Kromium dapat memengaruhi nafsu makan tetapi belum diketahui pengaruhnya
pada bayi. Penelitian ini bertujuan mengetahui korelasi kadar kromium dengan
nafsu makan bayi 8-10 bulan di Jakarta Pusat. Studi potong lintang dilakukan
terhadap 75 bayi yang sesuai dengan kriteria penelitian. Kadar kromium dalam
serum diukur dengan LC-MSIMS (Liquid Chromatography - Tandem Mass
Spectrometry), sementara nafsu makan diukur dengan VAS (Visual Analogue
Scale) oleh tenaga terlatih. Data dianalisis dengan uji Kolmogorov-Smimov dan
uji Spearman (korelasi bennakna bila p<0,05). Hasil penelitian menunjukkan
bahwa subjek penelitian paling banyak berjenis kelamin perempuan dan berusia 8
bulan. Nilai tengah nafsu makan bayi 8-10 bulan di Jakarta Pusat sebesar
8,000cm, sementara nilai tengah kadar kromium 0,024ng/mL. Hasil penelitian
menunjukkan tidak terdapat korelasi bennakna antara kadar kromium dengan
nafsu makan bayi 8-10 bulan di Jakarta Pusat (p=O,782).