Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 64068 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Doloksaribu, Inriyanto
"ABSTRAK
Metoda akusisi baru telah digunakan dalam usaha untuk mengeliminasi efek ghost
gelombang seismik dengan potensi untuk meningkatkan jangkauan frekuensi rendah dan
tinggi sehingga memperbaiki hasil penampang seismik di daerah laut dalam. Dalam studi
kasus ini, data streamer dual sensor dibandingkan dengan data sensor tunggal
konvensional dari streamer yang sama. Pemrosesan data seismik hingga migrasi
diterapkan pada kedua data. Pembandingan eliminasi efek ghost dan interpretabilitas
penampang seismik adalah tujuannya. Analisis data memperlihatkan kelebihan streamer
sensor ganda dibandingkan streamer konvensional.

Abstract
The new method of acquisition has been found in an effort to remove ghost effect with
the potential to boost both low and high frequency content of seismic data and to enable
imaging in challenging deepwater zones. In this case study, processed dual sensor
streamer data compared to conventional single sensor data from the same streamer.
Identical processing flows were applied to the two datasets. Data processing up to
migration will be done to both single sensor data and dual sensor data, and compared.
Comparison of seismic data De-Ghosting and interpretability is the objective. Data
analysis shown advantage of dual sensor streamer compared to conventional streamer."
2012
T30872
UI - Tesis Open  Universitas Indonesia Library
cover
Universitas Indonesia, 1994
S28211
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Berthania Sekarini
"Seiring berkembangnya zaman, berbagai jenis media sosial juga berkembang dan interaksi parasosial terjadi semakin intens. Salah satu jenis interaksi parasosial di internet yang semakin populer sejak masa pandemi COVID-19 adalah siaran langsung atau live streaming. Pengguna internet menunjukkan minat tinggi pada media siaran langsung seperti YouTube, Twitch, dan AfreecaTV. Menurut teori Horton dan Wohl, hubungan parasosial dapat dibangun dari layanan siaran langsung dengan memberikan ilusi dari hubungan tatap muka antara penyiar gim dan penontonnya. Penelitian ini membahas cara seorang penyiar gim Korea bernama Uzuhama membangun interaksi parasosial melalui siaran langsung dengan penontonnya. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan transkripsi data dari empat video siaran langsung permainan gim yang diunggah ke YouTube. Hasil analisis menunjukkan  bahwa interaksi parasosial antara  Uzuhama dan penontonnya dibangun dengan cara melibatkan penonton secara emosional, menggunakan strategi inklusi, dan mendorong partisipasi penonton.

Along with modernization, various types of social media are also developing and parasocial interactions are becoming more intense. One type of parasocial interaction on the internet that has become increasingly popular since the COVID-19 pandemic is live streaming. Internet users are showing high interest in streaming platforms such as YouTube, Twitch and AfreecaTV. According to Horton and Wohl's theory, parasocial relationships can be built from live streaming services by providing the illusion of a face-to-face relationship between the game streamer and the audience. This research discusses how a Korean game streamer named Uzuhama builds parasocial interactions through live streaming with his audience. This study uses a qualitative research method by data transcription from four live game streaming video uploaded to YouTube. The results of the analysis show that the parasocial interaction between Uzuhama and his audience is built by involving the audience emotionally, using inclusion strategies, and encouraging audience participation."
Depok: Fakultas Ilmu Pengetahuan dan Budaya Universitas Indonesia, 2022
TA-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Farenanda Satria Fairuzzabadi
"Kehadiran industry online gaming semakin bertambah kuat setiap hari. Dalam ruang lingkup tren user-generated content (UGC) seperti live streams dan video, content creator butuh karakteristik unik yang lebih baik untuk dapat menjadi sukses. Tyler Ninja Blevins adalah salah satu dari banyak contoh streamer dari platform streaming online Twitch yang meraih kesuksesan melalui proses yang terus-menerus. Passion dan dedikasinya terhadap dunia gaming berjalan seiringan dengan personal branding yang pintar dan jujur, di mana hal ini membantu Ninja dalam meraih karirnya yang sukses. Popularitas Ninja yang sangat besar memberikan banyak keuntungan baginya, seperti mendapatkan sponsor dari perusahaan besar hingga tampil di beberapa media mainstream. Tapi, lebih dari itu, kesuksesannya memberikan Ninja sebuah status baru sebagai internet celebrity. Artikel ini akan mendeskripsikan bagaimana personal branding yang dilakukan oleh Ninja berperan penting dalam kesuksesannya sebagai streamer dan bagaimana hal ini memberikannya status sebagai internet celebrity.

