Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 105378 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Harianto
"Skripsi ini mengenai layanan buku elektronik di Perpustakaan Pusat Universitas Indonesia yang membahas karakteristik pengguna dan pemanfaatan layanan buku elektronik pada tahun 2009. Layanan buku elektronik memberikan keuntungan kepada pengguna antara lain akses jarak jauh tanpa dibatasi waktu dan tempat, meningkatkan minat baca dan melek teknologi informasi, membantu kegiatan belajar dan penelitian, serta kenyamanan menggunakan dan menyimpan banyak judul buku elektronik dalam satu perangkat. Metode penelitian dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Jenis penelitian ini yaitu penelitian survai deskriptif analitik dengan dengan desain cross sectional study. Hasil penelitian menyarankan bahwa perpustakaan perlu mengadakan promosi/sosialisasi, pelatihan/pendidikan pemakai tentang layanan buku elektronik dan buku elektronik yang ada di perpustakaan pusat Unversitas Indonesia lebih mudah dicari (user friendly).

The Focus of this study is about electronic books service in the library center, University of Indonesia, which discusses the characteristics of the users and electronic books services in 2009. Electronic books service provide benefits to the user include remote access without limited of the time and place, to increase interest in reading and information technology literacy, to help research and learning activities, and convenience of using or saving multiple electronic books title in one device. Research method in this research using a quantitative approach. This type of research that is descriptive analytical research survey with a cross-sectional study design. Research results suggest that libraries need to conduct promotion/dissemination, training /education about the electronic book and electronic books in the library center, University of Indonesia more easily searchable (user friendly)."
Depok: Universitas Indonesia, 2009
S15628
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2003
S8697
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Lana Islamiyah Genderang
"Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengembangan koleksi buku di perpustakaan Universitas Indonesia. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa perpustakaan UI belum mempunyai kebijakan tertulis, namun telah mempunyai SOP pengembangan koleksi. Kendala yang ditemui dalam pengembangan koleksi adalah : dosen kurang berperan dalam proses seleksi; dalam proses pemesanan buku, jarak waktu dari pemesanan sampai penerimaan memakan waktu yang lama dan kadang-kadang tidak sesuai dengan daftar pemesanan; perpustakaan UI belum melakukan kegiatan stock opname lagi sejak tahun 2007 serta penyiangan koleksi buku. Hasil penelitian ini menyarankan perpustakaan harus terus berupaya agar pengembangan koleksi yang sudah
berjalan dapat terus ditingkatkan. Disarankan p erpustakaan UI membuat kebijakan pengembangan koleksi yang tertulis serta, sebaiknya melakukan stock opname dan penyiangan secara rutin.

This study discusses the development of book collection in the University of Indonesia library. This research uses qualitative approach with case study method. The result of this research shows, that the library has not a written collection development policy yet, but it has already have collection development SOP. The problem faces by the library is due to lack of lectures involvement in book selection, book ordered receives too long and not accordingly to the list of
book order. I t i s suggested that the library should improve its collection development to be even better, library should make a written collection development policy and should conduct inventory taking also weeding regularly."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2011
S29
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Valdo Karya
"Apakah manusia dikontrol oleh keadaan lingkungan di sekitarnya? Fenomena yang hadir sering membuat manusia tidak menyadari hadirnya intensionalitas. Intensionalitas membentuk pemahaman manusia terhadap sesuatu yang ada. Banyaknya informasi yang masuk ke dalam pikiran manusia membuat manusia tidak menyadari adanya tatanan yang mempengaruhi keberadaan manusia. Keberadaan manusia yang selalu terhubung dengan ruang akan membangun sebuah makna terhadap lingkungan. Tujuan penulisan ini memahami hubungan intensionalitas dengan tatanan struktur ruang. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah penelitian kualitatif.
Dalam pembahasan skripsi, pengalaman arsitektural diceritakan menggunakan sudut pandang buku Human Space yang dituliskan oleh Otto Friedrich Bollnow. Pengalaman yang saya alami sebagai subjek dalam ruang koleksi buku di perpustakaan pusat Universitas Indonesia menjadi isi pembahasan. Penulisan ini menunjukkan intensionalitas saya terhadap tatanan struktur ruang yang terjadi di ruang koleksi buku. Hasil penelitian menyarankan, intensionalitas dalam ruang perpustakaan dapat dimulai dari karakter manusia yang mendiami ruang.

