Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 141543 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Filia Sofiani Ikasari
"Anak usia sekolah merupakan generasi penerus bangsa yang rentan tertular penyakit infeksi. Perilaku cuci tangan dapat menurunkan lebih dari setengah insidensi penyakit infeksi seperti ISPA dan diare, namun kelompok usia anak sekolah masih memperoleh capaian terendah untuk perilaku cuci tangan yang benar. Saat ini di Indonesia belum ada penggunaan peer-led approach yang secara spesifik ditujukan untuk meningkatkan perilaku cuci tangan pada anak dalam rentang usia sekolah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui adakah pengaruh dari peer-led approach terhadap perilaku cuci tangan anak usia sekolah. Metode penelitian menggunakan desain quasi eksperimen dengan pre post control group. Sampel sebanyak 393 orang anak usia sekolah pada kelompok intervensi di Sekolah Dasar Negeri Jawa 2 Martapura dan sebanyak 393 orang anak usia sekolah pada kelompok kontrol di Sekolah Dasar Negeri Jawa 5 Martapura yang diambil dengan teknik simple random sampling. Data dianalisis menggunakan Mann Whitney test. Hasil penelitian menunjukan ada pengaruh peer-led approach terhadap perilaku cuci tangan anak usia sekolah (p value 0,001). Hasil penelitian ini merekomendasikan perlu adanya perawat komunitas untuk melaksanakan kegiatan peer-led approach serta memantau keberlanjutan kegiatan peer leader yang terintegrasi dalam pelayanan Usaha Kesehatan Sekolah.

The health status of school-age children is important since they are the future generation of a country. School-age children still get the lowest achievement for washing their hands so that they are at risk of communicable diseases. The purpose of this study was to determine whether there was any influence of peer-led approach on hand washing behaviour of school-age children. The research method used a quasi-experimental design with a pre post control group involving 786 students. The intervention is given by educating the leader in the child`s group, then the peer leaders transfer the information to the member of the peer group within one month period. The result showed that there is a difference between intervention and control group in hand washing behaviour following the intervention (p: 0.001)."
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2019
T53995
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Sri Wahyuni A.
"Mencuci tangan dengan sabun merupakan tindakan sederhana yang dapat mencegah berbagai macam penyakit salah satunya diare, namun tindakan tersebut masih jarang dilakukan oleh anak sekolah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh modifikasi perilaku dengan teknik modeling terhadap perilaku mencuci tangan pada anak usia sekolah dasar (6-12 tahun). Metode yang digunakan quasi eksperimen yang terdiri dari dua kelompok; 38 anak sebagai kelompok intervensi dan 38 kelompok kontrol. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah stratified random sampling yang dilanjutkan dengan simple random sampling.
Hasil penelitian menunjukkan modifikasi perilaku dengan teknik modeling berpengaruh secara signifikan terhadap pengetahuan (p=0,000), sikap (p=0,000), dan keterampilan (p=0,000) cuci tangan anak sekolah. Analisis lebih lanjut menunjukkan modifikasi perilaku dipengaruhi oleh pengetahuan keluarga (p=0,000). Modifikasi perilaku dengan teknik modeling dapat diterapkan sebagai salah satu upaya peningkatan perilaku mencuci tangan pada anak sekolah yang dapat diintegrasikan dalam pelayanan keperawatan di sekolah.

