UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Sintesis Nanokomposit CuBi2O4/Ag dengan Modifikasi Kekosongan Oksigen sebagai Fotokatalis untuk Degradasi Malasit Hijau = Synthesis of CuBi2O4/Ag Nanocomposite with Oxygen Vacancy Modification as a Photocatalyst for Malachite Green Degradation

Almar Atus Sholihah Farhan; Aminah, supervisor; Ridla Bakri, supervisor; Yoki Yulizar, examiner; Dewangga Oky Bagus Apriandanu, examiner (Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2024)

 Abstrak

Malasit hijau adalah pewarna yang paling umum di industri tekstil dan dianggap sebagai salah satu pewarna pakaian paling populer. Industri tekstil biasanya melepaskan pewarna malasit hijau dalam jumlah besar di sumber air alami dimana hal ini dapat menjadi ancaman kesehatan bagi manusia dan mikroba. Degradasi pewarna malasit hijau dilakukan melalui proses fotokatalisis dengan menggunakan CuBi2O4. Pada percobaan ini dilakukan modifikasi kekosongan oksigen pada CuBi2O4 dengan metode reduksi kimia menggunakan NaBH4. Selanjutnya dilakukan penambahkan Ag pada CuBi2O4 yang telah mengalami modifikasi kekosongan oksigen. Hasil akhir sintesis berupa CuBi2O4, CuBi2O4-Ov, dan CuBi2O4-Ov/Ag (1:1, 2:1, 1:2) yang dikarakterisasi menggunakan spektroskopi UV-Vis DRS yang menunjukkan energi celah pita masing-masing sebesar 1,82 eV, 1,68 eV, 1,65 eV, 1,56 eV, dan 1,52 eV. Kemampuan fotokatalitik CuBi2O4, CuBi2O4-Ov, dan CuBi2O4-Ov/Ag (1:1, 2:1, 1:2) dalam mendegradasi malasit hijau dianalisis dengan variasi jenis katalis dan variasi massa katalis (5 mg, 10 mg, dan 15 mg). Hasil degradasi malasit hijau oleh 10 mg CuBi2O4, CuBi2O4-Ov, dan CuBi2O4-Ov/Ag (1:1, 2:1, 1:2) dianalisis menggunakan spektroskopi UV-Vis menghasilkan persentase degradasi masing- masing sebesar 92,47%; 90,06%; 92,47%; 92,77%; dan 93,07%.

Malachite green is the most common dye in the textile industry and is considered one of the most popular clothing dyes. The textile industry typically releases large amounts of malachite green dye in natural water sources where it can pose a health threat to humans and microbes. Degradation of malachite green dye was carried out through a photocatalysis process using CuBi2O4. In this experiment, oxygen vacancies in CuBi2O4 were modified using a chemical reduction method using NaBH4. Next, Ag was added to CuBi2O4 with modification of oxygen vacancy. The final results of the synthesis are CuBi2O4, CuBi2O4-Ov, and CuBi2O4-Ov/Ag (1:1, 2:1, 1:2) which were characterized using DRS UV-Vis spectroscopy which showed a band gap energy for each 1.82 eV, 1.68 eV, 1,65 eV, 1,56 eV, dan 1,52 eV. The photocatalytic ability of CuBi2O4, CuBi2O4-Ov, and CuBi2O4-Ov/Ag (1:1, 2:1, 1:2) in degrading malachite green was analyzed by varying the type of catalyst and varying the mass of the catalyst (5 mg, 10 mg, and 15 mg ). The degradation results of malachite green by 10 mg CuBi2O4, CuBi2O4-Ov, and CuBi2O4-Ov/Ag (1:1, 2:1, 1:2) were analyzed using UV-Vis spectroscopy resulting in a degradation percentage of 92.47%; 90.06%; 92.47%; 92.77%; and 93.07%.

 File Digital: 1

Shelf
 S-Almar Atus Sholihah Farhan.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Skripsi Membership
No. Panggil : S-pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2024
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : computer
Tipe Carrier : online resource
Deskripsi Fisik : xv, 62 pages : illustration + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustaan UI
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S-pdf 14-24-61883588 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 9999920550085
Cover