Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 58018 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Josephine Cahyaning Puspita
"Nanopartikel perak banyak dikembangkan karena memiliki sifat optik, listrik dan fotokimia yang unik. Dalam reaksi sintesis nanopartikel diperlukan kondisi optimum untuk memaksimalkan nanopartikel yang dihasilkan. Pada penelitian ini, reaksi sintesis nanopartikel dilakukan menggunakan metode poliol dan modifikasi dengan merubah suhu yang digunakan menjadi 100 OC. Sintesis nanopartikel pada penelitian ini diperlukan senyawa HCl sebagai oxidative etching yang memperlambat proses reduksi ion Ag+, serta senyawa polivinil pirolidon (PVP) sebagai capping agent. Optimasi dilakukan pada reaksi ini dan didapatkan waktu optimal selama 6 jam. Hasil sintesis nanopartikel dikarakterisasi dengan Spektrofotometer UV-Vis dan didapatkan informasi bahwa dengan konsentrasi akhir HCl sebesar 0,25 mM terjadi pergeseran panjang gelombang menjadi 401 nm yang menandakan berkurangnya ukuran nanopartikel. Sedangkan, untuk variasi prekursor Ag dengan konsentrasi akhir 23,5 mM didapatkan panjang gelombang yang serupa dengan konsentrasi akhir 0,24 mM, namun terjadi peningkatan absorbansi menjadi 1,25 yang menandakan bertambahnya jumlah nanopartikel yang dihasilkan. Keseragaman nanopartikel dapat dilihat dengan intrumentasi TEM dan dihasilkan distribusi terbaik pada konsentrasi akhir HCl sebesar 0,83 mM dan konsentrasi prekursor Ag sebesar 23,5 mM. Hal tersebut dibuktikan dengan nilai standar deviasi terkecil. Sedangkan hasil karakterisasi dengan XRD, menunjukan struktur kristal yang terbentuk adalah face center cubic (fcc).

Silver nanoparticles are widely developed because of their unique optical, electrical and photochemical properties. In the nanoparticle synthesis reaction, optimum conditions are needed to maximize the resulting nanoparticles. In this study, the synthesis reaction of nanoparticles was carried out using the polyol method and modification by changing the temperature used to 100OC. The synthesis of nanoparticles in this study requires HCl compounds as oxidative etching which slows down the Ag+ ion reduction process, and polyvinyl pyrrolidone (PVP) compounds as capping agents. Optimization was carried out for this reaction and the optimal time was obtained for 6 hours. The results of the synthesis of nanoparticles were characterized by a UV-Vis spectrophotometer and information was obtained that with the final concentration of HCl of 0.25 mM, the wavelength shifted to 401 nm, indicating a reduction in the size of the nanoparticles. Meanwhile, for the variation of the Ag precursor with a final concentration of 23.5 mM, the wavelength was similar to the final concentration of 0.24 mM, but there was an increase in absorbance to 1.25 which indicated an increase in the number of nanoparticles produced. The uniformity of the nanoparticles can be seen with TEM instrumentation and the best distribution is the final HCl concentration of 0.83 mM and the concentration of the precursor Ag of 23.5 mM. This is evidenced by the smallest standard deviation value. Meanwhile, the results of characterization with XRD show that the crystal structure formed is a face center cubic (fcc)."
