Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 141964 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Siti Suryanah
"Peneliti menganalisis responsivitas ketaatan perusahaan-perusahaan yang tercatat di BEJ terhadap peraturan board governance yang dikeluarkan oleh BEJ berdasarkan variabel besar aset perusahaan, umur go public, dan industri. Peneliti menemukan bahwa reponsivitas ketaatan emiten yang terbagi berdasarkan kategori industri terhadap aturan board governance berbeda secara signifikan. Di sisi lain, responsivitas ketaatan emiten yang terbagi berdasarkan kategori besar aset dan umur go public tidaklah berbeda secara signifikan. Emiten yang berada pada industri bank dan sektor keuangan lebih respon/ taat dalam menerapkan aturan board governance dibandingkan perusahaan-perusahaan lain yang berada dalam indutri lain selain bank dan sektor keuangan. Sehingga dapat dikatakan bahwa responsivitas ketaatan emiten terhadap aturan board governance adalah lebih disebabkan karena faktor industri.
Peneliti juga meneliti hubungan komposisi dan struktur board governance perusahaan. Peneliti menemukan bahwa nilai perusahaan lebih dipengaruhi oleh faktor-faktor di luar komposisi dan struktur board governance. Hal ini menunjukkan bahwa efektivitas board governance yang secara teori bisa mengurangi agency cost yang kemudian bisa meningkatkan nilai perusahaan tidak berjalan.

I analyze the responsiveness of listed company?s compliance with board governance regulation, authorized by JSX, based on the asset's size, the age of emiten listed in JSX, and the industries. I find that the responsiveness of listed companies' compliance categorized by the industries is significantly different. On the other hand, the responsiveness of listed companies' compliance categorized by the asset's size and the.age of emiten listed in JSX is not significantly different. The listed companies in the banking and financial sector industry are more responsive to comply the board governance regulation than the other listed companies in the other industries. So that, I conclude that the responsiveness of listed companies' compliance with board governance regulation is because of industry factor.
I also investigate the relationship between the board governance's composition and structure, and the value of the firm. I find that the firm value is influenced by factors other than the board governance's composition and structure. This result proves that the effectiveness of board governance, which theoretically will reduce the agency cost and the end result is increase the value of the firm, is not working.
"
Depok: Universitas Indonesia, 2004
T20020
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Ratih Indah Sundari
"ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk menganalis hubungan antara
Investment Opportunity Set, Praktek Corporate Governance dan
Return On Equity. Data yang digunakan dalam penelitian adalah
laporan tahunan perusahaan bukan bank dan lembaga keuangan yang
terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2007 ? 2008 dengan total
sampel sebanyak 64 perusahaan. Sampel diperoleh dengan
menggunakan metode purposive sampling. Metode pengujian
hipotesis yang digunakan adalah metode regresi linier berganda. Hasil
penelitian dalam penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan
negatif antara peluang pertumbuhan perusahaan (Investment
Opportunity Set) dengan kinerja perusahaan (Return On Equity) dan
variabel corpoarate governance antara lain: proporsi komisaris
Independen yang lebih tinggi, kepemilikan saham manajemen yang
lebih tinggi dan remunerasi manajemen yang lebih tinggi tidak
mempengaruhi hubungan negatif antara peluang pertumbuhan
perusahaan (Investment Opportunity Set) dan kinerja perusahaan
(Return On Equity).

ABSTRACT
This study aims to analyze the correlation between the Investment
Opportunity Set, Corporate Governance Practices and Return On
Equity. The data used in the study were non-bank company's annual
report and financial institutions listed on the Indonesia Stock
Exchange in the year 2007 - 2008 with a total sample of 64
companies. Samples obtained using the method of purposive
sampling. Hypothesis testing method used is multiple linear regression
method. The results in this study indicate that there is a negative
relationship between firm growth opportunities (Investment
Opportunity Set) and firm performance (Return On Equity) and
corporate governance variables include a higher proportion of
independent commissioners, higher management shareholdings,
higher management remuneration does not affect the negative
relationship between firm growth opportunities (Investment
opportunity Set) and firm performance (Return On Equity).
"
Depok: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2012
S-Pdf
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Aditya Wisnu Pradana
"Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh elemen-elemen corporate governance, seperti board structure, ownership structure, board procedure, disclosure, related party transaction, dan minority shareholder rights terhadap nilai perusahaan dengan menggunakan variabel kontrol berupa assets, leverage, growth, net income to assets, share turnover, ownership, earning before interests and taxes to assets, top auditor, dan CCGPI. Data yang digunakan dalam penelitian ini bersumber dari laporan tahunan, laporan keuangan, serta laporan survei corporate governance perception index yang dikeluarkan oleh IICG tahun 2005-2011. Sampel tersebut diperoleh dengan metode purposive sampling. Metode pengujian hipotesis yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode regresi linier berganda.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa board structure, institutional ownership, disclosure, related party transaction, ownership, dan earning before interests and taxes to assets memiliki pengaruh yang signifikan dengan arah yang positif, sedangkan leverage dan share turnover memiliki pengaruh yang negatif dan signifikan terhadap Tobin?s Q. Sementara itu, managerial ownership, board procedure, minority shareholder rights, assets, growth, net income to assets, top auditor, dan CCGPI tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap variabel Tobin's Q.

