Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 68888 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Valonia Irene Nugraheni
"Latar Belakang: Asam hialuronat (AH) merupakan glikosaminoglikan dan salah satu komponen penting dari matriks ekstraseluler pada lingkungan biologis mikro dentin.  Pada pulpa terinflamasi, ketika lingkungan biologis mikro kondusif maka terjadi rekrutmen sel punca pulpa (human dental pulp stem cells/hDPSCs) yang akan berdiferensiasi menjadi odontoblast like cell membentuk dentin reparatif dan terdapat ekspresi dentin sialophosphoprotein (DSPP).
Tujuan: Mengetahui potensi berbagai konsentrasi AH pada media kultur hDPSCs terhadap ekspresi DSPP dengan waktu observasi  7 hari dan 14 hari. 
Metode: hDPSCs yang didapatkan dari bahan baku tersimpan pada pasase ke-3 dan 4 yang telah mengalami serum starvation selama 24 jam, diberikan AH dengan konsentrasi 10 mg/mL , 20 mg/mL , 30 mg/mL dan  kontrol positif pada medium osteogenik. Selanjutnya dilakukan observasi waktu selama 7 hari dan 14 hari untuk melihat ekspresi DSPP dari tiap kelompok secara kuantitatif (uji ELISA) dan potensi mineralisasi secara kualitatif (uji alizarin red) pada hari ke-21. Uji statistik menggunakan one way anova. 
Hasil: Terdapat perbedaan potensi berbagai konsentrasi  AH (10mg/mL, 20  mg/mL, 30 mg/mL)  (p<0.05) pada media kultur hDPSCs terhadap ekspresi DSPP dengan waktu observasi 7 hari dengan konsentrasi 30 mg/mL yang paling berpotensi meningkatkan DSPP dan dikonfirmasi dengan nodul yang pekat pada uji alizarin red di hari ke-21. 
Kesimpulan: Asam hialuronat (AH) memiliki potensi untuk meningkatkan ekspresi DSPP, konsentrasi AH 30 mg/ml merupakan konsentrasi yang optimum bagi hDPSCs. 

Background: Hyaluronic acid (HA) is glycosaminoglycan and one of important factors in extracellular matrix located at dentin niche biology.  In an inflamed pulp, when niche biology is conducive, the recruitment of human dental pulp stem cells (hDPSCs) will take place and it will differentiate into odontoblast like cell that will create reparative dentin and expressing dentin sialophosphoprotein (DSPP). 
Objective: To analyze the potential of HA conditioned media in various concentration towards hDPSCs differentiation via expression of DSPP at day 7 and 14. 
Methods: hDPSCs culture were obtained from previous research (ethical approval attached) at P3 and P4. After 24 hours incubation of hDPSCs, culture media were supplemented with osteogenic media. Cells were then starved for 24 hours. hDPSCs then planted into 96 well plate and HA 10 mg/ml, 20 mg/ml, 30 mg/ml added into each particular well. DSPP expression is analysed using elisa reader at day 7 and 14 and qualitative result is analysed using alizarin red at day 21. Data was analysed using one way anova.
Result: At day 7 there is a statistically significant different potential of natural HA conditioned media in various concentration (10mg/mL, 20  mg/mL, 30 mg/mL) (p<0.05) towards hDPSCs differentiation via expression of DSPP with HA 30 mg/mL being the most potential concentration to increase DSPP expression, which can be confirmed by bold nodules presented with alizarin red at day 21. 