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2021
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Karimah Hadyan
"Nanopartikel perak sudah banyak dimanfaatkan dalam berbagai bidang ilmu karena memiliki karakteristik yang unik. Sifat dan karakteristik dari nanopartikel perak bergantung dari ukuran dan bentuk nya. Metode sintesis terus dikembangan untuk dapat melakukan kontrol ukuran dan bentuk nanopartikel. Sintesis dengan menggunakan metode poliol memungkinkan dilakukannya modifikasi dan kontrol bentuk dan ukuran nanopartikel dengan cara sederhana dan dengan bahan yang mudah didapatkan. Dalam penelitian ini dilakukan sintesis nanopartikel perak menggunakan metode poliol dengan medium reaksi dan agen reduktor etilena glikol (EG), caping agen poli(vinilpirolidon) (PVP, Mw : 55.000), prekursor perak nitrat (AgNO3) dan dengan penambahan zat aditif natrium bromida (NaBr). Karakterisasi nanopartikel perak (AgNP) yang terbentuk dilakukan dengan menggunakan instrumentasi UV-Vis, Transmission Electron Microscopy (TEM), dan X-Ray Diffraction (XRD). Dari penelitian didapatkan bahwa konsentrasi dari NaBr mempengaruhi proses reduksi Ag+ menjadi Ag0. Pada konsentrasi Ag: Br- 1:50 didapatkan waktu reaksi optimum pada 24 jam dimana dengan meningkatnya rasio Br- akan mempercepat proses pembentukan perak nanopartikel (AgNP). Hasil XRD menunjukan adanya AgBr yang terbentuk mungkin berperan dalam proses nukleasi heterogen. Hasil TEM menunjukan ukuran dan morfologi AgNP yang beragam dan terbentuknya AgNP kubus pada rasio Ag: Br sebesar10:1.

Silver nanoparticles have been widely used in various fields of science because they have unique characteristics. The properties and characteristics of silver nanoparticles depend on their size and shape. Synthesis methods are continuously being developed to be able to control the size and shape of the nanoparticles. Synthesis using the polyol method allows modification and control of the shape and size of nanoparticles in a simple way and with readily available materials.. In this research, silver nanoparticles were synthesized using the polyol method with the reaction medium and the reducing agent ethylene glycol (EG), caping agent poly (vinylpyrrolidone) (PVP, Mw: 55,000), the precursor of silver nitrate (AgNO3) and the addition of the additive Natrium Bromida (NaBr). The characterization of the silver nanoparticles (AgNP) formed was carried out using UV-Vis instrumentation, Transmission Electron Microscopy (TEM), and X-Ray Diffraction (XRD). From the research, it was found that the concentration of NaBr affected the reduction process of Ag + to Ag0. At a concentration of Ag: Br 1:50, the optimum reaction time was obtained at 24 hours where increasing the Br ratio would accelerate the process of forming silver nanoparticles (AgNP). XRD results showed that AgBr was formed which played a role in the heterogeneous nucleation process. TEM results show the varying size and morphology of AgNP and the formation of cube AgNP at an Ag: Br ratio of 10: 1."
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2020
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Helen Kusuma Ardani
"Silver Nano Particle (NPP) can be used to detect heavy metals using colorimetry method. In this research, SNP was modified with polivinyl alcohol (PVA) as the stabilizer agent and anion as agregating agent. The biosynthesis of SNP was conducted through reacting AgNO3 1 mM with the water extract of velvet apple (Diospyros discolor Wild.) leaves as reductor agent with the ratio of (10:1). The formation of NPP was confirmed from the result of UV-vis spectroscopy with the absorption of 400-500 nm wavelength maximum (λmax). Based on the result of TEM (Transmission Electron Microscopy), NPP was spherical shaped with the particle size of <10 nm. While PSA (Particle Size Analyzer) shows that the size of the particle around 4.6-16.8 nm. SNP was then modified with PVA as the ligan with the concentration of 1-5% and 10:1:3 ratio. The PVA 1% modified NPP indicator has a value of zeta potential +90.76 mV and monodysperse (IP = 0,293).
It shows that the indicator tends to be stabile. The increase of PVA's concentration also shows the increase of size. The detection of Cu2+ by the indicator can only be conducted in around 1000 ppm. The sensitivity increase of the indicator was conducted with the anion addition with NPP_PVA of 10:2 ratio (v:v). Qualitatively, the anion addition (Cl-) has a big influence to the change of colour and UV-vis spectrum shifting. The maximum wavelength on the detection shifted to the red shifting in around 500 nm. The anion addition based on TEM gave an aggregation effect. This indicator is proven to detect the existence of Cu2+ in 1 ppm.

