Artikel Jurnal :: Kembali

Artikel Jurnal :: Kembali

Studi bibliometrik dan sebaran topik koleksi khusus bagi civitas akademika stain al-fatah Jayapura tahun 2007-2017 (sekarang iain fattahul muluk Papua

Tuwaji; (Pusat Jasa Perpustakaan dan Informasi, 2019)

 Abstrak

Studi bibliometrik dan sebaran topik koleksi khusus di Perpustakaan STAIN Al Fatah Jayapuramencakup karya tulis ilmiah berupa buku yang ditulis dosen, laporan penelitian, artikel pada Jurnal Jabal Hikmah, skripsi, tesis, direktori, prosiding, dan kliping. Pembahasan tulisan ini meliputi aspek berikut: 1). Sebaran topik yang ditulis belum merata, ada bidang ilmu yang sering ditulis yaitu pendidikan agama Islam, baca tulis Al-Qur’an, metodologi pembelajaran, pengajaran dan pengajar dalam hal ini guru. Sementara bidang ilmu yang jarang ditulis yaitu bahasan bidang kurikulum, toleransi dalam Islam, peserta didik, sistem pendidikan dan bimbingan.2). Produktifitas penulis, paling produktif adalah Idrus Al Hamid dan Umar Faruq dengan 11 judul untuk jenis koleksi buku. Sementara untuk laporan penelitian, penulispaling produktif adalah Sofwan Aljauharidengan 3 judul. Untuk artikel yang ditulis dalam Jurnal Ilmiah Jabal Hikmah, penulis paling produktif adalah Idrus Al Hamid dan Safiudindengan 4 judul. Sedangkan fluktuasi jumlah koleksi khusus seluruhnya mencapai 511 judul. 3). Derajat kolaborasi penulis masih sangat rendah. Dari jumlah tersebut, penulis ganda terdapat pada 21 judul (4,07%), sisanya 490 judul (95,07%) adalah penulis tunggal. Sedangkan derajat kolaborasi terdapat pada koleksi karya tulis ilmiah-buku (0,6) dan laporan penelitian dengan derajat (0,38).4). Penggunaan referensi dengan tingkat keusangan rendah artinya beberapa literature atau rujukan buku yang digunakan merupakan buku-buku yang sering digunakan dan juga buku-buku yang baru terbit. Data referensi terbaru yang digunakan berumur 0 – 5 tahun sebanyak 34%, umur 6 – 10 tahun sebanyak 38% dan buku-buku rujukan yang tingkat keusanganya semakin tinggi, tingkat penggunaanya semakin rendah

 Metadata

Jenis Koleksi : Artikel Jurnal
No. Panggil : 020 VIS 21:1 (2019)
Entri utama-Nama orang :
Subjek :
Penerbitan : Jakarta: Pusat Jasa Perpustakaan dan Informasi, 2019
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
ISSN : 14112256
Majalah/Jurnal : Visipustaka
Volume : Vol. 21, No. 1, April 2019: Hal. 5-18
Tipe Konten : text
Tipe Media : unmediated
Tipe Carrier : volume
Akses Elektronik : https://doi.org/10.37014/visipustaka.v21i1.72
Institusi Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI, Lantai 4 R. Koleksi Jurnal
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
020 VIS 21:1 (2019) 08-24-14219106 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 9999920541284
Cover