Hand washing is a simple action that can prevent a variety of diseases especially diarrhea, but this action is still rarely carried out by school children. The aim of this study was to determine the effect of behavior modification with modeling techniques on hand washing behavior at primary school age children (6-12 years). The research design was quasi experiment consisting of two groups; 38 subjects as intervention groups and 38 subjects as control groups. The sampling technique used stratified random sampling, followed by simple random sampling.
The results showed a behavior modification significantly affect of knowledge (p=0.000), attitude (p=0.000), and skills of hand washing (p=0.000). Further analysis showed that behavior modification is influenced by family knowledge (p=0.000). Behavior modification with modeling techniques can be applied as one effort to increase hand washing behavior of school children that could be integrated in the school nursing service.
"
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2016
T45790
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Ikbal Fradianto
"ABSTRAK
Tuberkulosis TBC menyerang berbagai usia, termasuk usia anak sekolah. TBC pada anak dapat membuat anak kehilangan waktu hadir di sekolahnya lebih banyak, pertumbuhan dan perkembanagn anak terganggu. Oleh karena itu penting sekali untuk melakukan pencegahan TBC pada anak usia sekolah. Tujuan penelitian ini adalah untuk melihat pengaruh proses kelompok menggunakan media board game terhadap perilaku: pengetahuan, sikap dan keterampilan pencegahan TBC pada anak usia sekolah. Penelitian ini menggunakan desain quasi eksperimen, pre-post test dengan kelompok kontrol. Penelitian ini menggunakan multistage sampling dalam pengambilan sampelnya, melibatkan 63 anak pada kelompok intervensi dan 64 anak pada kelompok kontrol. Hasil yang didapatkan adalah ada pengaruh yang signifikan dari proses kelompok menggunakan media board game terhadap perilaku: pengetahuan, sikap dan keterampilan pencegahan TBC pada anak usia sekolah dengan nilai p value 0.001 p value < 0.05 . Pemberian promosi kesehatan dengan metode ini disarankan dapat dilakukan untuk masalah kesehatan lainnya.

ABSTRACT
Tuberculosis TBC attacks a wide range of ages, including the school age children. TBC could made children lose more time to attending school, growth and development of children be disrupted, therefore it is important to do TBC prevention in school aged children. The purpose of this study was to examine the effect of group process using board game media on behaviour knowledge, attitudes and skills of TBC prevention in school aged children. This study used quasi experimental design, pre post test with control group, this study used multistage sampling in technical sampling, involving 63 child in the intervention group and 64 child in the control group. The result obtained that there was a significant effect of group process using board game media on behaviour knowledge, attitude and skill of TBC prevention in school aged children with p value 0.001 p value 0.05 . Giving health promotion with this method be recommended for other health problems."
2018
T51606
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Martina Mutiara Dewi
"ABSTRAK
Storytelling merupakan salah satu alternatif intervensi dalam asuhan atraumatik keperawatan anak di rumah sakit untuk mengurangi efek negatif akibat hospitalisasi. Storytelling dapat diberikan sebagai distraksi terhadap ketakutan anak yang dialami selama dalam perawatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas storytelling terhadap takut akibat hospitalisasi pada anak usia sekolah di rumah sakit. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain penelitian quasi eksperiment dan metode yang digunakan adalah non-equivalent control group pretest-posttest design. Subyek dalam penelitian ini terdiri dari dua kelompok yaitu kelompok intervensi 1 (storytelling) dan kelompok 2 yaitu kelompok kontrol dimana jumlah total responden n=32, di RSAB Harapan Kita Jakarta. Pengambilan data responden menggunakan sistem blok yang dilakukan dari bulan Juni sampai Juli 2020. Hasil analisis bivariat menunjukkan bahwa intervensi storytelling berpengaruh signifikan terhadap penurunan takut hospitalisasi anak usia sekolah di rumah sakit sebelum dan sesudah pemberian intervensi (P value =0,000 < 0,05). Selain itu juga ada perbedaan bermakna selisih skor takut pada kelompok intervensi dengan kelompok kontrol terhadap skor takut hospitalisasi (P value = 0,000 < ). Storytelling dapat diterapkan dalam
asuhan keperawatan pasien anak di rumah sakit untuk membantu meminimalkan trauma atau takut anak.

ABSTRACT
Storytelling is one of the alternative interventions in pediatric nursing atraumatic care in hospitals to reduce the negativeaffects of hospitalization. Storytelling can be given as distraction to the fears a child experiences during treatment. This study aims to determine the effectiveness of storytelling againts fear due to hospitalization in school- age children in hospital. This study is a quantitative study with a quasi-experimental researchdesign and the method used in non-equivalent control group pretest-posttest design. Subjects in this study consisted of two groups namely the intervention first group (storytelling) and second group namely the control group.The total number of respondens was n=32, at the Harapan Kita Maternity and Children Hospital in Jakarta. Respondent data collection using a block system conducted from June to July 2020. Bivariat analysis results show that storytelling intervention has a significant effect on reducing fear of hospitalization of school-age children in hospitals before and after
administration of the intervention (P value =0,000 < 0,05). In addition, there is also a significant deifference between the fear score in the intervention group and the control group (P value = 0,000 < ). Storytelling can be applied in nursing care of pediatric patients in hospitals to help minimize trauma or fear of children."
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2020
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Lisa Prihastari
"Latarbelakang: Diperlukan program intervensi perubahan perilaku menyikat gigi
yang berefek jangka panjang.
Tujuan: membandingkan efektivitas metode
appreciative inquiry (AI) dengan dental health education (DHE) konvensional
terhadap pembentukan otomatisasi habit menyikat gigi.
Metode: intervensi
komunitas dilakukan dengan rancangan acak pada 164 anak usia 7-8 tahun di kota Madiun. Pengumpulan data dengan wawancara kuesioner dan pemeriksaan intra oral.
Hasil: Proporsi anak yang mengalami otomatisasi pada kelompok AI lebih besar (63,8%) dibandingkan dengan kelompok DHE (22,1%) dan berbeda secara signifikan (P = 0.000; OR= 11.9, 95% CI = 4.794-29.497).
Kesimpulan: metode appreciative inquiry lebih efektif dalam mengubah perilaku menyikat gigi dibandingkan DHE konvensional.