Nanopartikel perak (NPP) dapat digunakan untuk mendeteksi logam berat dengan metode kolorimetri. Dalam penelitian ini, nanopartikel perak dimodifikasi dengan polivinil alkohol (PVA) sebagai agen penstabil dan anion sebagai agen pengagregat. Biosintesis nanopartikel perak dilakukan dengan mereaksikan larutan AgNO3 1 mM dengan ektrak air daun bisbul (Diospyros discolor Wild.) sebagai agen pereduksi dengan rasio (10:1). Terbentuknya nanopartikel perak dikonfirmasi dari hasil spektroskopi UV-vis dengan serapan pada panjang gelombang 400-500 nm. Berdasarkan hasil TEM (Transmission Electron Microscopy), nanopartikel perak berbentuk bulat (spherical) dengan ukuran partikel < 10 nm. Sementara itu, hasil PSA (Particle Size Analyzer)menunjukkan bahwa ukuran partikel berkisar 4,6 - 16,8 nm. Selanjutnya, nanopartikel perak dimodifikasi dengan PVA (Polivinil Alkohol) sebagai ligan dengan konsentrasi 1-5% dengan rasio (10:1:3). Indikator NPP yang dimodifikasi PVA1% memiliki nilai zeta potensial 90,76 mV dan monodisperse (IP = 0,293).
Hal tersebut menunjukkan larutan indikator cenderung stabil. Bertambahnya konsentrasi PVA juga menunjukkan adanya pertambahan ukuran. Pendeteksian larutan indikator terhadap ion logam terhadap ion Cu2+ hanya dapat mendeteksi pada kisaran 1000 ppm. Peningkatan sensitivitas dari indikator dilakukan dengan penambahan anion dengan NPP_PVA pada rasio 10:2 (v:v). Secara kualitatif, penambahan anion (Cl-) memiliki pengaruh yang besar terhadap perubahan warna dan pergeseran spektrum UV-vis. Panjang gelombang maksimum (λmax) pada pendeteksian tersebut bergeser ke arah red shifting dikisaran 500 nm. Penambahan anion berdasarkan hasil TEM memberikan efek agregasi. Indikator ini terbukti maupun mendeteksi keberadaan analit ion Cu2+ di 1 ppm.
"
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2016
T45556
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Rizki Aldino Ahmad
"Nanopartikel Perak (AgNP) memiliki sifat fisik dan kimia yang tergantung pada bentuk dan ukurannya. Meskipun ada banyak metode untuk sintesis AgNP, sintesis dengan metode reduksi poliol memiliki kelebihan sendiri. Di sini kami melaporkan metode reduksi poliol untuk sintesis AgNP menggunakan 1,2-propanadiol sebagai reduktor dan PVA sebagai agen penutup dan agen pengarah dalam atmosfer asam-basa. Dalam studi ini, evaluasi konsentrasi logam perak dan efek keasaman pada hasil akhir akan diselidiki menggunakan spektroskopi UV-vis, Transmission Electron Microscopy (TEM), dan XRD. Dari hasil ini menunjukkan bahwa 1,2-propanadiol dapat mereduksi ion perak secara perlahan sehingga kecepatan sintesis nanopartikel perak dapat dikontrol. Tingkat keasaman mempengaruhi bentuk, ukuran, dan kecepatan sintesis AgNP, sedangkan konsentrasi prekursor logam perak mempengaruhi morfologi dan ukuran AgNP.

Silver nanoparticles (AgNP) have physical and chemical properties that depend on their shape and size. Although there are many methods for AgNP synthesis, synthesis by the polyol reduction method has its own advantages. Here we report the polyol reduction method for AgNP synthesis using 1,2-propanediol as a reducing agent and PVA as a covering and directing agent in an acid-base atmosphere. In this study, the evaluation of silver metal concentration and the effect of acidity on the final result will be investigated using UV-vis spectroscopy, Transmission Electron Microscopy (TEM), and XRD. These results indicate that 1,2-propanediol can reduce silver ions slowly so that the speed of synthesis of silver nanoparticles can be controlled. Acidity affects the shape, size, and speed of AgNP synthesis, while the concentration of silver metal precursors influences the morphology and size of AgNP."