The research aims to analyze the effect of corporate governance elements, such as board structure, ownership structure, board procedure, disclosure, related party transactions, and minority shareholder rights to firm value using some of the control variables, such as assets, leverage, growth, net income to assets, share turnover, ownership, earning before interest and taxes to assets, top auditor, and CCGPI. The data used in this research derived from annual reports, financial statements, and report of corporate governance perception index survey released by IICG at years 2005 - 2011. The samples obtained by purposive sampling method. Hypothesis testing methods used in this research is the multiple linear regression method.
The result of this study indicate that the board structure, institutional ownership, disclosure, related party transaction, ownership, and earning before interest and taxes to assets ratio have a significant effect in positive direction, while leverage and share turnover have a negative-significant effect to Tobin's Q. Meanwhile, managerial ownership, board procedure, minority shareholder rights, assets, growth, net income to assets, top auditor, and CCGPI have no significant effect to Tobin's Q."
Depok: Universitas Indonesia, 2014
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Mira Renata Prawiri
"Menggunakan Index Corporate Governance yang diriset dan diperingkat oleh The Indonesian Institute for Corporate Governance (IICG) yaitu Corporate Governance Perception Index (CGPI), peneliti menganilisis perusahaan- perusahaan yang terdaftar dalam CGPI apakah perusahaan-perusahaan yang memiliki Corporate Governance yang baik memiliki kinerja perusahaan yang baik dibandingkan dengan perusahaan-perusahaan yang memiliki Corporate Governance yang kurang baik. Menggunakan index CGPI secara keseluruhan, penelitian ini menemukan bahwa size dan momentum mempengaruhi kinerja perusahaan yang diukur oleh CGPI. Perusahaan-perusahaan yang memiliki index corporate governance yang tinggi memiliki kinerja perusahaan yang lebih baik hingga 8.95% per tahun pada penelitian perusahaan-perusahaan yang terdaftar dalam CGPI periode 2007-2011 setelah memperhitungkan faktor-faktor market risk, size, book to market dan momentum.

Using the Corporate Governance Index that have been researched and rated by The Indonesian Institute for Corporate Governance (IICG) which is Corporate Governance Perception Index (CGPI), researchers analyzed companies listed in CGPI whether companies that have good corporate governance will have good performance compared with companies that have poor corporate governance. Using CGPI index overall, the study found that the size and momentum affect the company's performance as measured by CGPI. Companies that have a high index of corporate governance have better corporate performance up to 8.95% per year on research in companies listed at 2007-2011 period, after taking into account the factors of market risk, size, book to market and momentum."
Depok: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2013
S46854
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Sri Mulyati
"Tesis ini menguji pengaruh corporate governance terhadap kinerja perusahaan. Untuk menguji pengaruh tersebut digunakan model regresi linier berganda. Pemeringkatan corporate governance tahun 2005 dan 2007 hasil riset The Indonesian Institute for Corporate Directorship (IICD) digunakan sebagai ukuran tingkat penerapan corporate governance, return on equity (ROE) digunakan sebagai ukuran kinerja operasional, dan nilai Tobin's Q sebagai ukuran kinerja pasar perusahaan. Tesis ini juga menginvestigasi apakah terdapat perbedaan reaksi pasar terhadap pengumuman penghargaan Good Corporate Governance (GCG) Award antara perusahaan-perusahaan yang memperoleh penghargaan GCG Award dari IICD pada tahun 2009 dengan perusahaan-perusahaan yang tidak memperoleh penghargaan. Reaksi pasar dicerminkan oleh abnormal return yang dihitung dengan menggunakan market model. Penelitian ini menggunakan studi peristiwa untuk menguji adanya reaksi pasar pada periode pengamatan, yaitu sepuluh hari sebelum dan sepuluh hari sesudah publikasi GCG Award. Pengujian ini menggunakan independent-t test dengan tingkat signifikansi 5%.
Hasil pengujian menunjukkan bahwa tidak terdapat pengaruh yang signifikan antara indeks CG terhadap ROE. Namun terdapat pengaruh positif yang signifikan antara indeks CG dan nilai Tobin?s Q. Pengujian terhadap reaksi pasar menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan abnormal return selama periode pengamatan antara perusahaan yang memperoleh penghargaan dengan perusahaan yang tidak memperoleh penghargaan.

