"
ABSTRAKProses pengelolaan aset di perguruan tinggi tidak memanfaatkan sistem informasi yang baik. Banyak proses yang masih dilakukan secara manual dan tidak terintegrasi secara otomatis menggunakan sistem. Selain itu pada perguruan tinggi juga tidak menerapkan sistem yang sudah ada secara ideal sehingga pelaksanaan dari sistem yang sudah ada tidak dapat berjalan dengan semestinya. Maka dari itu penelitian ini dikembangkan untuk menangani permasalahan yang dihadapi perguruan tinggi dengan menggunakan metode business process re-engineering untuk mendapatkan perbaikan yang signifikan. Proses pengelolaan aset saat ini dan perbaikannya dipetakan dan dianalisis menggunakan unified modeling language (UML). Pada pembuatan proses perbaikan menggunakan hingga tiga alternatif dan 2 skenario pada masing-masing prosedur. Hasil dari penelitian ini adalah rancangan proses baru yang disimulasikan menggunakan iGrafx untuk menguji proses perbaikan yang diusulkan. Dengan menggunakan waktu sebagai parameter utama, hasil simulasi penelitian menunjukkan pengurangan waktu pada Prosedur Penyediaan barang Habis Pakai/ATK Rutin mencapai 8,40%, Prosedur Pemeliharaan dan Perbaikan Fasilitas mencapai 10,68%, Prosedur Pencatatan Pengakuan Aset PTN BH mencapai 10,73%, Prosedur Penghapusan Barang Milik Universitas mencapai 34,72%, dan Instruksi Kerja Inventarisasi Aset PTN BH mencapai 27,97%.
ABSTRACTThe process of asset management at the public universitas did not take The Best practiec of information systems. Many processes are still done manually and not automatically integrated using the system. In addition, the public univerity also does not apply the ideal system that should implementated it causes the existing system may not run properly. Therefore this study was developed to solve the problems facing the public university by using business process re-engineering to gain significant improvements. The current process of managing assets and repairs mapped and analyzed using the unified modeling language (UML). When making to-be resercher uses up to three alternatives and two scenarios for each procedure. The results of this research is to design a new process which simulated using iGrafx to test the proposed improvements. By using time as the main parameter, the results of the simulation study showed a reduction in procedure time Procedure of Routine Consumable Goods/Staionery up to 8.40%, Procedures of Maintenance and Repair Facility up to 10.68%, Procedures of Registration/Recognition Public University Assets up to 10.73%, Procedure of Removal Assets Owned by Universities up to 34.72%, and Work Instructions for Asset Stocktaking in Public University up to 27.97%."