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2019
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Wilbert Wylie
"Influenza merupakan salah satu penyakit yang paling banyak diderita di dunia. Banyaknya kasus infeksi influenza juga disebabkan oleh tingginya tingkat transmisi influenza yang dapat dengan cepat menyebar antara penderita ke individu lain di sekitarnya. Nasal spray adalah salah satu solusi untuk mencegah terjadinya penularan infeksi influenza. Zat aktif yang dapat digunakan yaitu nanopartikel perak. Dalam pembuatannya, nanopartikel perak mudah teroksidasi dan beragregasi, sehingga dibutuhkan penstabil yang sesuai, yaitu polivinil alkohol (PVA). Nanopartikel perak yang dihasilkan kemudian akan dikarakterisasi lalu dikembangkan menjadi sediaan nasal spray. Pada penelitian ini, sediaan nasal spray nanopartikel perak yang dibuat akan dibedakan pada ukuran partikel nanopartikel peraknya (±10 nm dan ±100 nm). Adanya perbedaan ukuran partikel bertujuan untuk membandingkan efek anti-influenza virus kedua sediaan. Setelah diproduksi, sediaan akan dilanjutkan ke tahap evaluasi, yaitu evaluasi organoleptis, kandungan sediaan, pola penyemprotan, isi minimum, viskositas, pH, dan uji HAI. Berdasarkan hasil karakterisasi, nanopartikel perak yang dihasilkan memiliki ukuran partikel 11,2 nm dan 92,5 nm. Sediaan nasal spray berhasil dibuat dengan menggunakan nanopartikel perak 11,2 nm, namun belum sepenuhnya stabil. Selain itu, hasil penelitian juga menunjukkan bahwa efek anti-influenza virus nanopartikel perak dipengaruhi oleh ukuran partikelnya.

Influenza is one of the most common disease in the world. Influenza has a high transmission rate that it can transmit between an infected patient to other people easily. Nasal spray is one of the solution to prevent the infection caused by influenza virus. In this study, the active ingredients used was silver nanoparticles. Silver nanoparticles aggregate and oxidize easily, which was why stabilizer was used, in this case polyvinyl alcohol. The silver nanoparticles were then characterised and used for the formulation. The formulation was differentiated into two types, one containing the ±10 nm silver nanoparticles and the other ±100 nm silver nanoparticles. The difference was made to prove that silver nanoparticles size affect its anti-influenza effect. According to the characterization result, the silver nanoparticles size were 11,2 nm and 92,5 nm. The nasal spray formulation is then evaluated. The evaluation included organoleptic, nasal spray dose, spray pattern, minimum content, viscosity, pH and HAI test. The nasal spray product made had shown anti-influenza effect (11,2 nm), but its stability was not fully optimized yet. Also, in this study, it had been proven that the silver nanoparticles anti-influenza virus effect were effected by their particle size.
"
Depok: Fakultas Farmasi Universitas Indonesia, 2022
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Sharon Hanandi
"Di Indonesia, penyakit infeksius, seperti diare memiliki prevalensi yang cukup tinggi, yaitu berada pada rentang 8–12,3% yang jika tidak ditangani dengan benar dapat menyebabkan kematian. Sabun cuci tangan cair antibakteri dapat digunakan untuk mencegah terjadinya penyebaran penyakit infeksius. Bahan aktif yang umum digunakan dalam sabun antibakteri adalah triklosan, tetapi triklosan memiliki kemampuan yang tidak jauh berbeda dari sabun biasa serta dapat menyebabkan resistensi. Nanopartikel perak (AgNP) memiliki kemampuan antibakteri yang lebih baik karena dapat menghancurkan bakteri dengan merusak dinding sel. AgNP mudah beragregasi sehingga dibutuhkan penstabil, yaitu polivinil alkohol (PVA). Penelitian ini bertujuan untuk membuat sabun cuci tangan cair antibakteri dan membandingkan efektivitasnya dengan sabun yang telah beredar. AgNP dibuat dengan menggunakan metode reduksi kimia antara perak nitrat dengan natrium borohidrida. Karakterisasi AgNP dilakukan dengan menggunakan spektrofotometer UV-Vis, PS, TEM, dan AAS. Formulasi sabun dievaluasi, meliputi uji organoleptis, pH, viskositas, kadar Ag, ketinggian busa, dan bobot jenis yang kemudian dilihat stabilitasnya selama 28 hari. Diperoleh nanopartikel perak berukuran 65,4 nm dengan nilai indeks polidispersitas 0,543, serapan UV pada panjang gelombang 404,2 nm, kadar Ag 39,405 mg/Kg, dan zeta potensial sebesar -22,25 mV. Formulasi sabun yang dibuat memenuhi kriteria Standar Nasional Indonesia (SNI) dan stabil selama 28 hari. Nilai koefisien fenol yang baik didapatkan pada F2, yaitu sebesar 0,1 pada S. typhi; 0,4 pada E. coli, dan 0,01 pada S. aureus dimana sabun ini memiliki efektivitas yang lebih tinggi pada E. coli dibandingkan dengan sabun yang telah beredar. Maka itu, F2 dapat dipertimbangkan sebagai alternatif sediaan sabun cuci tangan antibakteri.