Conclusion: HA have the potential to increase odontoblast differentiation process via expression of DSPP, with HA 30 mg/mL being the optimum concentration for hDPSCs.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia, 2022
SP-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Nia Agung Lestari
"Latar Belakang: Asam hialuronat (AH) dengan berat molekul tinggi dapat meregulasi sel punca untuk melakukan regenerasi jaringan dan memiliki reseptor utama yaitu CD44. Ekpresi CD44 merupakan salah reseptor penanda mineralisasi sel punca pulpa (human dental pulp stem cells /hDPSCs). Tujuan: Menganalisis potensi asam hialuronat berbagai konsentrasi terhadap ekpresi CD44 pada observasi waktu 5 dan 15. Metode: hDPSCs yang didapatkan dari bahan baku tersimpan pada passage ke-3 dan ke-4 dan telah mengalami serum starvation selama 24 jam, diberikan AH dengan konsentrasi 10mg/ml, 20mg/ml, 30mg/ml dan kontol positif pada medium osteogenik. Selanjutnya dilakukan observasi waktu selama 5 menit dan 15 menit. Antibodi CD44 ditambahkan dan kemudian ekspresi CD44 dianalisa secara kuantitatif melalui uji flowcytometry. Uji statistik menggunakan One Way Anova (SPSS IBM, 16.0). Hasil: AH dapat meningkatkan ekspresi CD44 pada hDPSCs dibandingkan kelompok kontrol dengan ekspresi tertinggi secara signifikan (p<0.05) pada 10mg/ml AH dalam observasi waktu 5 menit. Pada observasi waktu 15 menit terlihat ekspresi CD44 menurun pada kelompok uji 10mg/ml dan 30mg/ml. Sedangkan pada kelompok uji 20mg/ml tampak meningkat. Kesimpulan: AH memiliki potensi untuk meningkatkan ekspresi CD44 dengan konsentrasi 10mg/ml meningkatkan ekspresi CD44 pada hDPSCs paling tinggi dalam waktu 5 menit.

Background: High molecular weight hyaluronic acid (HA) can regulate stem cells to undergo tissue regeneration and has a main receptor, namely CD44. Expression of CD44 plays important role in dental pulp stem cells (hDPSCs) mineralization. Objective: To determine various concentration potential of HA as hDPSCs culture media (CM) toward CD44 expression at 5 and 15 minutes observation. Methods: hDPSCs culture were obtained from those of previous research (ethical approval form has been attached) at P3 and P4. After 24 hour incubation of hDPSCs CM was replaced with osteogenic medium and then undergone 24h serum starvation. hDPSCs CM divided into three concentration of HA (10mg/ml, 20mg/ml, and 30mg/ml) and incubated in 5% CO2 atm, 37°C for 5 and 15 minutes. CD44 antibody was added and then CD44 expression was read with flowcytometry. Statistical analysis using One Way Anova and post hoct Bonferroni (SPSS IBM, 26.0). Result: CD44 expression of hDPSCs was statistically significantly higher at 10mg/ml HA for 5 minutes (p<0,05) meanwhile 20mg/ml and 30mg/ml HA increased but not significant. After 15 minutes of observation, CD44 expression decreased in the 10mg/ml and 30mg/ml test groups. Meanwhile, the 20mg/ml test group appeared to increase. Conclusion: Adding 10mg/ml of HA was able to significantly increase CD44 expression within 5 minutes."
Jakarta: Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia, 2022
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Wandy Afrizal Putra
"Latar Belakang: TGF-β1 memiliki peran penting dalam proses diferensiasi sel punca pulpa (hDPSCs) menjadi sel odontoblast dan asam hialuronat (AH) sebagai perancah alami memiliki sifat biokompabilitas dan berperan dalam pembentukan jaringan keras gigi. Tujuan: Mengetahui potensi berbagai konsentrasi AH (10 mg/mL, 20 mg/mL, 30 mg/mL) pada media kultur (MK) hDPSCs terhadap ekspresi TGF-β1 dengan waktu observasi 7 hari dan 14 hari. Metode: Kultur hDPSCs didapatkan dari penelitian sebelumnya (persetujuan etik dilampirkan) yang merupakan passage 3 dan 4. Setelah 24 jam inkubasi, MK digantikan oleh media osteogenic. hDPSCs dipuasakan selama 24 jam. AH kemudian ditanam ke dalam 96 well kultur jaringan yang terdiri