Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 144123 dokumen yang sesuai dengan query
cover
cover
Budi Nuranto Kurniawan
"Penelitian ini mengkaji aspek ergonomis sepeda motor tipe cub dalam lingkungan virtual. Pengambilan data gerakan dilakukan dengan Vicon System dan dianalisis menggunakan software Jack 6.2.1. Pendekatan yang digunakan adalah Posture Evaluation Index (PEI) yang mengintegrasikan analisis dari tiga metode: Low Back Analysis, Ovako Working Posture Analysis, dan Rapid Upper Limb Assessment. Tujuannya adalah mengevaluasi desain aktual sepeda motor dan menentukan konfigurasi paling ergonomis ditinjau dari posisi duduk dan footstep. Dihasilkan 9 buah konfigurasi yang akan dianalisis. Hasil penelitian menyarankan rancangan konfigurasi dengan perubahan posisi footstep lebih maju 13 cm dan posisi duduk lebih mundur 15 cm dari desain aktual karena memiliki nilai PEI terendah.

This research study the ergonomic aspect from cub motorcycle in virtual environment. Vicon System was used to capture motion and Jack 6.2.1 was used to analyzed it. Posture Evaluation Index was an approach that integrated the results of these tree methods: Low Back Analysis, Ovako Working Analysis System, and Rapud Upper Limb Analysis. The objective is to evaluate existing motorcycle design and determine the most ergonomic configurations that concern at seating and footstep position. There are 9 configurations that will be analyzed. The results suggest that the most ergonomic design is with change the footstep position 13 cm onward and seating position 15 cm backward from its actual design because of the lowest PEI score was gained."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2010
S51764
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Liza Afrinotha
"Penelitian ini membahas tentang analisis aspek ergonomis sepeda UI dilihat dari postur tubuh pengendara wanita. Analisis tersebut dilakukan dengan metode Posture Evaluation Index (PEI) dalam virtual environment. Hasil penelitian ini berupa penilaian terhadap sepeda UI yang ada saat ini dari segi ergonomi dan rekomendasi desain sepeda UI dengan tinggi stang 22 cm dan tinggi sadel 11 cm sebagai desain sepeda UI yang ergonomis. Seluruh metode dan analisis yang dilakukan pada penelitian ini menggunakan perhitungan dan simulasi pada software JACK 6.0.

This study is focused on the ergonomic analysis of the UI bicycle based on the body postures of its female riders. This study uses the Posture Evaluation Index (PEI) method in a virtual ergonomic design of UI bicycle. All the methods and analysis conducted in this research using simulation and calculation on JACK 6.0 software. environment. Results of this research include the assessment of the existing design of UI bicycle from the aspects of ergonomic and design recommendation of UI bicycle with handlebar height 22 cm and saddle height 11 cm as."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2009
S52331
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Yunika Harinda Putri
"Penelitian ini mengkaji aspek ergonomi sepeda motor bebek dalam virtual environment. Analisis dalam penelitian ini dilakukan dengan menggunakan software Jack 6.1 dengan pendekatan Posture Evaluation Index (PEI) yang mengintegrasikan hasil analisis tiga buah metode, yaitu Lower Back Analysis (LBA), Ovako Working Analysis (OWAS), dan Rapid Upper Limb Assessment (RULA). Tujuan dari penelitian ini adalah mengevaluasi desain aktual sepeda motor dan mencari konfigurasi redesain paling ergonomis ditinjau dari tinggi stang dan jarak jok-stang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa desain sepeda motor bebek yang paling ergonomis bagi pengendara wanita adalah desain yang memiliki tinggi stang 16cm dan jarak jok - stang sebesar 20cm yang memiliki nilai PEI terendah yaitu 1,45.