In Indonesia, infectious diseases, such as diarrhea have a fairly high prevalence, in the range of 8–12.3% which if not handled properly can cause death. Antibacterial liquid hand soap can be used to prevent the spread of infectious diseases. The active ingredient commonly used in antibacterial soap is triclosan, but triclosan has the same abilities as ordinary soap and can cause resistance. Silver nanoparticles (AgNP) have better antibacterial ability because they can destroy bacteria by damaging its cell walls. AgNP is easy to aggregate, so a stabilizer is needed, namely polyvinyl alcohol (PVA). This study aims to made antibacterial liquid hand wash and compared its effectiveness with other hand wash that can be found in stores. AgNP was prepared using the chemical reduction between silver nitrate and sodium borohydride. AgNP characterization was carried out using UV-Vis spectrophotometer, PSA, TEM, and AAS. The soap formulations were evaluated, including organoleptic, pH, viscosity, Ag content, foam height, and density tests which were then examined for stability for 28 days. Silver nanoparticles size were 65.4 nm with a polydispersity index value of 0.543, UV absorption at a wavelength of 404.2 nm, Ag content 39.405 mg/Kg, and zeta potential of -22.25 mV. The soap formulation met the Standar Nasional Indonesia (SNI) criteria and was stable for 28 days. A good phenol coefficient value was obtained at F2, which was 0.1 on S. typhi; 0.4 on E. coli, and 0.01 on S. aureus. This sample has a higher effectiveness on E. coli compared to hand wash from stores. Therefore, F2 can be considered as an alternative for antibacterial hand wash."
Depok: Fakultas Farmasi Universitas Indonesia, 2022
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Pradita Ajeng Wiguna
"Radiokromik merupakan salah satu sistem pengukuran dosis serap dari radiasi pengionyang banyak dimanfaatkan dalam bidang industri sterilisasi bahan pangan dan alat kesehatan. Pembuatan radiokromik dilakukan dengan memanfaatkan material yang sensitif terhadap paparan radiasi pengion yang akan mengalami perubahan warna pada dosis iradiasi tertentu. Pada penelitian ini, ion perak diiradisi dengan iradiator Gamma Cell 220 Cobalt-60. Perubahan warna pada larutan dapat dimanfaatkan untuk mengukur dosis iradisi gama. Dosis iradiasi gama dan derajat keasaman larutan (pH) dioptimasi untuk memeperoleh perubahan warna dan karakteristik fisikokimia khas dari nanopartikel perak. Larutan perak nitrat 10 mM dicampurkan dengan larutan polivinil alkohol (PVA) MW 60000 atau 11000-31000. Proses iradiasi dilakukan di ruang dengan sumber gamma Cobalt-60 pada dosis 0 sampai 20 kGy dengan laju dosis 4,6 kGy/jam. Proses ini menghasilkan nanopartikel koloid nanopartikel Ag/PVA berwarna kuning tua. Sifat optis dari nanopartikel Ag/PVA dikarakterisasi menggunakan spektrofotometer UV-Vis. Spektrum UV-Vis menunjukkan resonansi plasmon permukaan terlokalisasi pada panjang gelombang 420-407 untuk sampel dengan PVA MW 60000 dan 410 nm untuk sampel dengan PVA MW 11000-31000. Intensitas puncak absorpsi meningkat dengan meningkatnya dosis gamma. Hal tersebut menjadikan larutan AgNO3-PVA yang diiradisi dapat menghasilkan nanopatikel perak yang memliki sifat radiokromik dan mengalami perubahan warna sebagai indikasi paparan dosis iradiasi gama diatas 0.5 kGy untuk sampel dengan PVA MW 60000 dan 4 kGy untuk sampel dengan PVA MW 11000-31000. Selanjutnya, berdasarkan citra TEM, morfologi koloid nanopartikel Ag/PVA menunjukkan bentuk yang bulat.