dari 5x103 sel/well. MK AH dibagi menjadi tiga konsentrasi (10 mg/ml, 20 mg/ml, dan 30 mg/ml) dan diinkubasi dalam atm 5% CO2, 37o C. Ekspresi TGF-β1 dianalisis menggunakan ELISA reader setelah inkubasi selama 7 hari dan 14 hari dan secara kualitatif dengan pewarnaan Alizarin Red. Analisis statistik menggunakan uji One-way ANOVA dan uji Post Hoc LSD (SPSS IBM 26). Hasil: Terdapat perbedaan potensi berbagai konsentrasi AH (p<0,05) terhadap ekspresi TGF-β1 hDPSCs pada observasi 7 dan 14 hari. Kelompok AH 30 mg/mL memiliki ekspresi TGF-β1 tertinggi. Pewarnaan Alizarin Red menunjukkan nodul berwarna merah semakin pekat dan banyak pada konsentrasi AH 30 mg/mL. Kesimpulan: AH berpotensi untuk meningkatkan ekspresi TGF-β1. Kelompok AH 30 mg/mL merupakan konsentrasi yang paling berpotensi dibandingkan kelompok lain pada waktu observasi 7 hari

Background: TGF-β1 plays an important role in the process of differentiation of human dental pulp stem cell (hDPSCs) into odontoblast cells and hyaluronic acid (HA) as a natural scaffold has biocompatible properties and plays a role in the formation of dental hard tissue. Objective: To determine various concentrations potential of HA (10 mg/mL, 20 mg/mL, 30 mg/mL) as hDPSCs culture media (CM) towards TGF-β1 expression on 7 and 14 days observations. Methods: hDPSCs culture were obtained from those of previous research (ethical approval form attached) at P3 and P4. After 24 hours of incubation, CM was replaced with osteogenic media. hDPSCs undergo 24 hours of serum starvation and then implanted into 96 well tissue culture consisting of 5x103 cells/well. hDPSCs CM divided into three concentrations and incubated in 5% CO2 atm, 37o C. TGF-β1 expression was analyzed using an ELISA reader and qualitatively by Alizarin Red staining. Statistical analysis using One-way ANOVA and Post Hoc LSD test (SPSS IBM-26). Results: At 7 and 14 days, there is a statistically significant different potential of HA CM in various concentrations (p<0,05) towards expression of TGF-β1 hDPSCs. HA 30 mg/mL group have the highest TGF-β1 expression. Alizarin Red staining showed corellate results with more dense red nodules at HA 30 mg/mL group. Conclusion: HA have the potential to increase TGF-β1 expression hDPSCs. HA 30 mg/mL was the most potential concentration compare to other groups at 7 days observation."
Depok: Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia, 2022
SP-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Silviana Swastiningtyas
"Latar Belakang: Lysate PRF merupakan modifikasi PRF dengan melakukan freezing-thawing untuk melisiskan platelet dan menghasilkan growth factor yang stabil. Suplemen media kultur in vitro ini mengandung growth factor yang memberi sinyal pada hDPSCs sehingga dapat memasuki siklus diferensiasi sel.
Tujuan: Menganalisis potensi lysate PRF terhadap diferensiasi hDPSCs.
Metode: Evaluasi lysate PRF 1%, 5%, 10%, dan 25% serta FBS 10% (kontrol) terhadap diferensiasi hDPSCs melalui ekspresi DSPP menggunakan ELISA dan gambaran Alizarin Red Staining pada hari ke-7.
Hasil: Tidak terdapat perbedaan bermakna antar kelompok uji maupun kelompok kontrol.
Kesimpulan: Lysate PRF memiliki potensi dalam menginduksi diferensiasi hDPSCs.

Background: Lysate PRF is a customized PRF that has been processed by freezing-thawing in order to lyse the platelets and create a stable growth factor. This in vitro culture media supplement contains specific growth factors that gives out signal to the hDPSCs in order to enter a differentiation cycle cell.
Purpose: To analyze the potential of lysate PRF towards hDPSCs differentiation.
Methods: Evaluation of lysate PRF 1%, 5%, 10% and 25% as well as FBS 10% (control) against hDPSCs differentiation through DSPP expression by using ELISA and Alizarin Red Staining on the 7th day.
Result: There were no significant results shown between the tests, even with the control group.
