UI - Skripsi Membership :: Kembali

UI - Skripsi Membership :: Kembali

Pengaruh Religiositas terhadap Intensi Pembelian Kosmetik Halal secara Daring pada Muslimah Dewasa Muda = The Influence of Religiosity on Online Purchase Intention of Halal Cosmetics Among Muslim Women in Emerging Adulthood

Sheryl Laviandra; Bertina Sjabadhyni, supervisor; Sri Redatin Retno Pudjiati, examiner; Eko Aditiya Meinarno, examiner (Fakultas Psikologi Universitas Indonesia, 2025)

 Abstrak

Produk kosmetik halal merupakan salah satu produk yang diminati oleh konsumen di Indonesia yang mayoritas populasinya adalah muslim, ditandai dengan pesatnya perkembangan industri kosmetik halal di Indonesia. Pada saat yang bersamaan, teknologi yang berkembang pesat juga mendorong pertumbuhan pasar e-commerce, khususnya bagi generasi muda. Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh religiositas terhadap intensi konsumen untuk membeli kosmetik halal secara daring. Penelitian kuantitatif dengan desain korelasional ini diikuti oleh 58 partisipan perempuan Indonesia dewasa muda (18-25 tahun) yang beragama Islam. Data dianalisis menggunakan regresi linear sederhana, dan hasilnya menunjukkan bahwa religiositas tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap intensi pembelian daring. Temuan ini mengimplikasikan bahwa tingkat religiositas individu bukan merupakan prediktor yang kuat terhadap intensi mereka dalam membeli produk kosmetik halal secara daring melalui e-commerce.

Halal cosmetic products are one of the products that are highly demanded by consumers in Indonesia in which the Muslim populace constitutes as a majority, marked by the rapid growth of the Indonesian halal cosmetics industry. Simultaneously, the rapid development of technology also encourages the growth of the e-commerce market, especially for the younger generation. This study aimed to examine the influence of religiosity on consumers’ online purchase intention regarding halal cosmetics. Using a quantitative correlational design, data were collected from 58 emerging adult Indonesian Muslim female participants aged 18 to 25 years old. The data were analyzed using simple linear regression, and the results indicated that religiosity did not have a significant effect on online purchase intention. This finding suggests that an individual’s level of religiosity may not be a reliable predictor of their intention to buy halal cosmetics online via e-commerce.

 File Digital: 1

Shelf
 S-Sheryl Laviandra.pdf :: Unduh

LOGIN required

 Metadata

Jenis Koleksi : UI - Skripsi Membership
No. Panggil : S-pdf
Entri utama-Nama orang :
Entri tambahan-Nama orang :
Entri tambahan-Nama badan :
Program Studi :
Subjek :
Penerbitan : Depok: Fakultas Psikologi Universitas Indonesia, 2025
Bahasa : ind
Sumber Pengatalogan : LIbUI ind rda
Tipe Konten : text
Tipe Media : computer
Tipe Carrier : online resource
Deskripsi Fisik : xi, 41 pages : illustration + appendix
Naskah Ringkas :
Lembaga Pemilik : Universitas Indonesia
Lokasi : Perpustakaan UI
  • Ketersediaan
  • Ulasan
  • Sampul
No. Panggil No. Barkod Ketersediaan
S-pdf 14-25-47482100 TERSEDIA
Ulasan:
Tidak ada ulasan pada koleksi ini: 9999920572057
Cover