Radiochromic is a system for measuring the absorption dose of ionizing radiation usedin the industrial sterilization of foodstuffs and medical devices. Fabrication of radiochromics is carried out by utilizing materials that are sensitive to ionizing radiation exposure which will undergo a color change at a certain irradiation dose. In this study,silver ions were irradiated with a Gamma Cell 220 Cobalt-60 irradiator. The color change in the solution can be used to measure the dose of gamma irradiation. The gamma irradiation dose and the degree of solution acidity (pH) were optimized to obtain the color change and the characteristic physicochemical characteristics of silver nanoparticles. Silver nitrate solution with a molarity 10 mM was mixed with a polyvinyl alcohol (PVA) solution with a molecular weight 60000 or 11000-31000. The irradiation process was carried out in a room with a Cobalt-60 gamma source at a dose of 0 to 20 kGy with a dose rate of 4.6 kGy/h. This process produces colloidal Ag/PVA nanoparticles with dark yellow color. The optical properties of the Ag/PVA nanoparticles were characterized using a UV-Vis spectrophotometer. The UV-Vis spectrum shows localized surface plasmon resonance at wavelengths 420-407 for samples with PVA MW 60000 and 410 nm for samples with PVA MW 11000-31000.The intensity of the absorption peak increases with increasing dose of gamma. This means that the AgNO3-PVA solution which is irradiated can produce silver nanopaticles which have radiochromic properties and change color as an indication of gamma doses exposure above 0.5 kGy for samples with PVA MW 60000 and 4 kGy for samples with PVA MW 11000-31000. Furthermore, based on TEM images, the morphology of colloid of the Ag/PVA nanoparticles shows a spherical shape."
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2021
T-Pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Wara Dyah Pita Rengga
"Formaldehida merupakan salah satu polutan gas yang menyebabkan gangguan kesehatan sampai tingkat kanker nasofaring. Sintesis karbon aktif berbentuk serbuk dari bambu Petung dengan aditif nanopartikel perak atau tembaga digunakan sebagai penjerap polutan. Kemampuan adsorpsi formaldehida dalam sistem tumpak dan sistem sinambung digunakan untuk mendapatkan model adsorpsi formaldehida.Hasil analisis menunjukkan bahwa karbon aktif dengan aditif nanopartikel Perak mempunyai luas permukaan 683 m2/g, diameter pori rata-rata 2,7 nm (mesopori dan mikropori), ukuran nanopartikel 2-6 nm dan terdapat gugus hidroksil pada permukaan karbon.
Sifat dan kemampuan karbon aktif dengan aditif nanopartikel Perak menunjukkan hasil yang lebih baik daripada karbon aktif dengan nanopartikel Tembaga. Kemampuan adsorpsi formaldehida pada karbon aktif dengan aditif nanopartikel Perak mencapai 2,7 kali lebih tinggi daripada karbon aktifnya dengan kapasitas maksimal 150 mg/g sesuai dengan model Langmuir. Formaldehida mengalami oksidasi katalitik pada permukaan nanopartikel Perak sesuai dengan Model Langmuir Hinshelwood bimolekuler. Kurva breakthrough adsorpsi dapat dimodelkan secara tepat menggunakan Model Thomas. Hasil adsorpsi formaldehida dalam udara digunakan untuk melakukan simulasi adsorpsi dengan campuran gas lain dan memperkirakan kebutuhan jumlah karbon aktif dalam ruangan.

Formaldehyde is one of gas pollutant that cause health problems such as nasopharyngeal cancer. Synthesis of activated carbon powder from bamboo Petung with silver or copper nanoparticles additive used as pollutant adsorbents. Formaldehyde adsorption capacity in batch and continuous systems were used to obtain formaldehyde adsorption models. The analysis show that the activated carbon modified with silver nanoparticle has a surface area of 683 m2/g, an average pore diameter of 2.7 nm (mesoporous and microporous), the size of the nanoparticles is 2-6 nm and posess hydroxyl groups on its carbon surfaces.