Conclusion: Lysate PRF has potential ability in inducting hDPSCs differentiation.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia, 2018
SP-Pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Dini Asrianti
"Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh Platelet-Rich Plasma (PRP) Eksosom terhadap potensi regenerasi jaringan pulpa gigi dengan evaluasiin vitro viabilitas sel, aktivitas migrasi, dan ekspresi Vascular Endothelial Growth Factor-A (VEGF-A) sel punca pulpa gigi manusia (hDPSCs). HDPSC diambil darisembilan gigi molar tiga dari sembilan donor sesuai kriterian inklusi, dan isolasi serta kultur dilakukan dengan metode enzyme digestion (ED) yang dipanen antara P3 dan P4. Setelah starvatation, hDPSCs dikultur di dalam enam media, yaitu sebagai berikut: Dulbecco's Modified Eagle Medium (DMEM) dan 10% PRP sebagai kelompok kontrol, dan 0,5%, 1%, dan 5% PRP eksosom sebagai kelompok eksperimental. Semua kelompok memiliki tiga rangkap biologis (Triplo). Uji viabilitas sel dievaluasi dengan MTT assay, aktivitas migrasi sel dengan Scratch Assay dan Transwell Migration Assay, dan ekspresi VEGF-A dengan Enzyme- Linked Lmmunosorbent Assay (ELISA). Analisis data dilakukan dengan uji One Way ANOVA (p <0,05) serta uji Kruskal-Wallis dan post hoc Mann-Whitney (p<0,05). Nilai rata-rata viabilitas hDPSCs tertinggi pada 24, 48 dan 72 jam observasi pada kelompok PRP-Eksosom 5% (p <0,05). PRP Eksosom 5% menunjukkan aktivitas migrasi yang lebih tinggi dibandingkan dengan kelompok lain, meskipun tidak terdapat perbedaan bermakna dengan kontrol PRP 10% (p> 0,05). Ekspresi VEGF-A hDPSCs tertinggi terdapat pada kelompok PRP Eksosom 5% pada 72 jampengamatan. Dapat disimpulkan bahwa eksosom PRP 5% berpotensi menginduksi regenerasi pupa gigi manusia.

The purpose of this study was to analyze the effect of Exosome Platelet-Rich Plasma (PRP) on their potential for human Dental Pulp regeneration by evaluating in vitro cell viability, migration activity, and expression of Vascular Endothelial Growth Factor-A (VEGF-A) of human Dental Pulp Stem Cells (hDPSCs). hDPSCs was taken from nine third molars from nine donors thatfit to the inclusion criteria of this study, isolation and culture were carried out by the enzyme digestion (EZ) method harvested between P3 and P4. After starvatation,hDPSCs were cultured in six media, namely as follows: Dulbecco's Modified EagleMedium (DMEM) and 10% PRP as the control group, and 0.5%, 1%, and 5% PRP exosomes as experimental groups. All groups had a biological triplication (Triplo). Cell viability test was evaluated by MTT assay, cell migration activity with Scratch Assay and Transwell Migration Assay, and VEGF-A expression by Enzyme- Linked Immunosorbent Assay (ELISA). Data analysis was performed using One Way ANOVA (p <0.05) and Kruskal-Wallis (p <0.05) and Pearson/Spearman Correlation test (p<0.05). The highest mean hDPSCs viability was at 24, 48 and 72 hours of observation in the PRP-exosome group 5% (p <0.05). Exosome PRP 5% showed higher migration activity compared to other groups, although there was no significant difference with PRP control 10% (p> 0.05). The highest expression of VEGF-A hDPSCs was found in the PRP exosome group 5% at 72 hours of observation. It can be concluded that the PRP 5% exosome have the highest potential ability in inducing pulp regeneration."
Depok: Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia, 2021
D-pdf
UI - Disertasi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Rizka Andini Pratiwi
"Latar Belakang: Pada kondisi inflamasi pulpa, terdapat penurunan dari jumlah protein dan asam amino. L-Arginine adalah asam amino semi-esensial karena berperan penting pada kondisi tertentu, gangguan imun berat dan luka bakar, yang membutuhkan asupan tambahan L-Arginine eksternal. Asam amino L-Arginine menjadi satu-satunya substrat sintesis nitric oxide (NO) dan poliamina berasal dari konversi L-Arginine menjadi ornithinen melalui arginase. NO dan poliamina merangsang proliferasi sel dan memiliki efek positif pada perkembangan melalui siklus sel. Tujuan: Mengetahui potensi asam amino L-Arginine terhadap proliferasi hDPSCs. Metode: Evaluasi asam amino L- Arginine konsentrasi 300, 400, 500 μmol/L, serta DMEM sebagai kontrol terhadap proliferasi hDPSCs menggunakan uji cell count setelah 24 jam. Analisis statistic menggunakan Oneway ANOVA dengan post hoc Bonferroni. Hasil: Terdapat perbedaan bermakna potensi L-Arginine 300,400 dan 500 μmol/L dibandingkan kontrol, dan L- Arginine 500 μmol/L memiliki rerata proliferasi hDPSCs paling tinggi sebesar 436.666 sel/ml. Kesimpulan: Asam amino L-Argininee memiliki potensi terhadap proliferasi hDPSCs dan proliferasi tertinggi pada asam amino L-Arginine konsentrasi 500 μmol/L.

