Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 162839 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Indriany
"ABSTRAK
Penelitian tentang persepsi dan harapan pemakai perpustakaan terhadap OPAC TINlib di perpustakaan The British Council Jakarta telah dilakukan pada tanggal 31 Mei sampai 10 Juli 1995. Penelitian ini bertujuan memperoleh gambaran mengenai persepsi dan harapan pemakai perpustakaan (responden) terhadap OPAC TIMib di Perpustakaan The British Council Jakarta, balk dari segi interaktif (persepsi dan harapan terhadap fasilitas OPAC tersebut) dan segi pasif (persepsi dan harapan terhadap hal-hal diluar OPAC, yang berhubungan langsung dengan fasilitas tersebut). Tujuan lain penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada perbedaan persepsi antara responden yang menggunakan dan tidak menggunakan fasilitas tersebut.
Pengumpulan data dilakukan melalui pengisian kuesioner. Jenis penelitian, teknik pengumpulan data, teknik pernilihan responden, dan pelaksanaan ujicoba penelitian dijelaskan. Cara menganalisa data dilakukan berpedoman pada rumus persentase G dan teori perbedaan nilai rata-rata T.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 19 aspek yang diteliti, hampir seluruhnya cenderung dipersepsikan positif oleh responden. Walaupun demikian, data hasil penelitian juga menunjukkan adanya harapan responden, antara lain, dalam hal penambahan jumlah komputer dan peningkatan promosi serta informasi mengenai fasilitas OPAC ini. Selain itu, berdasarkan uji hipotesis didapat kesimpulan bahwa terdapat perbedaan persepsi terhadap OPAC TINlib, antara responden yang menggunakan dan tidal( menggunalcan fasilitas tersebut.

"
1995
S15365
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Atri Karyanti
"Sarana OPAC yang merupakan salah satu fasilitas sang disediakan oleh perpustakaan harus senantiasa dievaluasi supaya dapat menghasilkan kinerja yang optimal dalam memenuhi kebutuhan para pemakainya. Penelitian yang mengambil sampel di Perpustakaan PD11-LIPI Jakarta bertujuan untuk memberikan gambaran deskriptif mengenai sarana OPAC di Perpustakaan PDII-LIPI berdasarkan sudut pandang dari para pemakainya dengan beberapa parameter evaluasi. Menggunakan tipe penelitian deskriptif dan metodologi survei penulis menganalisis 98 lembar kuesioner yang dibagikan kepada para pemakai selaku responden. Hasil yang diperoleh secara umum bahwa pemakai OPAC di Perpustakaan PDII LIPI sebagian besar (61,2%) mcngalami hambatan atau kesulitan, seperti jumlah komputer yang tidak memadai, dokumen yang diinginkan tidak ditemukan, mengalami kesulitan untuk menemui istilah/tajuk subjek yang tepat, petunjuk penggunaan yang kurang jelas, waktu yang terpakai untuk mencari informasi melalui OPAC cukup lama, informasi yang tersedia dalam tiap entri kurang lengkap seperti informasi mengenai abstrak dan status dokumen, petunjuk yang terdapat di layar sulit dimengerti, staf perpustakaan kurang membantu dalam pencarian informasi melalui OPAC dan hambatan-hambatan lain seperti kurang nyaman karena harus berdiri dalam waktu yang lama, kadangkala komputer `error' atau `hang', bahasa pengantar menggunakan bahasa Inggris, dan jumlah dokumen yang diperoleh tidak sesuai dengan data yang diberikan OPAC. Hambatan atau kesulitan tersebut dapat diperoleh dengan mengadakan evaluasi berdasarkan sudut pandang pemakai OPAC, sehingga diharapkan agar pihak Perpustakaan PDII-LIPI dapat mclakukan hal ini secara berkala sekaligus untuk mengetahui harapan pemakai dalam rangka meningkatkan kinerja OPAC sebagai sarana penelusuran informasi."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2002
S15188
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Hellena Maria