This study examines the influence of corporate governance to the corporate performance. To examine that influence, a multiple linear regression is employed to test the hypothesis that corporate governance influences corporate performance. The rating of corporate governance Score for 2005 and 2007 by the Indonesian Institute for Corporate Directorship (IICD) is used to measure the corporate governance implementation, return on equity (ROE) ratio is used as operational performance measurement, and Tobin?s Q is used as a market performance measurement. The second objective of this study is to investigate differences in market reaction to the announcement of Good Corporate Governance Award from IICD in 2009, between companies who receive the award and those who do not. Market reaction is shown by abnormal return calculated using market model. This research uses event study to show market reactions around the event period, at ten days before and after the announcement. The hypotheses are tested by using independent t-test with significance level α=5%.
The result shows no significant influence of corporate governance index to ROE. But, there is a significant positive influence of corporate governance index to Tobin?s Q. Further, this study does not find any empirical evidence on differences in abnormal return on the event date between companies who receive the award and those who do not."
Depok: Universitas Indonesia, 2010
T27739
UI - Tesis Open  Universitas Indonesia Library
cover
Windy Bellastrin Agus
"Salah satu aspek keberlanjutan terletak pada implementasi dari ESG yang dilakukan oleh perusahaan bisnis, serta bagaimana pengungkapan terkait informasi tersebut dilakukan. Indeks pasar yang fluktuatif dapat menciptakan ekosistem informasi yang buruk serta dapat meningkatkan risiko idiosyncratic. Ekosistem informasi yang baik tentu ditentukan oleh sistem dari tata kelola perusahaan. Hanya terdapat sedikit literatur penelitian terkait hal tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pengungkapan aktivitas ESG dan karakteristik corporate governance terhadap idiosyncratic risk untuk perusahaan publik di Indonesia. Menggunakan data sekunder berupa perusahaan publik yang terdaftar di BEI sebagai sampel dan periode yang diambil dari tahun 2015 – 2021. Idiosyncratic risk diukur menggunakan Fama-French Three Factor Model. Pengungkapan ESG diukur menggunakan ESG score, diperoleh dari Thomson Reuter’s website. Metode analisis yang digunakan adalah regresi berganda dengan data panel. Penelitian ini menemukan bahwa tidak terdapat pengaruh signifikan antara ESG Disclosure terhadap Idiosyncratic Risk. Terdapat pengaruh negatif signifikan Ukuran Dewan Komisaris terhadap Idiosyncratic Risk dan Terdapat pengaruh negatif signifikan Keberagaman Gender Dewan Komisaris terhadap Idiosyncratic Risk. Kemudian, tidak terdapat pengaruh signifikan variabel moderasi Busy Board (Kesibukan Dewan Komisaris) terhadap hubungan ESG Disclosure dengan Idiosyncratic Risk. Penelitian ini dapat memberikan kontribusi untuk para manajer dan investor, serta memberikan manfaat teoritis.

One of the aspect of sustainability lies in the implementation of ESG activities that is done by companies, as well as how they disclose this information to public. Market index that is fluctuative would create a poor information ecosystem and could increase idiosyncratic risk. A good information ecosystem is determined by the charactheristic of their corporate governance. There are only little amount of research regarding this subjects. This study aims to analyze the effect of disclosing ESG activities and the characteristics of corporate governance on idiosyncratic risks for public companies in Indonesia. The research used secondary data, consisting of public companies that are listed in IDX website from 2015 – 2021. Idiosyncratic risk is measured using the Fama-French Three Factor Model. ESG disclosure is measured using the ESG score, obtained from the Thomson Reuter website. The analytical method used is multiple regression with panel data. This study found that there was no significant effect of ESG disclosure on idiosyncratic risk. There is a significant negative effect of the size of the Board of Commissioners on idiosyncratic risk and there is a significant negative effect of Gender Diversity on idiosyncratic risk. Then, there is no significant effect of the busy board as a moderating variable on the relationship between ESG Disclosure and idiosyncratic risk. This research could contribute to managers and investors, as well as provide theoretical benefits."
Jakarta: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2023
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Endang Pamularsih
"Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana dampak penerapan corporate governance terhadap likuiditas pasar. Quoted spread sebagai indikator likuiditas pasar menjadi variabel dependen sedangkan governance index sebagai indikator corporate governance adalah variabel independen. Penelitian ini juga menggunakan variabel kontrol yaitu, harga saham, trading volume, aset, umur perusahaan, kepemilikan institusi, dan indeks Kompas100. Penelitian ini menggunakan data sekunder perusahaan - perusahaan yang terdaftar di BEI tahun 2010 dan 2011. Hasil penelitian menunjukkan bahwa governance index memiliki pengaruh yang signifikan terhadap quoted spread.