Background: In the inflammatory condition of the pulp, there is a decrease in the amount of protein and amino acids. L-Arginine is a semi-essential amino acid because it plays an important role in certain conditions, severe immune disorders and burns, which require additional intake of external L-Arginine. The amino acid L-Arginine is the sole substrate for the synthesis of nitric oxide (NO) and polyamines derived from the conversion of L- Arginine to ornithine via arginase. NO and polyamines stimulate cell proliferation and have a positive effect on progression through the cell cycle. Objective: To determine the potential of L-Arginine amino acid on the proliferation of hDPSCs. Methods: Evaluation of L-Arginine amino acid with concentrations of 300, 400, 500 μmol/L, and DMEM as a control for hDPSCs proliferation using cell count test after 24 hours. Statistical analysis using Oneway ANOVA with Bonferroni post hoc. Results: There was a significant difference in the potency of L-Arginine 300,400 and 500 μmol/L compared to control, and L-Arginine 500 mol/L had the highest average proliferation of hDPSCs of 436.666 cells/ml. Conclusion: The amino acid L-arginine has the potential to proliferate hDPSCs and the highest concentration at 500 μmol/L."
Jakarta: Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia, 2022
SP-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Wees Kaolinni
"Latar Belakang: Semen hidraulik C2SCS merupakan salah satu bahan bioaktif yang disintesis dari bahan alami, yaitu cangkang telur dan sekam padi. Tujuan: Mengetahui efek semen C2SCS dari cangkang telur dan sekam padi terhadap peningkatan derajat kristalinitas hidroksiapatit dentin. Metode: 24 sampel gigi dibuat kavitas buatan dan dibagi menjadi 4 kelompok. Kelompok 1 (dentin normal) sebagai kontrol, kelompok 2 dentin demineralisasi, kelompok 3 dentin demineralisasi diaplikasi semen C2SCS dengan rasio pencampuran 1:1, kelompok 4 dentin demineralisasi diaplikasi semen C2SCS rasio 1:2. Seluruh sampel disimpan dalam shaking incubator pada suhu 37° C selama 14 hari. Kemudian sampel gigi tersebut diperiksa dengan XRD dan SEM untuk melihat peningkatan jumlah kristal hidroksiapatit dentin. Hasil: Terdapat peningkatan derajat kristalinitas hidroksiapatit dentin setelah aplikasi semen C2SCS rasio 1:1 yang nilainya berbeda bermakna dengan dentin demineralisasi, dan tidak berbeda bermakna dengan dentin sehat (kontrol positif). Semen C2SCS rasio 1:1 lebih berpotensi untuk meningkatkan pembentukan kristal hidroksiapatit pada dentin demineralisasi dibanding rasio 1:2 Kesimpulan: Semen C2SCS dari cangkang telur dan sekam padi memiliki potensi untuk meremineralisasi dentin. Semen C2SCS rasio 1:1 memiliki potensi remineralisasi dentin yang lebih tinggi dibanding kelompok lainnya.

Background: C2SCS cement is one of bioactive material synthesized from natural material, such as eggshell calcium and rice husk silica. Objective: To determine the effect of C2SCS cement made from eggshell and rice husk silica to the increase of degree of cristallinity of dentin hydroxyapatite. Methods: Artificial cavity was made in 24 tooth sample, which then divided into 4 groups. Group 1 is normal dentin as the positive control group. Group 2 is demineralized dentin. Group 3 is demineralized dentin applied with C2SCS cement in mixing ratio of 1:1. Group 4 is demineralized dentin applied with C2SCS cement in mixing ratio of 1:2. All samples are stored inside a shaking incubator at a temperature of 37 C. An examination using XRD was done to all samples to see the degree of cristallinity of dentin hydroxyapatite, and a SEM image is taken to see morphology and microstructure of hydroxyapatite. Result: There is a significant increase of degree of cristallinity of dentin hydroxyapatite after C2SCS cement application with 1:1 ratio compared to demineralized dentin, and insignificant difference with normal dentin. C2SCS cement in 1:1 ratio has more potential to increase the formation of hydroxyapatite crystal compared to 1:2 ratio. Conclusion: C2SCS cement made from eggshell and rice husk silica has the potential to remineralize dentin. C2SCS cement in 1:1 ratio has more remineralization potential compared to other groups."