"Masalah yang dimunculkna pada penelitian ini adalah ingin mengetahui sikap mahasiswa terhadap sarana OPAC, yang dapat diketahui dari ketiga indikator berikut: mengetahui pengetahuan mahasiswa, mengetahui perasaan mahasiswa terhadap OPAC, dan mengetahui bagaimana kecenderungan perilaku pemakai terhadap OPAC, dari ketiga indikator tersebut dapat disimpulkan bagaimana sebenarnya sikap mahasiswa terhadap OPAC di perpustakaan. Jenis penelitian yang digunakan adalah survey deskriptif dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah mahasiswa strata 1 dan Strata 2 yang berada di Perpustakaan Prasetya Mulya Business school yang sedang atau telah selesai menggunakan layanan OPAC. Hal ini dimaksudkan untuk melihat gambaran secara umum terhadap topik yang diteliti. Pengambilan sampel yang digunakan adalah secara acak sederhana. Tehnik pengumpulan data dilakukan dengan penyebaran kuesioner terhadap 84 responden, serta didukung oleh wawancara, observasi, dan studi literatur. Pada pembahasannya antara mahasiswa S1 dan S2 digabungkan karena penulis tidak ingin melihat perbedaan antara sikap mahasiswa S1 dan S2. hasil penelitian menunjukkan bahwa hanya 47,8% responden yang mengetahui keberadaan sarana OPAC, 44,51% responden mempunyai perasaan yang positif terhadap OPAC, dan 53,55% responden mempunyai perilaku yang positif terhadap OPAC. Dapat disimpulkan bahwa mahasiswa Prasetya Mulya Business School mempunyai sikap setuju dan menggunakan layanan OPAC untuk mencari koleksi yang ada perpustakaan. Saran untuk perpustakaan adalah meningkatkan promosi terhadap layanan OPAC agar para mahasiswa mengetahui layanan-layanan yang tersedia dalam OPAC, sehingga akan memaksimalkan penggunaan katalog computer ini sebagai katalog komputer untuk mencari informasi yang mereka inginkan. Saran kedua adalah agar pihak perpustakaan dapat bekerjasama dengan IT fakultas untuk memperbaiki tampilan pada layer OPAC supaya lebih menarik minat mahasiswa dalam penggunaan OPAC. Karena hal ini akan mempengaruhi frekuensi mahasiswa dalam memanfaatkan sarana dan layanan yang ada di perpustakaan Prasetya Mulya Business School."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2007
S15508
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Krestanto Adi Pratomo
"Penelitian ini dilatarbelakangi oleh makin meningkatnnya penggunaan teknologi informasi sebagai sarana temu kembali informasi di perpustakaan. WebPAC atau Web Public Access Catalogue merupakan aplikasi teknologi informasi berbasis internet yang menjadi sarana penelusuran dokumen di perpustakaan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui persepsi pemakai terhadap kinerja WebPAC di Perpustakaan Universitas Bina Nusantara. Sifat dari penelitian ini adalah deskriptif dengan menggunakan metode pengolahan data secara kuantitatif. Subjek penelitian ini adalah pemakai DIGILIB BINUS, sedangkan objek penelitian ini adalah DIGILIB BINUS. DIGILIB BINUS merupakan aplikasi WebPAC yang dijadikan sebagai satu-satunya sarana penelusuran dokumen Perpustakaan Universitas Bina Nusantara. Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa persepsi pemakai terhadap kinerja WebPAC Perpustakaan Universitas Bina Nusantara adalah positif atau cukup baik dengan persentase rerata 53,74% dari keseluruhan indikator yang digunakan di penelitian ini. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa persepsi pemakai untuk indikator karakteristik penelusuran pada WebPAC adalah positif dengan persentase rerata sebesar 60,88 %. Hasil identifikasi untuk indikator antar-muka (interface) pada WebPAC adalah positif dengan rerata persentase 52,5%. Hasil evaluasi terhadap indikator hambatan dan kesulitan dalam penggunaan WebPAC adalah biasa saja dengan rerata persentase sebesar 48,6 %. Indikator aspek kognitif pemakai adalah positif dalam hal adaptasi pemakai dengan WebPAC dengan persentase rerata 63,8%. Sedangkan untuk aspek kepuasan pemakai biasa saja dengan persentase 42,9% dengan kinerja WebPAC dan pelayanan Perpustakaan Universitas Bina Nusantara. Saran peneliti untuk sebagai bahan masukan untuk pengembangan sistem mencakup perbaikan untuk efektivitas dan efisiensi waktu penelusuran dengan melakukan pembenahan ulang dalam desain sistem untuk mendapatkan waktu akses yang lebih cepat dan relevansi yang tinggi_ Selain itu diperlukan juga penyempurnaan dalam fasilitas HELP bagi pemakai yang lebih baik, sehingga pemakai dapat lebih mudah berinteraksi dengan sistem, terutama dalam pengenalan fitur-fitur dan melakukan penelusuran dengan mudah. Fasilitas Booking juga merupakan hal yang perlu dibenahi terutama menyangkut ketersediaan dokumen yang telah dipesan oleh pemakai. Untuk mencapai tingkat kepuasan yang lebih baik maka akan lebih baik jika pihak perpustakaan melakukan need assesment awal, survei kepuasan pengguna, evaluasi sistem secara berkala, promosi layanan yang lebih interaktif serta penggunaan teknologi yang lebih user friendly dan memudahkan dalam proses penelusuran."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2004