This study aims to determine how the impact of corporate governance on market liquidity. Quoted spread as an indicator of market liquidity being the dependent variable and governance index as an indicator of corporate governance is independent variable. This study also uses control variables such as stock price, trading volume, asset, company age, institutional ownership, and Kompas100 index. This study uses secondary data listed companies on BEI year 2010-2011. The result showed that the governance index has a significant effect on quoted spread."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2013
S44466
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Hashifah Ibadurrahmi
"ABSTRAK
Skripsi ini membahas mengenai penerapan tata kelola pada koperasi syariah di Indonesia. Metode yang digunakan adalah metode kualitatif dengan desain deskriptif terhadap salah satu koperasi syariah di Indonesia. Pengujian atas tata kelola pada koperasi syariah dilakukan dengan uji kepatuhan dengan Peraturn Menteri yang berlaku, yakni Peraturan Menteri Negara Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Republik Indonesia No. 35.2/PER/M.KUM/X/2007 mengenai Standar Operasi Manajemen pada koperasi syariah. Selain itu, penelitian ini menguji tata kelola koperasi syariah dengan Governance Metrics International, yakni pengujian tata kelola pada perusahaan. Pengujian ini telah disesuaikan dengan kebutuhan koperasi yang memiliki prinsip tersendiri dalam mengelola usaha bisnisnya. Hasil penelitian karya tulis ini menyarankan adanya penerapan tata kelola yang sesuai dengan Peraturan Menteri.

ABSTRACT
This thesis discusses about the application of sharia in cooperative governance in Indonesia. The method used is descriptive qualitative method to the design of one of Indonesia's Islamic cooperatives. Tests on cooperative governance in Islamic done tests compliance with applicable with Regulation Minister, No. 35.2/PER/M.KUM/X/2007 the Standard Operations Management in Islamic cooperatives. In addition, this research examines cooperative governance in Islamic Governance Metrics International, which is testing the company's governance. This test has been adapted to the needs of co-operative which has its own principles in managing their business. The results of this research paper suggests the implementation of corporate governance in accordance with the Regulation of the Minister."
2013
S45047
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Muhammad Rivano
"Tesis ini menganalisis tentang tingkat pengungkapan transaksi hubungan istimewa pada perusahaan yang terdaftar di BEI tahun 2006 dan faktor-faktor yang mempengaruhinya. Penelitian menyimpulkan bahwa tingkat pengungkapan transaksi hubungan istimewa yang dilakukan perusahaan cukup tinggi dan ada dua faktor yang berpengaruh positif kepada tingkat pengungkapan transaksi hubungan istimewa tersebut yaitu ukuran perusahaan dan nilai transaksi dengan pihak istimewa. Penelitian juga menyimpulkan bahwa penerapan Corporate Governance belum efektif untuk mendorong perusahaan melakukan pengungkapan transaksi hubungan istimewa.

This thesis analyze the related party transaction disclosures of listed companies in BEI in 2006 and the factors influencing it. The research conclude that the related party transaction disclosures is quite high and there are two factors that have positive relation to related party transaction disclosures which are company size and the value of the related party transaction. This research also conclude that the Corporate Governance can not effectively influence the company to improve related party transaction disclosures."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2008
T25378
UI - Tesis Open  Universitas Indonesia Library
cover
David Susatyo
"Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh corporate governance terhadap kinerja perusahaan pada bank yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2007-2012. Corporate Governance dalam penelitian ini diukur dengan menggunakan efektifitas dewan komisaris dan efektifitas komite audit sebagai variabel independen, sementara kinerja perusahaan diukur dengan menggunakan metode Economic Value Added dan Market Value Added.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tata kelola perusahaan yang diproksikan dengan efektifitas dewan komisaris dan efektifitas komite audit berpengaruh positif signifikan terhadap Kinerja Perusahaan yang diukur dengan EVA. Hasil penelitian juga menunjukkan tidak adanya asosiasi yang signifikan antara efektifitas dewan komisaris dan efektifitas komite audit terhadap kinerja perusahaan yang diukur dengan MVA.

This research aims to analyze the effects of corporate governance on company's performance of listed banks in Indonesia Stock Exchange during 2007-2012. Corporate Governance in this study was measured by the Effectiveness of the Board of Commissioners and the Effectiveness of the Audit Committee as independent variable, while company's performance is measured by Economic Value Added and Market Value Added.
The results of this study indicate that corporate governance has a positive and significant effect on company's performance which is measured by Economic Value Added. However, this study cannot find a significant association between the Effectiveness of the Board of Commissioners and the Effectiveness of the Audit Committee on company's performance which is measured by Market Value Added.
"
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2014
S60644
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>