Background: Intervention program to achieve toothbrushing behavioural change with long-term effect still rarely implemented.
Objective: to compare the effectiveness of appreciative inquiry (AI) againts conventional health education approach for forming automaticity toothbrushing habit.
Methods: Randomized-Community Trial on 164 children age 7-8 years in Madiun City, data collection by interview and intraoral examination.
Results: automaticity proportion was significantly higher in the AI group (63,8%) as compared to conventional group (22,1%) (P = 0.000; OR= 11.9, 95% CI = 4.794-29.497).
Conclusion: appreciative inquiry was more effective than conventional health education approach for toothbrushing behavior change.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia, 2016
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Risha Safitri Hasanah
"ABSTRAK
Gadget menjadi suatu barang yang populer saat ini, termasuk pada anak-anak. Menggunakan gadget secara berlebihan dikhawatirkan akan menyebabkan anak tidak memiliki waktu untuk melakukan aktivitas fisik. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi hubungan antara penggunaan gadget dan aktivitas fisik anak usia sekolah. Penelitian ini melibatkan 101 responden siswa sekolah dasar di Kecamatan Pasar Rebo Jakarta Timur yang dipilih menggunakan teknik cluster sampling dengan desain penelitian cross sectional. Hasil uji chi-square menunjukkan bahwa tidak terdapat hubungan yang bermakna antara penggunaan gadget dan aktivitas fisik nilai p= 0,082 . Hal ini dapat terjadi karena setiap anak memiliki perbedaan kebiasaan, meskipun anak suka bermain gadget tetapi anak juga tetap dapat aktif melakukan aktivitas fisik. Penelitian ini merekomendasikan kepada orang tua untuk membatasi penggunaan gadget pada anak dan menganjurkan anak untuk tetap aktif melakukan aktivitas fisik.

ABSTRACT
Gadgets has become popular across generation. Children who overuse of gadgets may spent less time on physical activities. Aim of this research is to identify the correlation of gadgets usage and physical activity of school age children. This research is using cross sectional design with cluster sampling method to 101 respondents in Kecamatan Pasar Rebo Jakarta Timur elementary school. Correlation test using chi square showed that there is no correlation between gadget use and physical activity among school age children p value 0,082 . Variation of children rsquo s behavior may affect the result, children can use excessive gadgets and still physically active. This research recommend that parents should limits on the time that children gadget use throughout the day and encourage to be physically active."
2017
S69292
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Indah Puspitasari
"Upaya pencegahan cedera masih terbatas pada cedera akibat kecelakaan lalu lintas, sementara cedera yang diderita oleh anak-anak usia sekolah mungkin termasuk tenggelam, terbakar, jatuh, keracunan dan kecelakaan lalu lintas. Pendidikan interaktif dengan puzzle 3 dimensi sesuai dengan tahap perkembangan anak usia sekolah yang konkret operasionalnya dengan menunjukkan puzzle menyerupai benda nyata pada pencegahan jatuh, tenggelam, terbakar, kecelakaan lalu lintas dan cedera keracunan.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi pengaruh pendidikan interaktif dengan teka-teki 3-dimensi pada perilaku (pengetahuan, sikap dan keterampilan) pencegahan. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan desain quasy experiment dan menggunakan pendekatan desain pre-post group dengan kelompok kontrol. Sampel dalam penelitian ini adalah 120 siswa sekolah dasar dengan 60 siswa sebagai kelompok intervensi dan 60 siswa sebagai kelompok kontrol. Hasilnya adalah bahwa ada pengaruh yang signifikan dari pendidikan interaktif dengan teka-teki 3 dimensi pada perilaku pencegahan cedera pada kelompok usia sekolah dengan nilai p 0,001 (p<0,05). Teka-teki 3 dimensi adalah media yang baik sebagai alat dalam meningkatkan perilaku pencegahan cedera pada kelompok usia sekolah dasar. Penggunaan teka-teki 3-dimensi efektif untuk meningkatkan perilaku pencegahan cedera. Kerja sama antara pekerja kesehatan, sekolah dan keluarga diperlukan untuk menyediakan alat pendidikan yang inovatif dan menyediakan sarana pencegahan cedera untuk anak-anak usia sekolah.

