir hambatan selama pelaksanaan pengembangan koleksi.

Collection development is a process that must be carried out by the library to adapt the collection to the needs of users and the latest information developments. This research aims to explain the process of developing school library collections carried out by the Kolese Gonzaga High School Library. The formulation of the problem in this study is what the Kolese Gonzaga High School Library's strategy in the collection development process is kept up-to-date, relevant to the implemented curriculum, and in accordance with the existing collection development policy directions. This research uses a qualitative method with a case study as its approach. In terms of data collection, this study used interview, observation, and document analysis techniques. The time for data collection was carried out from March to April 2023 with research results showing that the Gonzaga Kolese High School Library has been carrying out collection development which includes community analysis, selection policies, selection, procurement, weeding, and evaluation. The collection development is based on Our Way of Proceeding which is a school manual based on vision, mission and curriculum. This makes collection development in accordance with the existing curriculum even though it creates several obstacles during the implementation process. The emerging strategy is value of togetherness and multiculturalism that forms the basis for all stages of collection development. The conclusion is that the Kolese Gonzaga High School Library develops its collection based on the Our Way of Proceeding document with strategy based on the values of togetherness and multiculturalism. The suggestion put forward is the need for a more detailed and specific written selection policy to minimize obstacles during the implementation of collection development.

 File Digital: 1

Shelf
 TA-Muhammad Ammar Zaidan.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Tugas Akhir
No. Panggil : TA-pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya Universitas Indonesia, 2023
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind
Tipe Konten : text
Tipe Media : computer
Tipe Carrier : online resource
Deskripsi Fisik : 36 pages
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
TA-pdf 16-23-51935874 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 9999920523324
Cover