Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 132877 dokumen yang sesuai dengan query
cover
Joseph Edwardo Agnar Soedjono
"Latar Belakang Kanker payudara memiliki prevalensi dan mortalitas yang tinggi di Indonesia dan dunia, karena sering terdiagnosis pada stadium lanjut. Salah satu kemoterapi yang banyak digunakan adalah doxorubicin, namun mempunyai efek samping kardiotoksisitas. Penelitian sebelumnya menunjukkan potensi sitotoksisitas ekstrak Acalypha indica (AI) terhadap sel kanker payudara MCF-7. Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji efek penghambatan ekstrak aseton dan fraksi E (semipolar) dari Acalypha indica (AI) terhadap pertumbuhan sel kanker (sitotoksisitas) MCF-7 dan menentukan konsentrasi half maximal inhibitory concentration (IC50). Metode Penelitian ini merupakan studi in vitro pada sel MCF-7 yang diberi ekstrak aseton dan fraksi E AI pada berbagai konsentrasi. Viabilitas sel MCF-7 diperiksa dengan MTT Assay. Absorbansi dari kultur sel yang diberi perlakuan ekstrak AI diukur dengan spektrofotometri. Hasil absorbansi digunakan untuk menghitung nilai IC50 sebagai indikator potensi sitotoksisitas senyawa tersebut terhadap sel MCF-7. Hasil Ekstrak aseton AI menunjukkan aktivitas sitotoksik yang moderat, dan lemah untuk fraksi E AI. Adapun nilai IC50 ekstrak aseton AI adalah 177,852 ppm, dan 213,149 ppm untuk fraksi E (semipolar) AI. Kesimpulan Pemberian ekstrak aseton maupun fraksi E (semipolar) akar AI mampu menghambat pertumbuhan sel MCF-7 dengan tingkat sitotoksisitas yang sedang dan lemah.

Introduction Breast cancer is highly prevalent and has a high mortality rate in Indonesia and worldwide, often due to late-stage diagnosis. Doxorubicin is a commonly used chemotherapy drug for breast cancer, but it has cardiotoxic effects. Previous research has shown that Acalypha indica (AI) extract has potential cytotoxic effects against MCF-7 breast cancer cells. The aim of this study is to analyze the growth inhibitory effect of the acetone extract and fraction E (semipolar) of AI on MCF-7 cells by evaluating their metabolic activity and determining the IC50 value. Method This in vitro study used MCF-7 breast cancer cells. The cells were treated with various concentrations of the acetone extract and fraction E (semipolar) of AI, and their viability was measured using the MTT Assay. The absorbances were measured using spectrophotometry. The IC50 value, indicating the cytotoxicity effect against MCF-7 cells, was calculated based on the absorbance results. Results The acetone extract of AI showed moderate cytotoxic activity, while the E fraction showed weak cytotoxic activity. The IC50 value for the acetone extract of AI was 177,852 ppm, and for the E (semipolar) fraction of AI, it was 213,149 ppm. Conclusion The administration of the acetone extract and fraction E (semipolar) of Acalypha indica roots both showed a growth inhibitory effect against MCF-7 cells, with moderate and weak cytotoxicity effects, respectively."
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2024
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Shadira Anindieta Irdianto
"Indonesia merupakan negara biodiversitas tinggi yang memiliki 7.000 dari 30.000 jenis tumbuhan yang dapat digunakan sebagai obat tradisional. Salah satunya tanaman bajakah tampala (Spatholobus littoralis Hassk.) yang mengandung berbagai senyawa antioksidan sehingga diperkirakan dapat mengakibatkan kematian pada sel kanker. Beberapa studi menunjukkan bahwa ekstrak bajakah tampala dapat mengakibatkan apoptosis pada sel T47D kanker payudara selama 24 jam. Namun, penelitian terkait uji sitotoksisitas ekstrak bajakah tampala terhadap sel kanker payudara MCF-7 belum ditemukan sehingga penelitian ini perlu dilakukan. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk menemukan konsentrasi optimal ekstrak bajakah tampala yang dapat menghambat 50% proliferasi sel. serta mengetahui efek sitotoksisitas ekstrak bajakah tampala. Metode penelitian ini menggunakan sel MCF-7 dan batang bajakah tampala yang diekstraksi dengan metode maserasi menggunakan etanol 96%. Selanjutnya, dilakukan uji MTT dan flow cytometry. Hasil penelitian menunjukkan ekstrak etanol bajakah tampala memiliki nilai IC50 sebesar 104 ppm dan menghasilkan efek sitotoksisitas yang dapat menyebabkan apoptosis pada sel MCF-7. Maka dapat disimpulkan bahwa ekstrak bajakah tampala dengan pelarut etanol 96% tergolong dalam kelompok senyawa yang bersifat kurang aktif sebagai antikanker.