Are human controlled by the circumstances surround us The phenomena that are present often make human unaware of intentionality. Intentionality shapes our understanding of being. A large amount of information that enters our minds makes us unaware of order that affects our existence. Human existence is always connected with the space that will help build a meaning to their environment. The purpose of this paper is to understand the relationship between intentionality and order in a structure of space. Method of this paper is qualitative study.
In this paper, the architectural experience is described using the book point of view entitled Human Space written by Otto Friedrich Bollnow. The experience that I perceived as the subject in the book collection space at Universitas Indonesia's central library will be elaborated in the content. This writing shows my intentionality towards order in a structure of space that occurs at book collection space. Study results suggest intentionality in library space should start with the human character that dwells in space.
"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2018
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Resti Sari Ramadhaniati
"ABSTRAK
Skripsi ini membahaskegiatan preservasi digital yang dilakukan terhadap
koleksi naskah dan buku lama digital di Ruang Naskah Perpustakaan Pusat
Universitas Indonesia. Masalah yang dikaji yaitu strategi preservasi digital yang
dilakukan, kendala yang ada dan solusi untuk mengatasinya serta bagaimana
pemanfaatan koleksi tersebut. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan
metode studi kasus, subjek dalam penelitian ini adalah pustakawan pengelola
Ruang Naskah dan data didapatkan melalui observasi dan wawancara. Hasil dari
penelitian ini adalah kegiatan preservasi digital yang telah dilakukan adalah
preservasi teknologi, penyegaran dan migrasi, kegiatan ini masih dilakukan secara
sederhana karena adanya beberapa kendala yang menghambat seperti kebijakan
dan anggaran khusus serta kurangnya SDM dan masalah kejelasan kepemilikan
naskah. Walaupun begitu naskah dan buku lama dalam bentuk digital tetap dapat
dimanfaatkan dengan baik oleh sivitas akademika UI, peneliti, serta masyarakat
secara umum.

ABSTRACT
The focus of this study is digital preservation uponold manuscript and old
books collection at Ruang Naskah in the Library of Universitas Indonesia.
Problems studied by the researcher as well as the execution of digital
preservation, obstacles and the solutions to overcome them, also the utilization of
the collection. This is a qualitative research with a case study approach, the
subjects in this research are librarians affiliated with Ruang Naskah and
informations are gathered from observation and interviews. The outcome of this
research is that digital preservation strategies used for the collection in Ruang
Naskah are technology preservation, refreshing strategy and migration, these
strategies are modestly used because obstacles like policies, funding, shortage of
staff and the certainty of the collection ownership rises. Though with all the
difficulties, utilization of collection in Ruang Naskah is still effectively done by
UI students, scholars, researchers and people in general."
Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2012
S42514
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Yulita Ambarsari
"ABSTRAK
Topik penelitian mengenai Pemanfaatan Koleksi Buku di Pusat Perpustakaan Masjid Istiqlal. Bertujuan untuk mengetahui koleksi buku dalam subjek apa yang paling diminati oleh pemakai dan mengatahui gambaran yang jelas mengenai pemanfaatan koleksi buku oleh para pemakai. Serta sejauh mana pemanfaatan koleksi buku di Pusat Perpustakaan Masjid Istiqlal.Pengumpulan data dilakukan dengan mencatat peminja_man pada tartu buku. Adapun populasi pada penelitian ini adalah seluruh jumlah koleksi buku yang terdapat di per_pustakaan. Sampel yang diteliti sebanyak 384 judul sampel. Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar koleksi buku di Pusat Perpustakaan Islam Indonesia telah dimanfaatkan hal ini dapat diketahui, dari 384 seluruh koleksi yang diteliti ternyata 201 koleksi yang telah dimanfaatkan atau sekitar 52,3%. Dalam kelas agama Islam secara umum dapat dilihat hampir sebagian besar dari koleksi ini telah dimanfaatkan yaitu sekitar 71%. Dari seluruh subjek yang diteliti menunjukkan bahwa Subjek Al Qur'an dan Ilmu yang berkaitan nerupakan koleksi yang sangat diminati oleh pemakai yaitu sekitar 87,5% koleksi yang telah dimanfaatkan. Pada koleksi umum (koleksi yang bukan subjek Islam) dapat diketahui bahwa Karya Umum merupakan Subjek yang paling diminati oleh pemakai yaitu sekitar 80%. Pada kelas Ilmu Murni kurang dimanfaatkan oleh pemakai hal ini dapat diketahui yaitu dari 11 sampel yang diolah ternyata hanya 1 sampel yang dimanfaatkan atau sekitar 9,1%. Dengan demikian koleksi buku di Pusat Perpustakaan Islam Indonesia Masjid Istiglal dapat dikatakan bahwa sebagian besar koleksinya telah dimanfaatkan.

