Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 123226 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Novarita
"Hipertensi atau tekanan darah tinggi merupakan masalah kesehatan masyarakat secara global. Hipertensi adalah suatu peningkatan tekanan darah di dalam arteri. Tujuan penelitian untuk mengetahui besaran masalah hipertensi dan obesitas di Kabupaten Karimun serta melihat hubungan antara obesitas dengan kejadian hipertensi di Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau tahun 2014. Variabel lain yang diteliti adalah umur, jenis kelamin, riwayat keluarga hipertensi, diabetes mellitus, pengetahuan hipertensi, kebiasaan merokok, konsumsi makanan asin, kebiasaan olahraga dan stres. Desain penelitian adalah cross-sectional, menggunakan data primer dengan jumlah sampel 355 orang. Subjek penelitian adalah penduduk berusia >18 tahun yang berdomisili di wilayah Kabupaten Karimun dan memeriksakan kesehatannya di salah satu dari 6 Puskesmas yang terpilih di Kabupaten Karimun pada bulan April 2014. Hasil penelitian menunjukkan bahwa prevalensi kejadian hipertensi di Kabupaten Karimun tahun 2014 sebesar 40,3%, dan 21% dari kasus hipertensi responden merupakan undiagnosed hipertensi. Prevalensi obesitas di Kabupaten Karimun tahun 2014 sebesar 26,8%. Responden yang obesitas (IMT>27kg/m2) berisiko mengalami hipertensi 1,86 kali lebih tinggi bila dibandingkan dengan responden yang memiliki berat badan tidak obesitas (IMT<27kg/m2) (95% CI : 1,47?2,36). Peningkatan prevalensi harus segera ditindaklanjuti dengan program pencegahan hipertensi yang efektif, misalnya dengan mengoptimalkan Posbindu PTM. Penguatan peran masyarakat dalam pencegahan PTM dan melaksanakan perilaku CERDIK.

Hypertension or high blood pressure is known as a global public health problem. Hypertension is an increase of blood pressure in the arteries. The purpose of this study to determine the problems scale of hypertension and obesity in Karimun Regency and the relationship between obesity and hypertension in Karimun Regency, Riau Islands Province in 2014. Other variables researched were age, sex, family history of hypertension, diabetes mellitus, hypertension knowledge, smoking habits, consumption of salty foods, exercise habits and stress. This study design was cross-sectional, using primary data with samples of 355 people. The research subjects were people aged ≥18 years who live in Karimun Regency and had medical check-up on one of the main of 6 selected primary health centers of Karimun Regency in April 2014. The result showed that the prevalence of hypertension in Karimun regency in 2014 amounted to 40.3%, and 21% of hypertension cases are undiagnosed hypertension. The prevalence of obesity in Karimun, at 26.8% in 2014. Respondents who were obese (BMI>27kg/m2) at risk of suffering from hypertension by 1.87 times than respondent who were not obese (BMI <27kg/m2) (95% CI: 1.47 to 2.36). Increased prevalence should be immediately followed up with an effective hypertension prevention program, for example by optimizing Posbindu PTM. Strengthening the role of the community in the prevention of non-communicable diseases and implement CERDIK behavior."
Depok: Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia, 2014
T42685
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Harahap, Wahyu Eka Pratama
"Tesis ini membahas Faktor-Faktor yang mempengaruhi implementasi pengembangan kawasan perdagangan bebas dan pelabuhan bebas di Kabupaten Karimun Provinsi Kepulauan Riau. Ada dua pertanyaan penelitian yang menjadi pokok permasalahan dalam penelitian ini yaitu faktor-faktor yang mempengaruhi implementasi pengembangan kawasan perdagangan bebas dan pelabuhan bebas, dan usaha-usaha yang dilakukan oleh Pemerintah Daerah dan BP Kawasan Karimun untuk mengatasi kendala-kendala yang terjadi. Penelitian ini menggunakan paradigma positivisme, dengan metode kualitatif. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa faktor-faktor yang menjadi kendala adalah pendanaan, strategi pengembangan kawasan, status kepemilikan lahan, infrstruktur, perizinan, koordinasi, dan kualifikasi pendidikan tenaga kerja lokal. Sedangkan faktor yang menjadi penunjang adalah tersedianya tenaga kerja dan keadaan sosial yang stabil. Dalam penelitian ini penulis menyarankan agar Pemerintah Daerah menyerahkan aset untuk dikelola oleh BP Kawasan agar menciptakan kemandirian dalam menutupi biaya operasional BP Kawasan. selain itu penulis juga menyarankan untuk mempercepat proses pembangunan Pelabuhan Malarko dan Bandara Sei Bati yang sangat diperlukan bagi para investor.