Indonesia is a high biodiversity country with 7,000 of 30,000 plant species that can be used as traditional medicine. One of them is the bajakah tampala plant (Spatholobus littoralis Hassk.) which contains various antioxidant compounds that are assumed can cure cancer. Further studies revealed that bajakah tampala extract can induce apoptosis in T47D breast cancer cell lines. However, studies related to the cytotoxicity test of bajakah tampala extract on MCF-7 breast cancer cells have not been discovered. Hence, it is necessary to analyze the cytotoxicity effect of bajakah tampala extract on MCF-7 breast cancer cells. This study aimed to find the optimal concentration of bajakah tampala extracts that can inhibit 50% of cell proliferation and to know the cytotoxicity effect of bajakah tampala extract. This research used MCF-7 breast cancer cell lines and bajakah tampala stems. The stems were extracted by maceration method using 96% ethanol. These research methods are viability tests with MTT reagents and anti-cancer activity tests using flow cytometry. The results showed that the ethanol extract of bajakah tampala has an IC50 value of 104 ppm and can induce an apoptosis effect in MCF-7 cells. This study concludes that the anti-cancer activity of bajakah tampala extract is weak against MCF-7 breast cancer cell lines."
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2023
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Wardah
"Hiperurisemia merupakan kelainan biokimia dalam uji klinis yang ditandai dengan kadar asam urat dalam darah yang tinggi (lebih besar dari 7,0 mg / dL), terjadi akibat dari produksi yang berlebihan atau kurangnya ekskresi dari asam urat ataupun kombinasi keduanya. Xantin oksidase merupakan metode yang telah banyak digunakan dalam pencarian obat hiperurisemia.
Tujuan penelitian ini mengisolasi senyawa aktif dari fraksi etil asetat yang memiliki penghambatan aktivitas xantin oksidase. Serbuk akar di maserasi dengan metanol, kemudian dilakukan fraksinasi dengan pelarut n-heksana, kloroform, etil asetat, n-butanol dan air. Fraksi etil asetat dengan nilai IC50 2,49 μg/mL, fraksi ini dilakukan pemisahan secara kromatografi kolom dengan fase diam silika gel dan fase gerak diklorometana : metanol. Isolat memiliki aktivitas penghambatan terhadap xantin oksidase sebesar 1,21 μg/mL.
Kinetika penghambatan menggunakan Lineweaver-Burk Plot menunjukkan bahwa isolat mempunyai aktivitas penghambatan yang bersifat kompetitif. Dari hasil identifikasi yang dilakukan diduga isolat yang diperoleh merupakan golongan alkaloid.

Hyperuricemia is the biochemical abnormalities in clinical practice signed by high level of serum uric acid. It was a result of overproduction or underexcretion of uric acid or combination of both. Xanthine oxidase has been recognized as one of the promising targets for treatment of hyperuricemia.
The purpose of this research is to isolation compound from ethyl acetat fraction which have activity to inhibite xanthine oxidase. The root powder were maserated with methanol and further partitioned with n-hexane, chloroform, ethyl acetat, dan n-buthanol. Successfully, ethyl acetate fraction with IC50 values 2.49 μg/mL, this fraction was separated by column chromatography with stationary phase silica gel dan mobile phase dichloromethane : methanol. Isolate had activity to inhibite xanthine oxidase with IC50 values 1.21 μg / mL.
The kinetics of inhibition with Lineweaver-Burk Plot showed that the isolate was a competitive inhibitor of xanthine oxidase. Based on identification, isolate was indicated of alkaloid groups.
"
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2012
S43648
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Trias Kusuma Dewi
"Hiperurisemia adalah keadaan dimana terjadi peningkatan kadar asam urat dalam darah. Xantin oksidase berperan dalam oksidasi hipoxantin dan xantin menjadi asam urat. Salah satu pengobatan hiperurisemia adalah menghambat xantin oksidase dalam proses pembentukan asam urat.
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui penghambatan aktivitas xanthine oxidase pada senyawa hasil isolasi. Serbuk simplisia di maserasi dengan metanol, kemudian dilakukan partisi dengan pelarut heksan, kloroform, etil asetat, n-Butanol dan air. Fraksi n-butanol dengan nilai IC50 3,68 μg/mL, fraksi ini dilakukan pemisahan secara kromatografi kolom dengan eluen metanol air.
Pada uji aktivitas, isolat memiliki aktivitas penghambatan terhadap xantin oksidase sebesar 2,79 μg/mL. Uji kinetika enzim menunjukkan bahwa isolat mempunyai aktivitas penghambatan kompetitif. Dari hasil identifikasi yang dilakukan diduga isolat yang diperoleh merupakan glikosida dengan aglikon berupa flavonoid.