The activated carbon modified with silver nanoparticle shows better properties and capabilities than the activated carbon modifed with nanoparticles Copper. Formaldehyde adsorption capacity of the activated carbon modified with silver nanoparticle reached 2.7 times as that of the activated carbon without, with a maximum capacity of 150 mg/g estimated from the Langmuir model. Catalytic oxidation of formaldehyde into CO2 occurs on the surface of Ag nanoparticles according to the bimolecular Langmuir Hinshelwood model. The breakthrough adsorption curves have been well represented using Thomas model. The results of formaldehide adsorption can be used to perform an adsorption simulation containing other component gas mixture and used to estimate the activated carbon needed for indoor application.
"
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2015
D2137
UI - Disertasi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Sitepu, Nathasya
"Tablet cepat hancur (TCH) merupakan tablet yang didesain untuk hancur di rongga mulut dan segera melarut dengan adanya saliva sehingga tidak memerlukan bantuan air. Oleh karena itu dibutuhkan suatu eksipien penghancur yang sesuai. Penelitian ini bertujuan untuk memformulasi tablet cepat hancur famotidin dengan menggunakan eksipien hasil koproses maltodekstrin suksinat (MDS) dan polivinil pirolidon (PVP) sebagai eksipien, serta mengevaluasi tablet cepat hancur yang dihasilkan sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Koproses MDS-PVP merupakan eksipien hasil modifikasi fisika secara koproses antara maltodekstrin suksinat (MDS) dan polivinil pirolidon (PVP) dalam berbagai perbandingan. Hasil modifikasi dikarakterisasi dan diformulasikan menjadi tablet cepat hancur dengan metode granulasi kering, kemudian dievaluasi. Ko-MDSPVP (3:1) menunjukkan karakteristik yang terbaik sebagai eksipien penghancur ditinjau dari kelarutan yang tinggi dalam aquadest sebesar 94,40 + 0,75% dan daya mengembang sebesar 18,99 + 0,33%. Evaluasi tablet cepat hancur menunjukkan bahwa formula A yang mengandung 25% ko-MDS-PVP 3:1 memiliki kriteria yang terbaik sebagai tablet cepat hancur dengan nilai kekerasan 3,61+ 0,46 Kp, keregasan 0,76 + 0,02%, waktu hancur in vitro 2,66 + 0,38 menit, dan waktu pembasahannya 3,03 + 0,29 menit. Berdasarkan hasil diatas, dapat disimpulkan bahwa ko-MDS-PVP dapat digunakan sebagai eksipien penghancur pada tablet cepat hancur.

Fast disintegrating tablet (FDT) is tablet which is designed to rapidly dissolve and disintegrate in presence saliva, thus it needs no water. Therefore, disintegrant is needed to folmulate this dosage form.. the aim of this research were to formulate FDT of famotidine using coprocess maltodextrin succinate (MDS) and polyvinyl pyrrolidone (PVP) as disintegrant, and evaluate the FDT in accordance to pharmacopoeia. Coprocess MDS-PVP is physical-modified excipient from MDS and PVP in several ratio. The Co-MDS-PVP are characterized, formulated into FDT by dry-granulation method and evaluated. Co-MDS-PVP (3:1) showed the best characteristic as disintegrant due to its higher solubility in aquadest (94,40 + 0,75%) and swelling index (18,99 + 0,33%). The evaluation of FDT showed that formula A which contain 25% Co-MDS-PVP 3:1 was the best formula due to its hardness of 3,16 + 0,46 Kp, friability 0,76 + 0,02%, in vitro disintegration time 2,66 + 0,38 minutes, and wetting time 3,03 + 0,29 minutes. Based on results above, it can be concluded that Co-MDS-PVP can be used as disintegrant in FDT."