This research tried to study ergonomic aspect of motorcycle in virtual environment. This research were conducted by using Jack software 6.1 with Posture Evaluation Index (PEI) approach which can integrated the results of three methods: Lower Back Analysis (LBA), Ovako Working Analysis (OWAS) and Rapid Upper Limb Assessment (RULA). The objectives are evaluating existing motorcycle design and determining the most ergonomic redesign that concern at handlebar height and distance between motorcycle' seat and handlebar. The result showed that the most ergonomic design of motorcycle for female rider is motorcycle that has 16cm handlebar height and 20cm distance between motorcycle' seat and handlebar, which have 1,45 of PEI score."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2010
S51997
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Zulkarnain
"Penelitian ini mengkaji aspek ergonomis dari sepeda UI dalam virtual environment. Analisis dilakukan dengan menggunakan software Jack 6.0. Metode evaluasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Posture Evaluation Index (PEI) yang mengintegrasikan hasil analisis dari tiga buah metode: Lower Back Analysis (LBA), Ovako Working Posture Analysis (OWAS), dan Rapid Upper Limb Assessment (RULA). Tujuannya adalah mengevaluasi desain aktual sepeda UI dan mencari konfigurasi redesain paling ergonomis ditinjau dari tinggi stang dan tinggi sadel.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa desain sepeda UI yang paling ergonomis adalah desain yang memiliki tinggi stang terbesar dan tinggi sadel terkecil karena memiliki nilai PEI terendah yaitu sebesar 1,799.

This research tried to study ergonomic aspect from University of Indonesia bicycle in virtual environment. Software Jack 6.0 was used to analyze it. PEI was used as approach that integrated the results of three methods: Lower Back Analysis, Ovako Working Posture Analysis, and Rapid Upper Limb Assessment. The objective is to evaluate existing design of University of Indonesia bicycle and to determine the most ergonomic redesign that concern at handlebar height and saddle height.
The result showed that the most ergonomic design of University of Indonesia is bicycle with the highest handlebar height and the lowest saddle height because of the lowest PEI score was gained, i.e. 1,799.
"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2009
S51527
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
cover
Erlinda Muslim
"Penelitian ini dilakukan untuk mengkaji aspek ergonomis dari sepeda UI (Universitas Indonesia) dalam virtual environment. Analisis dilakukan dengan menggunakan software Jack 6.0. Metode evaluasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Posture Evaluation Index (PEI) yang mengintegrasikan hasil analisis dari tiga buah metode: Lower Back Analysis (LBA), Ovako Working Posture Analysis (OWAS), dan Rapid Upper Limb Assessment (RULA). Tujuan penelitian ini adalah mengevaluasi desain aktual sepeda UI dan mencari konfigurasi desain ulang paling ergonomis ditinjau dari tinggi stang dan tinggi sadel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa desain sepeda UI yang paling ergonomis adalah desain yang memiliki tinggi stang terbesar (22 cm) dan tinggi sadel terkecil (11 cm).

This research was conducted to study ergonomic aspect from University of Indonesia bicycle in virtual environment. Software Jack 6.0 was used to analyze it. PEI was used as approach that integrated the results of three methods: Lower Back Analysis, Ovako Working Posture Analysis, and Rapid Upper Limb Assessment. The research objective is to evaluate existing design of University of Indonesia bicycle and to determine the most ergonomic redesign which concern with handlebar height and saddle height modification. The result showed that the most ergonomic design of University of Indonesia bicycle is the one with the highest handlebar height (22 cm) and the lowest saddle height (11 cm)."
Depok: Direktorat Riset dan Pengabdian Masyarakat Universitas Indonesia, 2010
AJ-Pdf
Artikel Jurnal  Universitas Indonesia Library
cover
Ricky Prabowo
"Penelitian ini mengkaji aspek ergonomis dari sepeda lipat Departemen Teknik Mesin FT-UI dalam virtual environment modeling. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian adalah PEI yang mengintegrasikan hasil analisis dari tiga buah metode: LBA, OWAS, dan RULA. Tujuannya adalah menentukan desain sepeda lipat yang paling ergonomis berdasarkan PEI tersebut serta menganalisis kelayakan sepeda lipat menjadi pengganti sepeda UI. Pembuatan konfigurasi desain berdasarkan tinggi stang dan tinggi sadel sepeda lipat sehingga dihasilkan sembilan konfigurasi desain.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa desain sepeda lipat yang paling baik dari apek ergonomi adalah dengan kondisi stang yang dinaikkan menjadi 32 cm serta kondisi sadel yang tetap. PEI desain sepeda lipat yang terbaik adalah 1,65 yang berarti lebih rendah dibandingkan PEI sepeda UI sehingga sepeda lipat berpotensi untuk menggantikan sepeda UI.