Hyperuricemia is increasing of uric acid in blood. Xanthine oxidase is an enzym that plays a role in the oxidation hypoxanthine and xanthine into uric acid. One of the hyperuricemia remedies is inhibit xantin oxidase to produce uric acid.
The purpose of this study was to find inhibitory activity xanthine oxidase of compound from isolation. The sample powder was maserated by methanol solvent, and the extract was partitioned by n-hexane, chloroform, ethyl acetat, and n-buthanol. n- Buthanol fraction with IC50 values 3,68 μg/mL, this fraction was separated process by column chromatography with methanol/water as eluent.
Activity assay showed that the isolate has activity to inhibit xanthine oxidase with IC50 values 2,79 μg/mL. The result of enzym kinetics showed that isolate has a competitive inhibitory activity. Phytochemical identification indicated that isolate contained glycoside with flavonoid as aglycon.
"
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2012
S43754
UI - Skripsi Open  Universitas Indonesia Library
cover
Elisa Noor
"Stroke merupakan manifestasi klinis berupa defisit neurologis yang bertahan selama minimal 24 jam, menunjukkan keterlibatan fokal sistem saraf pusat, yang disebabkan oleh gangguan aliran darah otak. Prevalensi stroke di Indonesia mencapai 0,8% dan menjadi salah satu penyebab kematian terbanyak. Stroke juga dapat menimbulkan kecacatan permanen, namun pengobatan untuk kesembuhan sempurna belum ditemukan. Oleh karena itu, perlu dicari strategi untuk mencegah dampak yang ditimbulkan oleh stroke. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi efek neuroprotektif ekstrak akar Acalypha indica Linn dalam mencegah kerusakan inti sel saraf hipokampus tikus pascahipoksia.
Penelitian ini merupakan studi eksperimental menggunakan ekstrak akar A. indica Linn, diberikan kepada tikus Sprague Dawley yang dibagi menjadi tiga kelompok perlakuan, yaitu kontrol negatif yang mendapat akuades, kelompok ekstrak akar A. indica Linn dosis 400 mg/kgBB dan kelompok ekstrak dosis 500 mg/kgBB. Setelah diberi perlakuan selama 7 hari, tikus diberi perlakuan hipoksia dengan oklusi arteri karotis komunis bilateral selama satu jam. Jaringan hipokampus tikus kemudian diambil dan diamati perubahan inti selnya.
Hasil analisis dengan uji statistik One Way Anova dilanjutkan dengan uji Post Hoc menunjukkan ekstrak akar A. indica Linn dosis 400 mg/kgBB (p=0,029) dan 500 mg/kgBB (p=0,035) memiliki efek neuroprotektif terhadap inti sel saraf area CA3 hipokampus dibandingkan dengan kontrol negatif. Namun, efek neuroprotektif dosis 500 mg/kgBB tidak berbeda bermakna dibandingkan dengan dosis 400 mg/kgBB.

Stroke is a syndrome characterized by acute onset of neurologic deficit that persists for at least 24 hours, reflects focal involvement of the central nervous system, and is the result of disturbance of the cerebral circulation. Stroke prevalence in Indonesia is 0,8% and it becomes one of the leading cause of death.
Stroke can also cause permanent disability, but cure for complete recovery hasn?t been found. Therefore, a strategy to prevent the damage caused by stroke becomes focus of today?s research. Aim of this study is to identify the neuroprotective effect of Acalypha indica Linn root extract to prevent hypoxia-induced damage on nucleus of hippocampal neuron in rats.
This research is an experimental study performed on fifteen rats (Sprague-Dawley) that divided into three groups receiving three different treatments for 7 days, i.e. negative control group receiving aquades, group receiving extracts 400 mg/kgBW/day, and group receiving extract 500 mg/kgBW/day. Then, rats underwent hypoxia by occlusion of the bilateral common carotid arteries for one hour. The hippocampus tissue was obtained and was observed to be identified its structural changes.