Injury prevention efforts are still limited to injuries due to traffic accidents, while injuries suffered by school-aged children may include drowning, burning, falling, poisoning and traffic accidents. Interactive education with 3 dimensional puzzle according to the stage of development of school age children that is concrete operational by showing the puzzle resembles real objects on the prevention of falling, drowning, burning, traffic accident and poisoning injury.
The purpose of this study was to identify the effect of interactive education with 3-dimensional puzzles on behavior (knowledge, attitudes and skills) prevention. The research method used is quantitative with quasy experiment design and using pre-post group design approach with control group. The sample in this study were 120 elementary school students with 60 students as intervention group and 60 students as control group. The result is that there is a significant effect of interactive education with 3 dimensional puzzle on injury prevention behavior in school age group group with p value 0,001 (p <0,05). 3-dimensional puzzle is a good medium as a tool in improving injury prevention behavior in the elementary school age group. Use of 3-dimensional puzzles is effective for improving injury prevention behavior. Cooperation between health workers, schools and families is required to provide innovative educational tools and provide means of injury prevention for school-aged children."
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2018
T50377
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Meivi Sesanelvira Achiroh Dinul Islam
"ABSTRAK
Nama : Meivi Sesanelvira Achiroh Dinul IslamProgram Studi : Magister Keperawatan KomunitasJudul : Pengaruh Edukasi Dengan Metode Peta Pikiran Terhadap Perilaku Makanan Aman Pada Anak Usia Sekolah Di Kecamatan Ciampel Kabupaten KarawangPembimbing : 1. Dr. Sigit Mulyono, S.Kp., MN 2. Ns. Sukihananto, M.KepMakanan aman dibutuhkan oleh anak usia sekolah. Makanan aman meliputi upaya yang diperlukan selama proses pemilihan, pengolahan, penyimpanan, dan penyajian makanan yang aman, mengandung gizi seimbang, bebas dari sumber penyakit, sehingga baik untuk dikonsumsi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi pengaruh edukasi dengan metode peta pikiran terhadap perilaku makanan aman pada anak usia sekolah menggunakan pendekatan Health Promotion Model. Metodologi menggunakan desain quasy exsperiment pre test dan post test with control group. Responden diperoleh dengan cara simple random sampling dengan melakuka kunjungan pada Anak Usia Sekolah di SDN Kutapohaci 1 dan SDN Mulyasari 1 dengan jumlah sampel adalah 88 responden. Pengumpulan data menggunakan kuesioner yang sudah baku mengenai makanan aman, telah dilakukan uji validitas dan reliabilitas dan dinyatakan mampu untuk mengukur perilaku makanan aman. Data dianalisis menggunakan uji t-test, yaitu paired t-test dengan hasil menunjukkan terdapat perbedaan perilaku yang signifikan sebelum dan setelah intervensi pada kelompok intervensi dan kelompok kontrol dengan nilai p value 0,001 p value < 0,05 , sedangkan pada uji pooled t-test dengan hasil menunjukkan terdapat pengaruh yang signifikan setelah intervensi antar kelompok intervensi dengan kelompok kontrol, dengan nilai p value 0,001 p value < 0,05 . Menunjangnya perilaku anak usia sekolah terhadapa mekanan aman diperlukan suatu dukungan dari keluarga dan sekolah dalam menyediakan makanan aman bagi anak di rumah dan sekolah.Kata Kunci : Makanan Aman, Metode Peta Pikiran, Perilaku, Anak Usia Sekolah, Promosi Kesehatan