This research tried to study ergonomic aspect from folding bicycle from Mechanical Engineering University of Indonesia in virtual environment modeling. PEI used as approach that integrated the results of three methods: LBA, OWAS, and RULA. The objective is to determine the most ergonomic design of folding bicycle based on PEI and analyze feasibility of folding bicycle to replace UI bicycle. Configuration of design made based on handle bar and sadle height so that produce nine configurations of design.
The result show that most ergonomic design of folding bicycle from ergonomic aspect is handlebar that added until 32 cn and sadle condition is same. PEI from best design of folding bicycle is 1,65 that means lower than PEI of UI bicycle so that folding bicycle potential to replace UI bicycle.
"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2009
S52018
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Muhammad Aldi Witjaksono
"Kegiatan mendorong troli merupakan jenis kegiatan pushing tasks pada ilmu ergonomi. Kegiatan mendorong troli dengan diberikan sejumlah beban dorong menimbulkan resiko gangguan muskuloskeletal dan ketidaknyamanan dalam pada tubuh. Penelitian ini mencoba untuk mempelajari rangkaian gerakan mendorong troli dan aspek ergonomi yang mempengaruhi postur pengguna troli dengan menggunakan metode simulasi pada lingkungan virtual.
Penelitian dilakukan terhadap lima jenis troli dengan dimensi ukuran yang berbeda untuk mendapatkan jenis troli mana yang ideal bagi pekerja. Penilaian postur kerja dilakukan dengan mengevaluasi Postur Evaluation Index (PEI) untuk masingmasing troli. PEI tersebut akan mengintegrasikan hasil penilaian RULA, OWAS, dan LBA dari task analysis toolkit yang terdapat pada sofware Jack 6.1 ke dalam suatu skor penilaian yang dapat memberikan gambaran kondisi aktual seseorang menggunakan troli.
Hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan dalam memilih troli dengan dimensi seperti apa yang benar-benar ada di dunia ini yang sesuai dengan aspek ergonomi tubuh orang Indonesia.

On the science of ergonomics, pushing trolley activity is the type of pushing tasks. Pushing the trolley activities with a given number of load on it raises the risk of musculoskeletal disorders and discomfort in the body. This study tried to study a series of movements of pushing trolleys and study the ergonomic aspects that affect the posture of the trolley user using simulation in virtual environments.
The study was conducted on five types of trolleys with the differences on size dimensions. The goal of this study is to get the kind of trolley which is ideal the operators. Valuation of the work posture done by evaluate the Posture Evaluation Index (PEI) for each trolley. PEI will integrate the assessment results of RULA, OWAS, and the LBA from the task analysis toolkits contained in the Jack 6.1 software into a score that can give you the actual condition of a person while using the trolley.
The results of this study can be used as consideration in choosing trolleys with types and dimensions that really exists in this world that according to the ergonomic aspects of the Indonesian human body.
"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2010
S51762
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Siahaan, Roberton
"Sepeda merupakan alat transportasi yang sangat umum dan luas penggunaannya di dunia yang digunakan oleh semua orang dari berbagai kalangan usia. Sekarang ini, bersepeda dianggap bukan hanya alat tranportasi yang sehat dan efisien tetapi juga rekreasi dan aktifitas olah raga yang populer.
Desain sepeda yang baik sangat berhubungan dengan efisiensi, power, keamanan, dan kenyamanan bersepeda. Bicycle fit juga sangat penting dalam hal mencegah kecelakaan. Beberapa masalah kesehatan dan gangguan skeletal yang behubungan dengan sepeda adalah karena kurangnya bicycle fit dan kesalahan postur saat bersepeda.
Penelitian ini bertujuan untuk rancang desain sepeda yang ergonomis untuk anak-anak usia 7-11 tahun dengan menggunakan software jack 6.1. Hasil akhir dari penelitian ini adalah rancangan sepeda dengan penambahan ketinggian stang 10 cm dari aktualnya.

Bicycle is a very common transportation and widely used in the world that are used by all people of all ages. Today, cycling is considered not only a means of healthy and efficient transportation, but also popular recreational and sporting activities.
The fine bicycle design is related to efficiency, power, security, and convenience of cycling. Bicycle fit is also very important in preventing accidents. Some health problems and skeletal disorders that relate with bicycle design are because of the lack of bicycle bike fit and posture error while cycling.
This study aims to design an ergonomic bicycle design for children aged 7-11 years using jack software 6.1. The final result of this study is the design of bicycle handlebar heights with the addition of 10 cm from the actual.
"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2012
S43457
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>