S15472
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Rini Budiastuti
"Penelitian ini mengkaji penelusuran informasi melalui OPAC (Online Public Access Catalog) yang dilakukan oleh mahasiswa di Perpustakaan Universitas Indonesia. Penelusuran informasi yang dikaji adalah menyangkut bagaimana pemakai perpustakaan melakukan penelusuran informasinya dengan menggunakan OPAC beserta hambatan apa saja yang dialami oleh pemakai saat penelusuran dan tingkat keberhasilan penelusuran dalam temu kembali dokumen. Penelitian ini merupakan sebuah kajian pemakai (user study) dengan metode kualitatif. Sampel dalam penelitian ini berjumlah delapan orang yang semuanya adalah mahasiswa UI yang menggunakan OPAC sebagai alat bantu penelusuran informasinya. Sampel diambil dengan menggunakan teknik accidental sampling. Selanjutnya kedelapan responden tersebut diwawancarai untuk memperoleh data yang diperlukan. Hasil penelitian ini menunjukkan: 1) Strategi penelusuran informasi yang digunakan oleh para responden dipengaruhi oleh kebutuhan informasi responden. Strateginya adalah dengan menentukan aspek carian yang sesuai dengan sumber informasi atau basis data yang telah dipilih, dan merumuskan kata-kata yang sekiranya tepat yang akan diketik dalam kolom carian; 2) Sebagian besar responden tidak secara maksimal menggunakan fasilitas operator Boolean yang tersedia karena masih kurangnya pengetahuan mereka tentang fungsi dan cara penggunaan operator Boolean tersebut; 3) Terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi proses penelusuran informasi para responden, yaitu: perolehan dan ketepatan informasi yang dihasilkan, perumusan penelusuran yang digunakan, sistem OPAC yang mendukung, dan bantuan para staf perpustakaan."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2004
S15558
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Hanna Chaterina George
"Skripsi ini membahas kinerja modul sirkulasi OASIS di Perpustakaan Senior School, British International School. Penelitian dilaksanakan pada bulan November 1994 - April 1995. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui cara keraa modul sirkulasi OASIS yaitu Borrowers, Overdue Notices, Circulation dan Stock-take, keuntungan dan kerugian sub-submodul tersebut, dan masalah serta pemecahannya.
Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi partisipatif, yaitu penulis terjun langsung dalam kegiatan sirkulasi perpustakaan yang menggunakan sub-submodul ini, serta dengan wawancara informal dengan staf perpustakaan setempat dan System Manager sekolah. Pembahasan cara keraa dan analisa keuntungan, kerugian, masalah serta pemecahannya dijelaskan.
Hasilnya menunjukkan bahwa modul sirkulasi OASIS menolong staf perpustakaan dalam mengawasi sirkulasi perpustakaan Senior School. Kegiatan sirkulasi perpustakaan dapat dilaksanakan dengan lebih cepat, tepat dan akurat. Namun demikian. di samping manfaat positif juga ditemui kekurangan pemanfaatannya. Keunggulan dan kerugian pemanfaatannya dijelaskan. Pembahasan tersebut mengungkapkan banyaknya keuntungan-keuntungan yang diperoleh jika dibandingkan dengan kerugian pemanfaatannya. Masalah yang dihadapi terjadi pada masalah tekhnis yaitu listrik padam dan kerusakan pada perangkat keras komputer. Langkah-langkah pemecahannya dijelaskan.
Penerapan perangkat lunak OASIS untuk sirkulasi di perpustakaan Senior School sudah membantu staf dalam melakukan tugasnya dengan lebih baik, tetapi untuk meningkatkan pengawasan terhadap koleksi perpustakaannya, dapat dilakukan usaha_usaha berikut: (1).Melakukan siocktake dalam suatu jangka waktu tertentu di ke-tiga perpustakaan, sehingga staf dapat mengetahui kondisi koleksinya dan mengambil langkah_langkah tertentu bila diperlukan; (2).Pembuatan surat peringatan untuk pengembalian bahan perpustakaan yang telah lewat waktu tidak saja dilakukan terhadap siswa, tetapi juga dilakukan terhadap semua anggota perpustakaan,(3).Staf dapat mengingatkan anggota perpustakaan yang telah menandon bahan perpustakaan tertentu dengan membuat Reserve Notices."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 1995
S15108
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Kochtanek, Thomas R.