The presence of online gaming industry is becoming stronger every day. In the wake of the trend of usergenerated content (UGC) such as live streams and videos, creators need better distinctive characteristics in order to be successful. Tyler Ninja Blevins is one of the many examples of an astonishing streaming platform Twitch streamer that gains success through a constant process. His passion and dedication towards gaming industry are in parallel with his clever and honest personal branding, helping him create a successful career. Ninjas huge popularity brings him a fortune, getting sponsorships deals from big companies and being featured in multiple mainstream media. But, more than that, this success gains him a new status as an internet celebrity. This article will describe how Ninjas personal branding plays a role in his success as a streamer and how it brings him the status of internet celebrity."
Depok: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2019
MK-pdf
UI - Makalah dan Kertas Kerja  Universitas Indonesia Library
cover
Ahmad Randey Juliano Rasyid
"

Dalam beberapa tahun terakhir, popularitas live streaming meningkat secara drastis sebagai akibat dari pandemi COVID-19, terutama live streaming terkait game. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis faktor-faktor yang memengaruhi niat keberlanjutan untuk menonton live streaming terkait game dan niat bermain game dengan menerapkan Flow Theory. Berdasarkan Flow Theory, niat keberlanjutan untuk menonton dipengaruhi oleh flow experience. Penelitian ini mengidentifikasi tiga kategori faktor utama yang memengaruhi flow experience, yaitu karakteristik streamer yang terdiri dari interactivity, streamer skills, dan social presence, kualitas konten live streaming yang terdiri dari entertainment dan informativeness, serta kualitas platform live streaming yang terdiri dari technology & functional quality dan security. Selain itu, penelitian ini juga menganalisis pengaruh niat keberlanjutan untuk menonton live streaming terkait game terhadap niat bermain game yang dimainkan oleh streamer. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode kuantitatif melalui survei. Analisis data dilakukan dengan menggunakan partial least square structural equation modeling terhadap data dari 470 responden. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa interactivity, social presence, entertainment, technology & functional quality, dan security memengaruhi flow experience, sedangkan streamer skills dan informativeness tidak memengaruhi flow experience. Selain itu, hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa flow experience memengaruhi continuous watching intention, dan continuous watching intention memengaruhi play intention. Hasil dari penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat secara teoritis kepada penelitian selanjutnya terkait live streaming, serta memberikan manfaat secara praktis kepada streamer, pengembang platform live streaming, dan perusahaan pengembangan game.


In the past few years, the popularity of live streaming has drastically increased as a result of the COVID-19 pandemic, especially game live streaming. The aim of this study is to analyze the factors that affect viewers’ continuous intention to watch game live streaming and their intention to play games by implementing Flow Theory. According to Flow Theory, continuous watching intention is affected by flow experience. This study identifies three main categories of factors, namely streamer characteristics which consist of interactivity, streamer skills, and social presence, live streaming content quality which consist of entertainment and informativeness, as well as live streaming platform quality which consists of technology & functional quality and security. In addition, this study also analyzes how the continuous intention to watch game live streaming affects viewers’ intention to play games that the streamer has played. This study was done by using a quantitative method via survey. Data analysis was done by using partial least square structural equation modeling on data from 470 respondents. The results of this study indicate that interactivity, social presence, entertainment, technology & functional quality, and security affect flow experience, whereas streamer skills and informativeness do not affect flow experience In addition, the results of this study indicate that flow experience affects continuous watching intention, and continuous watching intention affects play intention. The results of this study will hopefully provide theoretical benefits towards future studies related to live streaming, as well as practical benefits towards streamers, live streaming platform developers, and game development companies.