ABSTRACT
Name Meivi Sesanelvira Achiroh Dinul IslamStudy Program Community Of Nursing DepartemenTitle The Influence Of Education With Mind Map Method Toward Change Of Safe Food Behavior On School Age Children In Ciampel District, Karawang RegencyAdvisor 1. Dr. Sigit Mulyono, S.Kp., MN 2. Ns. Sukihananto, M.KepSafe food is needed for school aged children. Safe food include the effort required during the process of selecting, processing, storing, and serving food that is safe, containing balanced nutrition, free from disease sources, so good for consumption. The purpose of this study was to identify the effect of education with mind map method on safe food behavior in school aged children using Health Promotion Model approach. The methodology uses is pre test exsperiment pre test and post test with control group. Respondents were obtained by simple random sampling visits school age children area of SDN Kutapohaci 1 and SDN Mulyasari 1 with sample number of 88 respondents. Data collection using a standardized questionnaires on safe foods has been tested for its validity and reliability and the able to measure the safe food behavior. Data were analyzed using t test, paired t test with result showed significant difference of behavior before and after intervention in intervention group and control group with p value 0,001 p value "
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2018
T50629
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
"Penelitian ini membahas gambaran komunikasi anak usia sekolah di tiga jenis Sekolah Dasar yang berbeda di wilayah Depok Timur pada bulan April 2010. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain penelitian deskriptif komparatif. Metode sampling yang digunakan adalah proportionate stratified random sampling. Data yang diperoleh dianalisa menggunakan uji chi square dengan tingkat kemaknaan 0,05.
Hasil penelitian ini menunjukkan perbedaan penggunaan komunikasi pada siswa di masing-masing SD. Perbedaan proporsi SD Negeri: SD Swasta: SD Islam Terpadu yaitu 81,48% : 100% : 92,31%. Hasil tersebut menggambarkan bahwa ada perbedaan tingkat penggunaan komunikasi baik pada anak usia sekolah di tingkat Sekolah Dasar.

This research explains about school-age childhood communication in three type of elementary school description in Depok Timur area at April 2010. This research is quantitative research with comparative description interpretive. Sampling method that use in this research was proportionate stratified random sampling. Data that were collected were analyzed chi square test with signficance level 5 % or 0,05.
The result from this research show use of good communication in school age children at each school is different. Differences in the proportion of Elementary School : Private Elementary School : Integrated Islamic Elementary School is 81,48% : 100% : 92,31%. From this result can describe that has different using good communication in school-age children in Elementary School level.
"
Depok: Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia, 2010
TA5939
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Anastasia Gabrielle
"Penelitian eksperimen ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana efektivitas pemberian media pembelajaran terhadap perilaku prososial yaitu perilaku yang dilakukan untuk memberikan keuntungan kepada orang lain, dengan menerapkan proses belajar social learning theory. Penelitian diberikan kepada tiga kelompok berbeda, dengan melibatkan 51 partisipan yang berusia 9 hingga 11 tahun dengan latar belakang status ekonomi sosial yang rendah. Tiga kelompok perlakuan, yaitu 1 kelompok tayangan media audiovisual , 2 kelompok buku media visual , serta 3 kelompok kontrol. Perubahan perilaku prososial diukur dua kali pre-test,post-test menggunakan alat ukur Skala Perilaku Prososial. Dengan menggunakan teknik ANOVA dalam membandingkan skor rata-rata, didapatkan hasil bahwa tidak terdapat perbedaan yang signifikan antara kelompok yang diberikan media audiovisual, kelompok yang diberikan media visual dan kelompok kontrol F = 0.492, p >0.05, p = 0.614.

This experimental study aimed to recognize the effectiveness of giving media on prosocial behavior, an act that benefit other people, by applying social learning theory. This study were given to three different groups that involved fifty one participants from nine to eleven years old with low socioeconomic status. The three treatment groups are 1 shows group audiovisual media , 2 book group visual media , and 3 control group. The change of prosocial behavior was measured twice pre test,posttest with ldquo Skala Perilaku Prososial instrument. With ANOVA in comparing the mean score, the result showed that there was no difference significantly affect prosocial behavior between watching shows group audiovisual media, reading books group and control group F 0.492, p 0.05, p 0.614."
Depok: Fakultas Psikologi Universitas Indonesia, 2017
S69105
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>