The focus of this study are the obstacles on implementation of free trade zone and free port development in Karimun Regency, Kepulauan Riau Province. There are two research questions in this tesis, the influence factor on implementation of free trade zone and free port development, and the effort by Local Government and BP Kawasan to handle the obstacles. This research used positivism paradigm, with qualitatif methods. The result of this research, conclude that the obstacles are about funding, zone development strategy, land owned status, infrastructure, licensing, coordination, and labour educational qualification. Meanwhile, factors that support the Karimun free trade zone implementation are the number of labour in Karimun and good social environment. Resercher advised to local government gives some asset for BP KawasanKarimun to manage and create income for it?s own necessary. Researcher also advise to accelerate the build proceesof Malarko Harbour and Sei Bati Airport that really important by investors."
Depok: Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Indonesia, 2013
T32721
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Hasna Irbah Ramadhani
"Kardiovaskular merupakan penyakit yang menyumbang angka tertinggi kematian di dunia dan di Indonesia. Hipertensi merupakan salah satu penyakit kardiovaskular dengan angka kematian tertinggi dalam kategori penyakit kardiovaskular. Obesitas sebagai faktor risiko dominan dalam terjadinya hipertensi, terus mengalami peningkatan prevalensi dari tahun ke tahun di Provinsi Sulawesi Utara. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan obesitas dengan kejadian hipertensi pada penduduk usia 19-64 tahun di Provinsi Sulawesi Utara. Penelitian dilakukan dengan metode kuantitatif dengan desain studi cross sectional menggunakan data sekunder Riskesdas tahun 2018 yang diperoleh melalui Badan Kebijakan Pembangunan Kesehatan, Kementerian Kesehatan RI. Populasi penelitian ini merupakan seluruh anggota rumah tangga berusia 19-64 tahun di Provinsi Sulawesi Utara. Terdapat sebanyak 10.870 sampel yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa prevalensi hipertensi di Sulawesi Utara tahun 2018 adalah sebesar 26,1% dan prevalensi obesitas adalah sebesar 28,8%. Hasil analisis statistik menunjukkan adanya hubungan antara obesitas dengan kejadian hipertensi dengan nilai Prevalence Ratio (PR) sebesar 2,126 (95% CI 1,865-2,424) setelah di kontrol oleh variabel usia (PR= 2,144; 95% CI 1,935-2,376) dan interaksi obesitas*usia (PR= 0,687; 95% CI 0,585-0,806). Perlu dilakukannya promosi kesehatan yang mengedukasi masyarakat terkait obesitas dan hipertensi serta hubungan antara keduanya guna meningkatkan kesadaran dan kewaspadaan masyarakat terhadap bahaya penyakit tersebut.

Cardiovascular is a disease that contributes to the highest number of deaths in the world and in Indonesia. Hypertension is one of the cardiovascular disease with the highest number of deaths among other cardiovasculars. Obesity as a major risk factor of hypertension continues to increase in prevalence from year to year in North Sulawesi Province. This study aimed to determine the association between obesity and hypertension in populastion aged 19-64 years old in North Sulawesi Province. This study used quantitative method with an analytic cross sectional study design with secondary data sorce obtained from Basic Health Resource (Riskesdas) 2018, National Institute of Health Research and Development, Ministry of Health RI. The population of this study is all household member in North Sulawesi Province with the aged of 19-64 years old. Meanwhile, there were 10.870 samples that matched the inclusion and exclusion criteria of the study. Based on this study showed that the prevalence of hypertension in North Sulawesi Province year 2018 was 26,1% and the prevalence of obesity was 28,8%. Analystic result showed there was an association between obesity and hypertension with prevalence ratio (PR) of 2,126 (95% CI 1,865-2,424) after being adjusted by age (PR= 2,144; 95% CI 1,935-2,376) and interaction between obesity and age (PR= 0,687; 95% CI 0,585-0,806). It is necessary to do health promotion to educate people about obesity and hypertension, also the association between both, to increase public awareness about the danger of those diseases."