"
Depok: Fakultas Ilmu Komputer Universitas Indonesia, 2023
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Rafi Farhan Perkasa
"Dengan pertumbuhan Internet dan teknologi selama bertahun-tahun, telah terjadi pergeseran dalam cara penjual dan pembeli yang terlibat di pasar berinteraksi. Salah satu perkembangan yang disebutkan di atas disebut streaming langsung, yang melibatkan individu yang menyiarkan video langsung atau real-time tentang apa pun yang mereka inginkan di Internet. Dalam hal ini, penjual yang menggunakan streaming langsung dapat secara efektif memamerkan produk dan layanan mereka secara real-time, sebingga memungkinkan pembeli untuk terlibat dalam pengalaman yang lebih interaktif dibandingkan metode tradisional dengan mengurangi jarak virtual dan ketidakpastian dalam berbisnis di saluran online. Tren livestreaming telah mengembangkan dan mentransformasi e-commerce seperti Shopee dan Tokopedia. Kedua platform e-commerce tersebut merupakan pemimpin pasar dalam lanskap e-commerce Indonesia, dan masing-masing memiliki layanan yang menawarkan streaming langsung. Indonesia adalah salah satu negara terpadat dan terbesar di dunia yang menjadikannya salah satu negara pengguna Internet terbesar di dunia. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat pengaruh faktor-faktor yang mempengaruhi niat membeli peserta livestreaming e-commerce, yaitu kehadiran sosial dan identifikasi konsumen-streamer. Penelitian ini melibatkan 112 partisipan dan dianalisis menggunakan Partial Least Squares - Structural Equation Modeling (PLS - SEM). Menurut penelitian ini, kehadiran sosial dan identifikasi konsumen-streamer mempunyai pengaruh yang signifikan dan positif terhadap niat membeli pemirsa siaran langsung e-commerce.

With the growth and development of the Internet and technology throughout the years, there has been a shift in the methods that sellers and buyers engage in the market. One development is livestreaming, it involves individuals broadcasting a real-time or live video of anything that they want on the Internet. In this case, sellers who use livestreaming can showcase their products and services in real-time, allowing buyers to engage in a more interactive shopping by reducing the virtual distance and uncertainty of doing businesses in online channels. The latest trend of livestreaming also affected e-commerce platforms such as Shopee and Tokopedia. Both platforms are the market leaders in Indonesian e-commerce landscape, with both offering livestreaming services. Indonesia is both one of the populous and biggest countries in the world which leads to it having one of the largest internet users in the world. Thus, this study aims to understand the effects of social presence and consumer-streamer identification. This study included 112 participants and was analysed using Partial Least Squares - Structural Equation Modelling (PLS - SEM). According to this study, social presence and consumer-streamer identification hasve a significant and positive effect toward the purchase intention of an e-commerce livestreaming viewers."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indinesia, 2025
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Findal Darmaja
"Petir merupakan fenomena alam yang meluahkan muatan listrik arus dan tegangan dengan nilai yang sangat besar dalam waktu yang sangat singkat. Ketika petir menyambar jalur tegangan rendah dekat dengan jalur distribusi pelanggan (rumah & industri), tegangan dan arus transien yang disebabkan oleh petir akan berdampak pada sistem kelistrikan di pelanggan (rumah & industri) dan dapat membuat kerusakan untuk peralatan tegangan rendah dan elektronik. Sistem proteksi sangat penting perannya dalam kehidupan kita, sehingga pemilihan sistem proteksi yang paling tepat sangat penting.
Pada tahun 2014 telah dipasang suatu sistem proteksi petir early streamer pada bangunan daya Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi Lahendong Unit 5 dan 6. Karena isi bangunan yang berisikan alat-alat yang sangat penting maka diperlukan sistem proteksi yang terbaik untuk melindungi seluruh area bangunan ini. Perbandingan dari sistem proteksi splitzen dan early streamer akan memvariasikan tinggi dari terminal udara untuk mencapai area perlindungan yang paling efektif dengan pertimbangan ekonomis. Sistem proteksi early streamer hanya membutuhkan satu terminal udara merk Prevectron S6.60T setinggi 4 m untuk melindungi seluruh area bangunan, sedangkan sistem proteksi splitzen membutuhkan 12 terminal udara untuk melindungi seluruh area bangunan.

