UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Hubungan Pengetahuan Dengan Sikap Mahasiswa Preklinik Laki-Laki FKUIP Terhadap Infeksi Dan Vaksinasi HPV = The Relationship Between Knowledge And Attitudes Of Male Pre-Student At FKUI Toward HPV Infection And Vaccination

Petra Astrid Natalia; Kartiwa Hadi Nuryanto, supervisor; Ari Estuningtyas, examiner; Riyan Hari Kurniawan, examiner (Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2023)

 Abstrak

Latar Belakang: Infeksi Human Papillomavirus (HPV) merupakan salah satu infeksi virus paling umum pada manusia. Virus ini dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan. Untuk itu, tindakan pencegahan seperti vaksinasi HPV diperlukan. Namun, pengetahuan masyarakat terkait HPV masih perlu ditingkatkan. Mahasiswa kedokteran sebagai calon pelayan kesehatan diharapkan dapat berkontribusi pada peningkatan kesadaran masyarakat terkait HPV. Sehingga, pada studi ini dieksplorasi hubungan antara pengetahuan dengan sikap mahasiswa preklinik laki-laki FKUI terhadai infeksi dan vaksinasi HPV. Metode: Penelitian ini bersifat deskriptif analitik dengan desain cross-sectional. Penelitian menggunakan instrumen kuesioner yang kemudian diolah menggunakan uji statistik chi-square untuk menilai hubungan antara pengetahuan dengan sikap mahasiswa laki-laki preklinik FKUI terhadap infeksi dan vaksinasi HPV. Hasil: Subjek penelitian memiliki pengetahuan yang baik tentang infeksi HPV (90%) dan vaksinasi HPV (77,5%). Mayoritas juga memiliki sikap positif terhadap infeksi HPV (89,2%) dan vaksinasi HPV (86,7%). Analisis bivariat antara pengetahuan dan sikap terhadap infeksi dan vaksinasi HPV menunjukkan tidak ada korelasi signifikan antara keduanya (p>0,05). Kesimpulan: Tidak terdapat hubungan signifikan antara pengetahuan dengan sikap mahasiswa preklinik laki-laki FKUI terhadap infeksi dan vaksinasi HPV. Diperlukan penelitian lebih lanjut untuk mengetahui faktor-faktor yang dapat memengaruhi pengetahuan dan sikap tersebut.

Introduction: Human Papillomavirus (HPV) infection is one of the most common viral infections in humans. This virus can lead to various health issues. Therefore, preventive actions like HPV vaccination are crucial. However, public knowledge regarding HPV still needs improvement. Medical students, as future healthcare providers, are expected to contribute to raising awareness about HPV. Hence, this study aims to explore the relationship between knowledge and attitudes of pre-clinical male medical students at FMUI towards HPV infection and vaccination. Method: This study employs a descriptive-analytical approach with a cross-sectional design. Data was collected using a questionnaire and analyzed using the chi-square test to assess the association between knowledge and attitudes of pre-clinical male FMUI students towards HPV infection and vaccination. Results: The research subjects demonstrated good knowledge about HPV infection (90%) and HPV vaccination (77.5%). The majority also exhibited positive attitudes towards HPV infection (89.2%) and HPV vaccination (86.7%). Bivariate analysis on knowledge and attitudes towards HPV infection and vaccination showed no significant correlation between the two (p>0.05). Conclusion: There is no significant relationship between knowledge and attitudes of pre-clinical male FMUI students towards HPV infection and vaccination. Further research is needed to understand the influencing factors on knowledge and attitudes.

 File Digital: 1

Shelf
 S-Petra Astrid Natalia.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Skripsi Membership
No. Panggil : S-pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2023
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : computer
Tipe Carrier : online resource
Deskripsi Fisik : xiv, 55 pages : illustration + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S-pdf 14-24-03526236 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 9999920539799
Cover