Jakarta: Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia, 2022
SP-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Muhammad Zaal Haq
"ABSTRAK
Latar Belakang: Transforming growth factor-β1 (TGF-β1) adalah sitokin multifungsi yang mempunyai peran penting dalam menginisiasi diferensiasi hDPSCs menjadi sel seperti odontoblas. Proses tersebut memerlukan media kultur seperti Lysate-PRF untuk meningkatkan jumlah growth factor yang diperlukan agar proses diferensiasi tersebut bisa terjadi.
Tujuan: Membandingkan berbagai konsentrasi media kultur lysate PRF terhadap ekspresi TGF β1 pada proses diferensiasi hDPSCs.
Metode: Evaluasi ekspresi TGF β1 lysate PRF 1%, 5%, 10%, dan 25% serta FBS 10% (kontrol) pada diferensiasi hDPSCs menggunakan ELISA pada hari ke-7.
Hasil: Terdapat perbedaan bermakna antar kelompok uji yaitu lysate PRF 1%, 5%, 10%, 25% dan kelompok kontrol (FBS 10%).
Kesimpulan: Lysate PRF konsentrasi 25% memiliki ekspresi TGF β1yang lebih tinggi dibandingkan dengan kelompok konsentrasi lainnya maupun kelompok kontrol FBS 10% pada proses diferensiasi hDPSCs hari ke-7.

ABSTRACT
Background: Transforming growth factor-β1 (TGF-β1) is a multifunctional cytokine that has an important role in initiating differentiation of hDPSCs into cells such as the odontoblasts. The process requires culture media such as Lysate-PRF to increase the number of growth factors needed so that the differentiation process can occur.
Purpose: Comparing the various concentrations of PRF lysate culture media to TGF β1 expression in the differentiation process of hDPSCs. Methods: Evaluation of TGF β1 lysate PRF expression 1%, 5%, 10%, 25% and FBS 10% (control) on differentiation of hDPSCs using ELISA on day 7.
Result: There were significant differences between PRF lysate 1%, 5%, 10% and 25% and the control group (FBS 10%).
Conclusion: 25% PRF lysate has the highest TGF β1 expression compared to other concentration groups and 10% FBS control group in 7th day hDPSCs differentiation."
2018
SP-Pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
cover
Miftahul Husna
"Kanker payudara merupakan salah satu penyebab kematian utama secara global, dengan angka kematian yang terus meningkat, khususnya pada wanita. Kasus kematian kanker payudara pada umumnya terjadi karena metastasis yang dipengaruhi oleh faktor Epithelial-mesenchymal transition (EMT). Zinc finger E-box binding homeobox 1 (ZEB1) diketahui berperan dalam proses deregulasi EMT. Penggunaan jaringan asli dan kultur primer dari pasien kanker payudara memainkan peran penting dalam memeriksa perilaku kanker payudara, khususnya proses migrasi sel dan karakterisasi molekuler. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui potensi kultur eksplan dalam memprediksi kemampuan migrasi sel kanker payudara in vitro, serta analisis ekspresi gen ZEB1 dari penderita kanker payudara. Penelitian ini menggunakan jaringan dari penderita kanker payudara yang dikultur dengan metode eksplan dan diamati dibawah mikroskop, kemudian gen ZEB1 diisolasi dan dianalisis menggunakan qPCR. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sel BC02 yang dikategorikan ganas berdasarkan nilai imunohistokimia dan patologi anatomi, membutuhkan waktu kurang dari tujuh hari untuk bermigrasi dari tumor primer, sedangkan BC01 yang dikategorikan jinak membutuhkan waktu 21 hari. Laju migrasi sel dari jaringan diperkirakan bergantung pada status keganasan jaringan. Ekspresi gen ZEB1 pada jaringan dan hasil kultur primer tidak berbeda nyata (p>0.05). Ekspresi ZEB1 pada S04 dan S09 yang dikategorikan sel ganas berdasarkan nilai imunohistokimia dan patologi anatomi berkorelasi positif dengan kemampuan migrasi berdasarkan tingkat keganasan sel kanker payudara. Penelitian ini menunjukkan bahwa kultur eksplan dapat digunakan untuk mempelajari karakteristik migrasi sel kanker. Selain itu, berdasarkan penelitian ini diketahui adanya hubungan ekspresi ZEB1 dengan tingkat keganasan sel kanker.

