UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Analisis Kinerja Dokter di Rumah Sakit Hermina Ciputat Tahun 2018 = Analysis of Doctor Performance at Hermina Ciputat Hospital year 2018

Amanda Alda Zhafira; Dumilah Ayuningtyas, supervisor; Yaslis Ilyas, examiner (Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia, 2019)

 Abstrak

Menurut Permenkes No. 755/MENKES/PER/IV/2011 Tentang Penyelenggaraan Komite Medik di Rumah Sakit, tugas dari Komite Medis Rumah Sakit ialah menjaga mutu profesi, disiplin, etika dan perilaku staf medis dengan cara menyelenggarakan evaluasi kinerja terhadap staf medis. RS Hermina Ciputat terakhir melakukan penilaian kinerja terhadap staf medis, yakni pada tahun 2015. Idealnya penilaian tersebut dilakukan setiap tahun. Penelitian ini bertujuan menganalisis adakah dari faktor individu, psikologis dan organisasi yang memiliki hubungan dengan kinerja dokter di RS Hermina Ciputat pada tahun 2018. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan desain studi cross sectional dan menggunakan uji Chi Square. Pengambilan data melalui penyebaran kuesioner skala likert terhadap 60 responden, yakni dokter spesialis dan dokter umum yang praktek tahun 2018, serta telaah dokumen dari Form OPPE (On Going Professional Practice). Hasil penelitian menunjukkan variabel status kepegawaian (p=0,005) dan budaya organisasi (p=0,039) memiliki hubungan yang signifikan dengan kinerja dokter, sedangkan variabel karakteristik individu (umur, jenis kelamin, pendidikan dan masa kerja), serta variabel psikologi, yakni kepuasan kerja dan motivasi tidak memiliki hubungan yang signifikan. Sebagian besar kinerja dokter sudah baik, namun pihak manajemen masih perlu mengaktifkan peran KSM dan Komite Medik dengan mengadakan rapat secara rutin untuk mewadahi usulan dokter dan meningkatan atensi dokter mengenai pentingnya kegiatan RS.

According to the rule of Health Ministry No. 755/MENKES/PER/IV/2011 about medical implementation of hospital, the duty of a hospital medical committee are maintaining quality of profession, discipline, ethic and behavior of the medical employee by evaluation of the performance. Basically, the purpose of this research is to analyze correlations of individual, organization and psychology factor to the doctor performance. Hence, the method of this research is quantitative with the cross sectional study design and using the Chi Square experiment. Moreover, questioners use to collect the data. Questioners distributed with the scale of likert towards 60 respondents such as general practitioner and specialist practitioner in 2018, along with the research document in the form of OPPE (On Going Professional Practice). The result of this research shows that variable status of officialdom (p=0,005) and organization culture (p=0,039) have significant correlation with the doctor performance, while the characteristic of individual variable (age, gender, education and work period) as well as psychology variable, which are work satisfaction and motivation doesn’t have any significant correlation. Generally, the majority of doctor performance is excellent; however, the hospital management authority should activate roles of KSM and medical committee to arrange a meeting in order to accommodate the suggestion from doctor and improving doctor attention in regard to hospital activities.

 File Digital: 1

Shelf
 S-Amanda Alda Zhafira.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Skripsi Membership
No. Panggil : S-Pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia, 2019
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : computer
Tipe Carrier : online resource
Deskripsi Fisik : xxii, 140 pages : illustration + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S-Pdf 14-24-17741554 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 9999920532689
Cover