Depok: Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia, 2022
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Anggun Pratiwi
"Hipertensi merupakan masalah kesehatan utama karena berkontribusi pada angka kesakitan dan kematian dunia. Prevalensi hipertensi terus meningkat dan lebih banyak ditemukan pada kelompok wanita. Obesitas merupakan faktor risiko yang berpengaruh terhadap kejadian hipertensi. Masa menopause pada wanita diduga ikut berkontribusi terhadap kejadian hipertensi namun pengaruhnya masih menjadi perdebatan. Penelitian ini bertujuan mengkaji hubungan obesitas dengan kejadian hipertensi derajat 1 baik pada wanita premenopause dan postmenopause di Indonesia. Sebanyak 8.047 responden wanita yang berumur 18-57 tahun diteliti. Penelitian menggunakan desain cross sectional dengan sumber data dari Indonesian Family Life Survey (IFLS) 5 Tahun 2014. Hasil analisis multivariat dengan modifikasi cox regression menunjukkan bahwa risiko wanita obesitas untuk menderita hipertensi derajat 1 sebesar 1,80 kali (95% CI 1,57-2,06) dibandingkan wanita yang tidak obesitas. Pada wanita premenopause, obesitas dapat meningkatkan risiko terjadinya hipertensi derajat 1 sebesar 1,67 kali (95% CI 1,43-1,94). Risiko yang lebih besar tampak pada kelompok wanita postmenopause dengan besar risiko obesitas terhadap kejadian hipertensi derajat 1 sebesar 2,32 kali (95% CI 1,69-3,19). Perlu dilakukan pencegahan dan pengendalian hipertensi melalui program GERMAS dan pemaksimalan peran posbindu PTM. Masyarakat khususnya wanita perlu menerapkan pola hidup sehat dengan perilaku CERDIK sejak usia dini.

Hypertension is a major health problem because it contributes to morbidity and mortality in the world. The prevalence of hypertension continues to increase and is more prevalent in the women group. Obesity is a risk factor that affects the incidence of hypertension. The menopause in women is thought to have contributed to the incidence of hypertension but its influence is still a debate. This study aims to examine the relationship of obesity with stage 1 hypertension in both premenopausal and postmenopausal women in Indonesia. A total of 8,047 women respondents aged 18-57 years were studied. The study used a cross sectional design with data sources from the Indonesian Family Life Survey (IFLS) 5 of 2014. The results of multivariate analysis with cox regression modification showed that the risk of obese women with hypertension in stage 1 was 1.80 times (95% CI 1.57-2.06) compared to women who were not obese. In premenopausal women, obesity can increase the risk of developing stage 1 hypertension by 1.67 times (95% CI 1.43-1.94). Greater risk was seen in the group of postmenopausal women with the risk of obesity in the prevalence of hypertension in stage 1 was 2.32 times (95% CI 1.69-3.19). Hypertension prevention and control needs to be done through the GERMAS program and maximizing the role of posbindu PTM . Women need to adopt a healthy lifestyle with CERDIK from an early age."
Depok: Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia, 2019
T52572
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Annisa Virdianasari
"ABSTRAK
Penelitian mengenai struktur komunitas Gastropoda dan mangrove sudah dilakukan di Kawasan PLTU Karimun, Pulau Karimun Besar, Kepulauan Riau pada Mei 2016. Penelitian bertujuan untuk dapat mengetahui struktur komunitas Gastropoda dan mangrove di area pesisir kawasan PLTU Karimun, Pulau Karimun Besar. Selain itu juga, menganalis hubungan santara kerapatan mangrove dengan kepadatan Gastropoda pada area tersebut. Pengambilan sampel Gastropoda dilakukan di setiap stasiun pengamatan dengan metode purposive random sampling bersamaan dengan pengamatan ekosistem mangrove menggunakan metode garis berpetak. Petak 1 x 1 m ditaruh pada setiap petak 10 x 10 m di stasiun-stasiun pengamatan. Hasil penelitian diperoleh 8 jenis Gastropoda dan 8 jenis mangrove. Keanekaragaman jenis Gastropoda dan mangrove di area penelitian termasuk kategori yang tinggi dengan indeks keanekaragaman 2,04 dan 1,98. Kemerataan jenis mangrove di area penelitian tergolong kategori yang hampir merata dengan indeks 0,95. Kemerataan jenis Gastropoda di area penelitian tergolong kategori merata dengan indeks 0,98. Tingkat kesamaan jenis Mangrove dan Gatropoda tertinggi terdapat pada stasiun 1 dan 3. Terdapat hubungan antara kerapatan mangrove dengan kepadatan Gastropoda di Kawasan PLTU Karimun. Hal tersebut didukung dengan adanya korelasi positif yang didapat dengan menggunakan uji Spearmann pada software SPSS 16 (R = 0,829).