"
1996
S15647
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Sintawati
"Studi yang dilakukan dalam rangka penyusunan skripsi ini bertujuan untuk mengetahui kondisi koleksi buku di Perpustakaan Pusat UI; untuk mengetahui hubungan antara kondisi koleksi buku dengan lingkungan tempat penyimpanannya; dan untuk mengetahui jumlah koleksi buku yang membutuhkan perbaikan dan apa jenis perbaikannya.Penelitian ini dilaksanakan di Perpustakaan Pusat UI. Objek penelitian ini adalah koleksi buku teks yang terletak di Gedung B lantai 2 Perpustakaan Pusat UI. Penentuan sampel penelitian dilakukan dengan menggunakan teknik sampling acak beraturan (ordinal sampling). Jumlah sampel penelitian ini adalah 130 eksemplar yakni 1% dari seluruh koleksi umum yang berjumlah 13.075 eksemplar.Data penelitian dikumpulkan melalui pengamatan langsung terhadap buku sampel. Untuk mempermudah pengumpulan data digunakan lembar pengamatan. Dalam penelitian ini dilakukan pula uji kerapuhan kertas dan uji keasaman kertas. Selain itu selama penelitian dilakukan pengamatan terhadap kelembaban dan temperatur udara di ruang koleksi bukusetiap pukul 09.00, 12.00 dan 16.00 BBWI. Pengolahan data dilakukan dengan melakukan penghitungan frekuensi dengan menggunakan daftar pengecekan serta membuat persentase.Hasil penelitian menunjukkan bahwa kondisi penjilidan buku di Perpustakaan Pusat Ul dalam kondisi yang baik tetapi kondisi kertasnya dalam kondisi yang kurang baik. Kondisi lingkungan simpan sangat berpengaruh sekali terhadap kelestarian koleksi buku di Perpustakaan Pusat UI. Perubahan kelembaban udara harian antara 1% sampai 10% dan perubahan temperatur udara harian berkisar pada 0.5_C menyebabkan kerusakan yang lebih cepat, sehingga 16.92% buku di Perpustakaan Pusat UI membutuhkan perbaikan dengan melakukan penjilidan kembali, penggantian buku dan reproduksi.Untuk menjaga kelestarian koleksi buku di Perpustakaan Pusat UI, maka prioritas utama yang harus dilakukan adalah memperbaiki kondisi lingkungan simpan terutama agar kelembaban dan temperatur udara di ruang koleksi buku sesuai dengan standar yang dianjurkan oleh para ahli. Selain itu perlu disusun kebijakan tertulis yang dapat menjadi pedoman dalam pelaksanaan kegiatan pelestarian bahan pustaka di perpustakaan tersebut."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2004
S15336
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Tri Widowati
"ABSTRAK
Skripsi ini membahas layanan referensi di Perpustakaan Universitas Indonesia.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menggambarkan pelaksanaan kegiatan
layanan referensi oleh pustakawan referensi di Perpustakaan UI. Penelitian ini
adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan metode studi kasus. Hasil dari
penelitian ini adalah gambaran layanan referensi di Perpustakaan UI dengan
berbagai jenis kegiatan referensi yang dilakukan oleh empat orang pustakawan
referensi. Jenis kegiatan referensi yang dilakukan yaitu penelusuran informasi dan
bimbingan penelusuran, program pelatihan literasi informasi, dan menjawab
pertanyaan baik secara langsung ataupun tidak langsung.