Depok: Fakultas Farmasi Universitas Indonesia, 2013
S52512
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Intaniar Wahyu Trivany
"Kalsium karbonat nanopartikel disitesis menggunakan metode presipitasi dengan mereaksikan larutan CaCl2 dan larutan Na2CO3 yang ditambahkan capping agent untuk mencegah aglomerasi. Tahapan sintesis CaCO3 nanopartike, yaitu preparasi larutan CaCl2 dan Na2CO3 (0,15 M), preparasi larutan capping agent, dan tahap sintesis CaCO3 dengan kecepatan pengadukan sebesar 700 rpm. Pada penelitian ini, variasi yang dilakukan adalah variasi laju pencampuran reaktan 1,683 mL/menit; 0,842 mL/menit; 0,561 mL/menit dan jenis capping agent (asam malat dan PEG 400) dengan variasi konsentrasi 0,5-1%. Partikel CaCO3 dikarakterisasi dengan bebrapa instrument, yaitu SEM, XRD, dan FTIR. Dengan atau tidak adanya capping agent gugus fungsi O-H, C-H, C-C, Ca-O, dan -CO3 teridentifikasi dari hasil FTIR. Pada sampel tanpa capping agent, pencampuran CaCl2 dan Na2CO3 dalam larutan air menyebabkan pembentukan kristal vaterit berbentuk spherical dengan ukuran partikel 0,2-7µm. Konsentrasi 0,5% dan 1% capping agent membentuk 2 fasa kristal, yaitu vaterit dan kalsit berbentuk spherical dan kubus dengan ukuran partikel 207 – 926 nm pada asam malat dan 276 nm – 3 µm pada PEG 400. Sehingga partikel yang dihasilkan masih tergolong partikel sub-mikro. CaCO3 yang diperoleh dengan menambahkan capping agent menghasilkan ukuran partikel berukuran lebih kecil dibandingkan dengan tanpa agent. Ditemukan juga bahwaemakin besar laju penambahan reaktan maka ukuran anopartikel yang diasilkan semakin kecil, demikian semakin besar konsentrasi capping agent yang digunakan maka semakin besar pula ukuran nanopartikel yang terbentuk. Saat ini CaCO3 nanopartikel berpotensi untuk diaplikasikan di berbagai bidang seperti sebagai bahan aditif pelumas gemuk, material filler, biomedis, industri makanan, industri pertanian, dan lingkungan. Khususnya digunakan sebagai bahan aditif pembuatan pelumas gemuk, CaCO3 yang dihasilkan dapat menuutup asperities yang berukuran 4,5 µm.

Calcium carbonate nanoparticles were synthesized using the precipitation method by reacting a CaCl2 solution and a Na2CO3 solution with a capping agent added to prevent agglomeration. The steps of the synthesis of CaCO3 nanoparticles were the preparation of CaCl2 and Na2CO3 solutions (0,15 M), the preparation of a capping agent solution, and the CaCO3 synthesis stage with a stirring speed of 700 rpm. In this research, the variations carried out were variations in the mixing rate of the reactants 1,683 mL/min; 0,842 mL/min; 0,561 mL/min and the type of capping agent (malic acid and PEG 400) with a concentration variation of 0,5-1%. CaCO3 particles were characterized by several instruments, namely SEM, XRD, and FTIR. With or without a capping agent the functional groups O-H, C-H, C-C, Ca-O, and -CO3 were identified from the FTIR results. In samples without a capping agent, mixing CaCl2 and Na2CO3 in aqueous solution causes the formation of spherical vaterite crystals with a particle size of 0,2-7µm. Concentrations of 0.5% and 1% of capping agents formed two crystalline phases, namely spherical and cubic vaterite and calcite with particle sizes of 207 – 926 nm in malic acid and 276 nm – 3 m in PEG 400. So that the resulting particles are still classified as sub-micron particles. CaCO3 obtained by adding a capping agent produces a smaller particle size than without the agent, this is because the capping agent can inhibit the formation reaction time in the agglomeration process. Also found that the greater the rate of addition of reactants, the smaller the size of the nanoparticles produced, thus the greater the concentration of the capping agent used, the greater the size of the nanoparticles formed. Currently, CaCO3 nanoparticles have the potential to be applied in various fields such as lubricants, grease additives, filler materials, biomedicine, the food industry, the agricultural industry, and the environment. Primarily used as an additive for the manufacture of grease lubricants, the CaCO3 produced can cover asperities measuring 4,5 µm."
Depok: Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 2022
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>