Breast cancer is one of the leading causes of death globally, with cases of death increasing, especially in women. Cases of death in breast cancer occur due to metastases mediated by Epithelial-mesenchymal Transition (EMT) factors. Zinc finger E-box binding homeobox 1 (ZEB1) has been reported to play a role in the EMT deregulation process. The use of patient-derived primary cultures from breast cancer patients plays an important role in examining the behavior of breast cancer, in particular the process of cell migration and molecular characterization. This study aims to determine the potential of explant culture in predicting the migration ability of breast cancer cells in vitro, and molecular characterization by studying the expression of the ZEB1 gene in breast cancer patients. The results showed that BC02 cells took less than seven days to migrate from the primary tumor, while BC01 cells took 21 days. The rate of cell migration from the tissue was found to depend on the malignant status of the tissue. ZEB1 gene expression in tissue and primary culture were not significantly different (p>0.05). ZEB1 expression in S04 and S09 which were was positively correlated with migration ability based on the malignancy level of breast cancer cells. Furthemore, ZEB1 expression was found to be correlated with the grade of malignancy of breast cancer cells"
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2022
T-pdf
UI - Tesis Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Elizabeth
"Latar Belakang: Fokus disinfeksi saluran akar telah berubah dari disinfeksi agresif menjadi seleksi protektif dalam prosedur regeneratif endodontik. Larutan irigasi sintetik yang digunakan hingga saat ini toksik terhadap sel punca pulpa, salah satunya yang memiliki kemampuan proliferasi dan transdiferensiasi tinggi adalah hDPSCs. Oleh sebab itu, penelitian terkait disinfeksi berbahan alami yang mampu mempertahankan viabilitas sel punca terus berkembang pesat. Salah satu larutan irigasi alami yang bersifat antimikrobial dan agen kelator adalah larutan cuka apel. Untuk menjadikannya obat herbal terstandar hingga fitofarmaka, perlu diidentifikasi kelompok senyawa kimia dan uji viabilitas hDPSCs.
Tujuan: Menganalisis pengaruh larutan cuka apel berbagai konsentrasi terhadap viabilitas hDPSCs
Metode: hDPSCs ditambahkan DMEM+FBS10% (kontrol negatif), EDTA 17% (kontrol positif), larutan cuka apel dengan konsentrasi 2,5%, 5%, dan 10% dengan enam kali pengulangan. Selanjutnya, persentase viabilitas hDPSCs didapat dari MTT assays melalui microplate reader dalam nilai absorbansi. Data kemudian diolah statistik melalui uji parametrik One-way ANOVA.
Hasil: Nilai rerata viabilitas sel hDPSC pada semua kelompok perlakuan bernilai diatas 70% sehingga tidak toksik menurut standar ISO dengan rerata viabilitas tertinggi pada kelompok 2,5% dan terendah pada kelompok EDTA 17% diikuti kelompok 10%.
Kesimpulan: Larutan cuka apel dapat diidentifikasi kelompok senyawa kimia dan nilai viabilitas sel paling tinggi pada konsentrasi 2,5%.

Background: Focus on root canals disinfection have shift from aggressive to protective selection in regenerative endodontic procedures. Synthetic root canals irrigation that had been used until now are toxic toward pulp stem cells, one of them, hDPSCs which have higher proliferation and transdifferentiation ability. Therefore, research on natural disinfection which maintain stem cell viability keep developing rapidly. One of the natural disinfection that has antimicrobial effect and chelating agent is apple cider vinegar. To standardized it as modern medicine, need to identify group of chemical compounds and analyzing the viability percentage of hDPSCs.
Objective: Analyze the impact of apple cider vinegar solution in various concentrations on viability of hDPSCs.
Methods: hDPSCs were given DMEM+FBS10% (negative control), 17% EDTA (positive control), apple cider vinegar solution in 2.5%, 5% and 10% concentrations with six repetitions. Percentage viability of hDPSCs were analyze from MTT assays with microplate reader in absorbance value. Then, data were proccessed statictically with parametric One-way ANOVA.
Results: The average viability of hDPSCs were above 70% which considered non-toxic according to ISO, with the highest cells viability in 2.5% and the lowest cells viability in 17% EDTA followed by 10% groups.
Conclusion: Apple cider vinegar solution’s chemical compounds can be identified with the highest cells viability were at 2.5%.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Indonesia, 2023
SP-pdf
UI - Tugas Akhir  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>