ABSTRACT
This research is about the reference services at the UI Library. The objective of
this research is to describe the implementation of reference service actitivities that
are conducted by the reference librarians of the UI Library. This is a qualitative
research using a case study method. The result of this research is the description
of activities of various reference services at the UI Library that are conducted by
four reference librarians. The reference services provided for users consist of
information searching and searching assistance, information literacy training
program, and answering direct as well as indirect reference questions."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2012
S42294
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Candra Kirana Dewi
"ABSTRAK
Penelitian mengenai layanan pemakai di perpustakaan pers telah berlangsung pada bulan Februari 1995 hingga Mei 1995, tujuannya ialah untuk mengungkapkan layanan yang diberikan oleh perpustakaan pers, masalah yang timbul dan layanan yang diinginkan oleh wartawan. Pengumpulan data dilakukan dengan cara mengadakan wawancara kepada perpustakaan responden dan menyebarkan kuesioner kepada wartawan responden. Cara penyusunan keusioner, pembentukan kerangka sampel dan pemilihan sampel dijelaskan. Hasilnya menunjukkan bahwa jenis layanan yang tersedia adalah penelusuran informasi, layanan referens dan layanan foto-copy. Perpustakaan memberikan layanan minimal 15 jam sehari. Masalah-masalah yang timbul adalah data yang diminta terlalu spesifik sehingga sulit ditemukan, istilah yang digunakan tidak taat azas, sehingga memperlambat kerja pustakawan. Sedangkan layanan yang diinginkan oleh wartawan adalah jasa penelusuran informasi (90,48%), jasa peminjaman koleksi (83,33%) dan jasa kesiagaan informasi (78,57%). Layanan yang diberikan oleh perpustakaan sudah cukup memadai, tetapi untuk meningkatkan layanan tersebut diperlukan usaha-usaha sebagai berikut: Menambah jumlah staf dan memperluas wawasan staf perpustakaan; Menambah koleksi perpustakaan, baik buku, majalah maupun surat kabar; Memperbanyak data-data terbaru, misalnya menyediakan fasilitas internet; Memperluas ruangan perpustakaan; Bagi badan induk, ada baiknya memperhatikan keberadaan perpustakaan, baik dalam hal pendanaan maupun penghargaan terhadap pustakawannya.

"
1996
S15187
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Irmayati
"Universitas Terbuka merupakan perguruan tinggi yang menyelenggarakan sistem pendidikan jarak jauh. Melalui Pusat Layanan Pustaka mengembangan perpustakaan digital dengan melakukan inovasi digitasi daftar isi buku untuk mendukung proses pembelajaran bagi para mahasiswa dan dosen. Tujuan dari karya tulis ini 1). Bagaimana mahasiswa yang berjumlah 533.327 orang yang tersebar di seluruh Indonesia dan dibeberapa negara dapat memperoleh layanan pustaka secara lengkap tentang konten koleksi buku perpustakaan UT. 2). Bagaimana dosen yang tersebar di 37 Unit Program Belajar Jarak jauh UT (UPBJJ UT) dan Pusat dapat memperoleh layanan pustaka secara lengkap tentang konten buku yang dikoleksi perpustakaan UT. 3). Bagaimana Puslata Universitas Terbuka mengembangkan inovasi-inovasi terbaru dalam pendigitalisasian koleksi buku yang ada di perpustakaan. Adapun proses digitasi daftar isi memerlukan beberapa perangkat seperti : 1) Perangkat keras (komputer dan alat pemindai), 2) Perangkat lunak (perangkat lunak/program software : vitascan/HPScan, Adobe acrobat, MS word (format Doc, RTF, PDF). Tahapan digitasi yaitu : Scanning, editing, dan penyimpanan file"
Jakarta: Pusat jasa Perpustakaan dan Informasi ( Perpustakaan Nasional RI), 2013
020 VIS 15:3 (2013)
Artikel Jurnal  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>