ABSTRAK
A study about communnity structure of Gastropods and Mangrove at PLTU Karimun?s area, Pulau Karimun Besar, Kepulauan Riau has been conducted on May 2016. The objectives of the study were aimed to determine the community structure of Gastropods and mangroves at PLTU Karimun?s coastal area. And also, to analyze a correlation between closeness of mangrove species and density of Gastropods. Sample of Gastropods were collected in three stations using purposive random sampling method with mangroves ecosystem obeservation using quadrate transect method. 1 x 1 m quadrate for Gastropods were put on each 10 x 10 m quadrate for mangroves observation. The results showed 8 species Gastropods and 8 species of mangroves. Species diversity for Gastropods (H? = 2,04) and Mangroves (H? = 1,98) in three stations is categorized as high ranged. The evenness of Mangroves (e = 0,95) is classified into almost evenly. The evenness of Gastropods (e = 0,98) is classified as evenly. The highest similarity index for Mangroves and Gastropods was found in station 1 and 3. There is a correlation between closeness of mangroves and density of Gastropods at PLTU Karimun?s area. It was supported with positive correlation obtained by using Spearmann test with SPSS 16 software (R = 0,829)"
2016
S63667
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
cover
cover
Crysti Mei Manik
"Prevalensi obes di dunia tinggi. Data 2016 menunjukkan bahwa prevalensi obes meningkat 3 kali lipat yakni lebih dari 650 juta orang. Pada populasi obes ditemukan banyak penderita DM dan hipertensi. Hal Ini kemungkinan menunjukkan bahwa ada hubungan antara DM dengan hipertensi pada populasi obesitas Penelitian ini bertujuan melihat apakah ada hubungan DM dengan hipertensi pada populasi obes di Indonesia dengan menggunakan data The Indonesian Family Life Survey kelima (IFLS-5) Tahun 2014. Desain penelitian cross sectional. Jumlah Sampel adalah 712 orang. Analisis data menggunakan cox regression. Kriteria inklusi adalah penduduk obes di Indonesia yang menjadi responden IFLS-5 tahun 2014 dan memiliki data tekanan darah diukur 3 kali serta memiliki data lengkap pada seluruh variable. Dari 712 orang obes, 12.1% menderita DM. Pada kelompok obes dengan DM terdapat 84.9% hipertensi. Pada kelompok obes tidak DM terdapat 61.7% hipertensi. Nilai Prevalensi Rasio (PR) 1.3 (95% CI; 1.007-1.684), artinya pada populasi obes dengan DM beresiko terjadi hipertensi sebesar 1.3 kali lipat jika dibandingkan dengan terjadinya hipertensi pada populasi obes tanpa DM setelah di kontrol oleh variabel umur dan jenis kelamin.

Obese prevalence in the world is high. 2016 data shows that the prevalence of obesity has increased 3-fold, which is more than 650 million people. In obese populations, there are many people with DM and hypertension. This might indicate that there is a relationship between DM and hypertension in obese populations. This study aims to look at the relationship between DM and hypertension in obesity populations in Indonesia by using the data of The Fifth Indonesian Family Life Survey (IFLS-5) in 2014. The design's study was cross sectional. The Total samples were 712 people. Data analysis used cox regression. The inclusion criteria were obese residents in Indonesia who were respondents in the 2014 IFLS-5 and had blood pressure data measured 3 times, meanwhile respondents who  have complete data on all variables. From 712 obese people, 12.1% had DM. In the obese group with DM, there were 84.9% who had hypertension. In the obese group who didn`t have DM there were 61.7% who had hypertension. Prevalence Ratio (PR) value were 1,3 (95% CI; 1,007-1,684), meaning that the obese population with DM is at risk for hypertension by 1,3 times if compared with the occurrence of hypertension in obese population without DM after being controlled by age and gender variables."