Lightning is a natural phenomenon that vomits electric charge current and voltage with a very large value in a very short time.. However, when lightning strikes low voltage lines close to distribution line customers (home & Industrial), the voltage and current transients caused by lightning will have an impact on the electrical system at the customers (home & industrial) and can make a damage for low voltage equipment and electronics. Lightning protection system have a big role in our life, so choosing the best lightning protection system is very important.
In 2014 a early streamer lightning protection system was been installed on Lahendong geothermal power plant unit 5 & 6 power house building. Because of the important things inside this building, the best lightning protection system is a must to protect the whole area of the building. The comparison of early streamer lightning protection system with splitzen lightning protection system will vary the height of the air terminal to get the full protection area with the economic consideration too. Prevectron S6.60T early streamer lightning protection system only need one air terminal with 4 meter height to protect the whole area of the building, while splitzen lightning protection system need twelve air terminal to protect the whole building.
"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2016
S62660
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Asep Dadan Hermawan
"Indonesia merupakan daerah dengan hari guruh pertahun yang tertinggi di dunia menurut buku Guinness of Records yakni berkisar antara 180 - 260 hari guruh pertahun dengan kerapatan sambaran petir ketanah (Ng) mencapai 30 sambaran per km2per tahun. Petir merupakan peristiwa alam yaitu proses pelepasan muatan listrik (electrical discharge ) yang terjadi di atmosfer. Sambaran petir langsung dapat menyebabkan kerusakan bangunan, peralatan, kebakaran bahkan korban jiwa. Sedangkan tegangan lebih induksi yang disebabkan sambaran petir tidak langsung dapat mempengaruhi kinerja peralatan, umur pakai bahkan kerusakan peralatan. Hal ini dapat menimbulkan kerugian yang besar sehingga dibutuhkan usaha untuk mengurangi resiko kerusakan akibat sambaran petir. Salah satunya dengan sistem penyalur petir.
UPT LAGG BPPT merupakan suatu bangunan yang dipergunakan untuk fasilitas pengujian bidang aeronautika maupun nonaeronautika yang memiliki kapasitas cukup besar. Oleh karena fasilitas bangunan yang berisi oleh alat - alat yang sensitive maka telah terpasang penyalur petir dengan merk E.F Lightning Protection System dan Skylance Lightning Protection System. Dari kedua penangkal yang telah terpasang ternyata tidak memproteksi seluruh area maka perlu dilakukan perancangan ulang untuk area yang tidak terproteksi. Dalam skripsi ini akan dirancang system penangkal petir bagi area yang belum terproteksi dengan menggunakan metoda konvensional.

Indonesia is the region with the highest per thunder day in the world by the Guinness Book of Records which ranged 180 ' 260 thunder days per year with ground lighting density (Ng) reached 30 lighting strikes per km2 per year. Lighting is a natural event that is the process of electrical discharge, which occurs in atmosphere. Direct lighting strike can cause damage to building, equipment, fires and even fatalities. Meanwhile, overvoltage due to induction of indirect lighting strikes can affect equipment performance, equipment damage and even life time. This can cause huge losses so it takes effort to reduce the risk of damage due to lighting strikes. One of them with lighting dealer system.
UPT LAGG BPPT is a building used for field testing facilities aeronautics and nonaeoronautics which has a capacity large enough. Therefore, building the facility that contains the tool ' a tool that sensitive then the dealer has installed the lighting with the EF and Skylance lighting protection system. From both an anti dote that was installed did not protect the entire area it is necessary to redesign to the area that is not protected. In this paper, we design lighting protection system for areas that have not been protected by using conventional method.
"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2010
S51336
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Dhimas Aulia Rahman
"ABSTRAK
Sebagai rumah sakit besar yang menawarkan berbagai layanan dan Rumah Sakit Koja memiliki 5 gedung yaitu gedung A, gedung B, gedung C, gedung D, dan gedung E dengan masing-masing gedung memiliki kegunaan yang berbeda. Sebuah rumah sakit harus memiliki sistem proteksi petir untuk melindungi peralatan elektronik rumah sakit dan manusia di dalamnya. Sistem penangkal petir dibagi menjadi dua yaitu sistem proteksi petir internal dan sistem proteksi petir eksternal. Dalam penelitian ini akan merancang sistem penangkal petir eksternal di gedung A RSUD KOJA menggunakan teknologi Early Streamer Emission Air Terminal (ESEAT). Sistem Proteksi petir eksternal berfungsi untuk melindungi benda dari sambaran petir langsung. Teknologi Early Streamer Emission Air Terminal (ESEAT) yang diyakini membuat sambaran petir lebih cepat di terminal udara dan kawasan lindung jangkauan yang lebih luas dari sistem proteksi petir konvensional. Desain selesai dengan memvariasikan nilai tinggi dan waktu pelepasan (ΔT) pada ESEAT yang area perlindungan akan dihitung menurut standar NF C 17-102.