Connecticut: Libraries Unlimited , 2002
025.002 KOC l
Buku Teks  Universitas Indonesia Library
cover
Siti Kurnia Suryani
"Penelitian mengenai pemanfaatan koleksi audio-visual di Perpustakaan British Council Jakarta, bertujuan untuk mengetahui frekuensi pemanfaatan koleksi audiovisual oleh pemakainya, subjek yang banyak digunakan dan diinginkan, pemakai terbesar yang merupakan pemakai potensial, dan apakah koleksi tersebut memberikan informasi yang diharapkan dan diinginkan pemakainya serta sejauhmana koleksi itu telah dimanfaatkan pemakai. Pengumpulan data primer dilakukan dengan cara nenyebarkan kuesioner kepada responden yaitu para pemakai yang memanfaatkan koleksi kaset audio dan kaset; video pada seat penelitian berlangsung pada bulan Pebruari 1995.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata pemakai telah memanfaatkan sebanyak 1 hingga 2 kaset audio (10,0%) dan kaset video (47,5%) dalan sebulan dengan frekuensi kunjungan 2 sampai 3 kali. Pemakai menginginkan koleksi yang bersifat hiburan (feature) dan pelajaran Bahasa Inggris. Pemakai terbesar adalah mereka yang berusia antara 18 hingga 27 tahun yaitu mereka yang berpendidikan sekolah menengah atas hingga Perguruan Tinggi. Koleksi audio-visual telah memberikan informasi yang mereka harapkan dan inginkan karena menenukan koleksi yang mereka butuhkan."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 1995
S15719
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Diana Natalia Mangowal
"Perkembangan teknologi informasi membawa dampak terhadap perpustakaan. Aplikasi teknologi informasi pada sistem pengatalogan memungkinkan pemakai perpustakaan untuk melakukan akses terpasang (online access) ke koleksi perpustakaan. Pemanfaatan koleksi perpustakaan menjadi lebih berdaya guna karena pemakai perpustakaan dapat mengetahui informasi yang ada di berbagai lokasi yang berbeda dengan menggunakan fasilitas online.Perlunya perpustakaan menerapkan aplikasi teknologi informasi pada sistem katalog didasari oleh beberapa alasan diantaranya;"
Depok: Universitas Indonesia, 2004
S15589
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Didik Prata Wijaya
"Dinas Arsip dan Perpustakaan (Disarpus) Kota Bandung merupakan lembaga teknis yangmempunyai tugas dan fungsi pengembangan pembudayaan kegemaran membaca melalui pemberdayaan perpustakaan. Peran Online Public Access Catalog (OPAC) sebagai sistem temukembali informasi sangat mendukung sebagai salah satu sarana atau fasilitas untuk meningkatkanpelayanan kepada masyarakat terutama di bidang perpustakaan khususnya di Kota Bandung. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) bagaimana recall dan precision pada OPAC Dinas Arsipdan Perpustakaan Kota Bandung; (2) efektivitas OPAC sebagai sistem temu kembali informasi di Disarpus Kota Bandung. Metode pengumpulan data yang dilakukan adalah dengan melakukanpenelusuran kata kunci pada OPAC Disarpus Kota Bandung melalui halaman websitehttp://layanan.dispusip.bandung.go.id/inlislite3/opac/. 10 Sepuluh kata kunci tersebut adalah yangpaling sering dicari atau ditelusuri oleh pengguna perpustakaan pada bulan Maret 2022 di DisarpusKota Bandung. Setiap kata kunci yang digunakan dalam proses penelusuran, hasilnyaberupa sejumlah data katalog. Data katalog yang diperoleh kemudian dianalisis dan ditentukan datamana yang relevan dan tidak relevan dengan kebutuhan informasi yang dicari berdasarkan judul, subjek buku, dan ketersediaan koleksi. Kemudian akan dilakukan perhitungan recall dan precisionuntuk mengetahui tingkat efektivitastemu kembali aplikasi INLISLite. Berdasarkan hasil pengujianterhadap OPAC Dinas Arsip dan Perpustakaan Kota Bandung dengan 10 kata kunci yang palingsering ditelusuri oleh pemustaka selama bulan Maret 2022 dapat disimpulkan bahwa sistem temukembali informasi tersebut sudah efektif. Hal tersebut dapat dilihat dari nilai rata-rata recall sebesar 0.96 atau 95.79 % dan nilai rata-rata precision sebesar 0.92 atau 92.31 %. Dari 10 kata kunci yaitukeperawatan, sumber daya manusia, komunikasi, metode penelitian, akuntansi, pajak, sisteminformasi, keterampilan, parenting, dan psikologi, kata kunci dengan nilai recall dan precision tertinggi adalah kata kunci metode penelitian dan parenting yaitu nilai recall 1 atau 100% dan nilai precision1atau 100%. Sedangkan nilai recall dan precision terendah adalah kata kunci komunikasi yaitu dengannilai recall 0.90 atau 90.34% dan nilai precision 0.88 atau 88.33%. Secara keseluruhan OPAC padaDisarpus Kota Bandung sudah efektif sebagai sistem temu kembali informasi."
Jakarta: Pusat Jasa Perpustakaan dan Informasi, 2022
020 VIS 24:1 (2022)
Artikel Jurnal  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>