UI - Tesis Membership :: Kembali

UI - Tesis Membership :: Kembali

Pengaruh Latihan Pernapasan Incentive Spirometry terhadap Kemampuan Inspirasi Maksimal dan Kualitas Hidup pada Penderita Penyakit Paru Obstruksi Kronik

Tambunan, Tresia Fransiska U; Moerdjajati A.W., supervisor; Anita Ratnawati, supervisor; Zulkifi Amin, supervisor; Surjanto Hartono, supervisor (Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2006)

 Abstrak

Objektif : Untuk menilai efikasi latihan pemapasan menggunakan incentive spirometry
terhadap kemampuan inspirasi maksimal, skala derajat sesak (skala BORG), kapasitas
fungsi paru dan kualitas bidup (SGRQ) pada penderita penyakit paru obstruksi kronik
(PPOK).
Desain : Studi intervensi pre dan post eksperimental pada grup kasus dan kontrol.
Tempat : Departemen Rehabilitasi Medik dan Departemen Ilmu Penyakit Dalam
subdivisi Pulmonologi FKUI, RSUPNCM. Instalasi Rehabilitasi Medik RS Persahabatan,
Jakarta.
Metode : Total 20 pasien PPOK derajat sedang dibagi menjadi 2 grup : grup kontrol ( 10
orang ) dan grup kasus ( 10 orang ). Semua subjek dilakukan pemeriksaan data dasar
berupa kemampuan inspirasi maksimal, skala derajat sesak, kapasitas fungsi paru dan
kualitas bidup. Pada grup kasus diberikan kombinasi latihan kontrol pemapasan dengan
menggunakan incentive spirometry sedangkan pada grup kontrol hanya diberikan latihan
kontrol pemapasan saja. Setelah 8 minggu kembali dilakukan pemeriksaan data dasar.
Semua subjek tetap mengkonsumsi obat-obatan.
Hasil : Kemampuan inspirasi maksimal (KIM) pasca perlakuan meningkat secara
bermakna pada kedua kelompok. Skala derajat sesak (BORG) dan nilai komponen SGRQ
untuk gejala, aktivitas, dampak dan total pada kelompok kasus pasca perlakuan
mengalami penurunan yang secara statistik bermakna (p<0,05) dibandingkan kelompok
kontrol. Selisih rerata nilai SGRQ pada awal dan akhir perlakuan menunjukkan
perbedaan bermakna pada komponen aktivitas, dampak dan total (P<0,05), sedangkan
pada komponen gejala tidak didapat perbedaan bermakna (P>0,05). Tidak didapatkan
perbedaan bermakna untuk kapasitas fungsi paru (FEV I %) yang ditemukan pada kedua
kelompok.
Simpulan : Kombinasi latihan kontrol pemapasan dengan incentive spirometry dapat memperbaiki kemampuan inspirasi maksimal, skala derajat sesak dan kualitas bidup pada penderita PPOK sedang dalam 8 minggu.

 File Digital: 1

Shelf
 T-Tresia Fransiska U T.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Tesis Membership
No. Panggil : T-pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2006
Bahasa : Ind
Sumber Pengatalogan : LibUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : computer
Tipe Carrier : online resource
Deskripsi Fisik : xii, 62 pages : illustration
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
T-pdf 15-24-21483591 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 9999920551338
Cover