Depok: Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia, 2019
T52813
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Faisal Husni
"ABSTRAK
Masih tingginya Angka Kematian Ibu di Kabupaten Bintan dan rendahnya
anggaran kesehatan masyarakat di daerah menyebabkan Puskesmas belum
maksimal dalam menjalan fungsi strategisnya. Penelitian ini adalah penelitian
kualitatif dengan desain studi kasus yang bertujuan untuk melihat efektifitas BOK
dalam percepatan MDGs di Kabupaten Bintan Provinsi Kepulauan Riau tahun
2011 dan Tahun 2012. Hasil penelitian diketahui bahwa Bantuan Operasional
Kesehatan belum efektif dalam mendukung percepatan MDGs. Hal ini disebabkan
karena pegawai masih berorientasi pada uang lumpsum, peruntukkan kegiatan
lebih besar diluar program tujuan MDGs dan menurunnya anggaran kesehatan
dari APBD setalah ada BOK. Saran: agar Dinas Kesehatan melakukan advokasi
kepada legislatif dan executive untuk mempertahankan dan meningkatkan
anggaran kesehatan, melaksanakan pengawasan dan evaluasi terhadap kinerja
program yang dibiayai BOK dan meningkatkan pembinaan ke lapangan untuk
memaksimalkan pencapaian MDGs 2015.

ABSTRACT
The persistently high maternal mortality rate in the District of Bintan and
low areas of public health budget led health centers have not been up in running
the strategic function. The study was a qualitative research design with case
studies that aim to see the effectiveness of the BOK in the acceleration of MDGs
in Bintan regency in Riau Islands Province 2011 and Year 2012. Survey results
revealed that the Operational Health Support not been effective in supporting the
acceleration of the MDGs. This is because employees are oriented journey?s
expences, greater activity outside the designated program goals MDGs and
declining health budgets from existing budgets After BOK. Advice: Health
Department to advocate for legislative and executive to maintain and improve the
health budget, supervise and evaluate the performance of programs financed by
BOK and improve guidance to the field to maximize the achievement of the
MDGs by 2015."
2012
T31243
UI - Tesis Open  Universitas Indonesia Library
cover
Rizki Kurniadi
"Keluarga merupakan orang terdekat dengan balita yang mempunyai yang mempunyai berbagai fungsi yang salah satunya fungsi perawatan kesehatan. Fungsi perawatan kesehatan merupakan fungsi untuk mempertahankan keadaan kesehatan setiap anggota keluarga supaya tetap memiliki kemampuan optimal untuk melakukan aktivitas seharihari. Kemampuan keluarga dalam melaksanakan fungsinya dapat dilihat dari kemampuan keluarga melaksanakan lima tugas kesehatan keluarga. Salah satu hal yang penting untuk diteliti adalah tugas kesehatan keluarga yang berhubungan dengan stunting. fungsi
kesehatan keluarga mencakup lima kemampuan melaksanakan tugas kesehatan keluarga.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan tugas kesehatan keluarga dengan
kejadian stunting pada balita di Keluarahan Pangkalan Kasai, Provinsi Riau. Metode penelitian ini adalah cross sectional dengan jumlah sampel 366 keluarga. Pengambilan sampel menggunakan simple random sampling. Sampel penelitian ini adalah keluarga yang memiliki balita. Analisis menggunakan uji chi square yang menunjukkan terhadap hubungan setiap variabel tugas kesehatan keluarga dengan kejadian stunting pada balita di Kelurahan Pangkalan Kasai, Provinsi Riau dengan nilai p < 0,05. Analisis lebih lanjut menunjukkan bahwa kemampuan mengenal masalah kesehatan merupakan variabel yang paling berhubungan dengan kejadian stunting.

The family is the closest person to a toddler who has various functions, one of which is health care. The health care function is a function to maintain the health condition of
each family member so that it still has the optimal ability to carry out daily activities. The ability of families to carry out their functions can be seen from the ability of families to carry out five family health tasks. One of the important things to study is family health tasks related to stunting. family health functions include five abilities to carry out family health tasks. This study aims to determine the relationship of family health tasks with the incidence of stunting in infants in Pangkalan Kasai Village, Riau Province. This research method is cross sectional with a sample of 366 families. Sampling using simple random sampling. The sample of this study is families who have toddlers. The analysis used the chi square test which showed the relationship of each variable in family health tasks with the incidence of stunting in children under five in Pangkalan Kasai Village, Riau Province with p value <0.05. Further analysis showed that the ability to recognize health problems was the variable most related to the incidence of stunting.
"
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2020
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>