ABSTRACT
As a large hospital that offers various services and Koja Hospital has 5 buildings, namely building A, building B, building C, building D, and building E with each building having different uses. A hospital must have a lightning protection system to protect the hospital's electronic equipment and humans in it. The lightning protection system is divided into two, namely an internal lightning protection system and an external lightning protection system. In this research, we will design an external lightning protection system in building A KOJA Hospital using Early Streamer Emission Air Terminal (ESEAT) technology. External lightning protection system serves to protect objects from direct lightning strikes. The Early Streamer Emission Air Terminal (ESEAT) technology is believed to make lightning strikes faster at air terminals and protected areas with a wider range than conventional lightning protection systems. The design was completed by varying the height and discharge time (ΔT) values ​​on the ESEAT for which the protection area would be calculated according to the NF C 17-102 standard."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2019
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Andrew Wijayanto
"Di Indonesia, nilai transaksi e-commerce terus meningkat dalam beberapa tahun terakhir semenjak kehadiran fitur live shopping. Sudah ada penelitian-penelitian yang menemukan bahwa cara berkomunikasi streamer dengan audiens adalah hal penting dalam mempengaruhi purchase behavior dari konsumen. Akan tetapi, pengaruh gaya komunikasi streamer terhadap purchase intention audiens masih sedikit diketahui. Studi ini mengidentifikasi variabel immersion dan parasocial interaction dalam memediasi pengaruh gaya komunikasi interaction orientation streamer terhadap purchase intention audiens Shopee Live. Variabel expertise dan attractiveness yang masing-masing memoderasi pengaruh interaction orientation terhadap immersion dan parasocial interaction juga turut dianalisis. Penelitian ini melaksanakan studi empiris dengan mengirimkan kuesioner secara daring kepada 176 responden. Setelah dilakukan penyaringan, 125 respons yang sesuai kriteria kemudian dianalisis menggunakan partial least squares structural equation modelling (PLS-SEM). Hasil penelitian menunjukkan pengaruh positif dari streamer’s interaction orientation terhadap pengalaman immersive audiens, namun tidak pada pengalaman parasosial. Expertise dan attractiveness dari streamers tidak terbukti memperkuat pengaruh interaction orientation terhadap pengalaman immersive maupun parasosial dari audiens.

In Indonesia, the value of e-commerce transactions has continued to increase in the last few years since the presence of the live shopping feature. There have been studies that have found that the way streamers communicate with their audience is very important in influencing consumer purchasing behavior. However, little is known about the influence of streamers' communication styles on audience purchase intentions. This research aims to identify immersion and parasocial interaction variables in mediating the influence of streamer interaction orientation communication styles on Shopee Live audience purchase intentions. The variables of expertise and attractiveness, which respectively moderate the influence of interaction orientation on immersion and parasocial interaction, are also explained. This research carried out an empirical study by sending questionnaires boldly to 176 respondents. After filtering, 125 responses that met the criteria were then analyzed using partial least squares structural equation modeling (PLS-SEM). The research results show that there is a positive influence of the streamer's interaction orientation on the viewer's immersive experience, but not on the parasocial experience. The expertise and attractiveness of the streamer were not shown to strengthen the influence of interaction orientation on the immersive or parasocial experience of the audience."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2023
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>