Results from one-way ANOVA and Post Hoc analysis showed that root extract of A. indica Linn dose of 400 mg/kgBW (p=0,029) and 500 mg/kbBW (p=0,035) have neuroprotective effect on neuron of CA3 hippocampus compared with negative control. However, the analysis showed that root extract of A. indica Linn dose 500 mg/kgBW has no significant difference with dose 400 mg/kgBW.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2013
S-Pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Dian Nurita Anggraini
"Akar tanaman Acalypha indica Linn. banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia sebagai obat tradisional untuk menghilangkan nyeri sendi dan menurunkan kadar asam urat dalam darah, karena itu perlu dilakukan pengujian keamanan efektivitas penggunaan akar Acalypha indica Linn. dalam pengobatan asam urat. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan uji toksisitas akut dan mengetahui nilai LDso serta pengaruh pemberian ekstrak air akar Acalypha indica Linn. terhadap hematologi dan histologi organ mencit. Pada penelitian ini digunakan 50 ekor mencit (25 ekor mencit betina dan 25 ekor mencit jantan). Tiap jenis kelamin dibagi di dalam 5
kelompok dengan 5 ekor mencit tiap kelompoknya. Kelompok I, II, Ill, dan IV
merupakan kelompok yang diberi ekstrak air akar Acalypha indica Linn. pada hari ke-1 dengan dosis berturut-turut 39, 78, 156, dan 312 g/kg bb mencit. Kelompok V adalah kelompok kontrol yang diberi aquadest. Pada hari ke-0 dan hari ke-2 dilakukan pemeriksaan hematologi yang meliputi pemeriksaan kadar hemoglobin, jumlah sel darah merah, jumlah sel darah putih, dan jumlah trombosit. Empat belas hari setelah pemberian ekstrak, dilakukan pemeriksaan hematologi dan pembedahan untuk pemeriksaan histologis organ (hati, ginjal, jantung, dan paru). Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak akar Acalypha indica Linn. praktis tidak toksik (>15 g/kg bb). Hasil pemeriksaan hematologi menunjukkan tidak terjadi perbedaan yang bermakna antara kelompok I, II, Ill, dan IV dengan kelompok kontrol normal pada a = 0,05. Hasil pemeriksaan histologi menunjukkan pemberian ekstrak akar Acalypha indica Linn. tidak menyebabkan kerusakan jaringan ginjal, jantung, dan paru-paru. Namun, pada hati dapat menyebabkan peningkatan diameter vena sentralis hewan uji mencit."
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam. Universitas Indonesia , 2005
S32440
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Ilham Abid Hibattuloh
"Latar Belakang
Obesitas merupakan masalah kesehatan pada abad ke-21 dan berkaitan erat dengan peningkatan masalah kesehatan seperti non-alcoholic fatty liver disease (NAFLD). Patofisiologi obesitas tersebut melibatkan makrofag proinflamatori M1 (salah satu marker adalah Itgax atau CD11c) dalam perkembangan NAFLD. Dalam kasus yang lebih berat, NAFLD dapat berkembang menjadi fibrosis liver yang melibatkan TGF-β1. Meskipun pengobatan antiobesitas telah beredar dimasyarakat, namun obat tersebut dapat memiliki kontraindikasi dan efek samping masing-masing. Acalypha indica (Ai) merupakan salah satu tanaman herbal yang memiliki efek antihiperlipidemia dan antiobesitas. Penelitian ini akan menganalisis efek Ai terhadap perkembangan kerusakan liver melalui Itgax sebagai marker makrofag proinflamatori, TGF-β1 dan histopatologi liver pada tikus obesitas.
Metode
Uji reverse transcription-quantitative polymerase chain reaction (RT-qPCR) dilakukan untuk mengukur ekspresi Itgax dan TGF- β1 serta pemeriksaan histologi untuk menilai ada/tidaknya inflamasi dan persentase rerata luas area sinusoid pada organ liver tersimpan tikus obesitas dengan perlakuan: (1) diet normal (kontrol normal), (2) diet tinggi fruktosa dan kolesterol (DTFK) (kontrol negatif), (3) DTFK + Gemfibrozil (kontrol positif), serta (4) DTFK + ekstrak Ai (DTFK + Ai).
Hasil
Ekspresi Itgax pada kelompok tikus DTFK+Ai (1,580 + 0,836) terbukti lebih rendah dibanding dengan kelompok kontrol negatif (1,880 + 1,293), ekspresi TGF-β1 pada kelompok tikus DTFK+Ai (1,340 + 0,706) terbukti lebih rendah dibanding dengan kelompok kontrol negatif (1,850 + 1,358), walaupun tidak berbeda bermakna secara statistik. Di lain pihak, terjadi perbaikan inflamasi pada kelompok tikus DTFK+Ai dibanding dengan kontrol negatif, dan persentase rerata luas area sinusoid pada kelompok tikus DTFK+Ai (3,286 + 0,138) terbukti lebih tinggi dibanding dengan kontrol negatif (2,654 + 0,165).
Kesimpulan
Pemberian ekstrak akar Ai dapat menurunkan ekspresi Itgax dan TGF-β1, memperbaiki inflamasi pada liver serta meningkatkan persentase luas rerata sinusoid liver tikus obesitas, walaupun memerlukan penelitian lebih lanjut.

Introduction
Obesity is a health problem in the 21st century and is closely related to an increase in health problems such as non-alcoholic fatty liver disease (NAFLD). The pathophysiology of obesity involves proinflammatory M1 macrophages (one of the markers is Itgax or CD11c) in the development of NAFLD. In more severe cases, NAFLD can progress to liver fibrosis involving TGF-β1. Even though anti-obesity treatments have been circulating in the community, these drugs can have their own contraindications and side effects. Acalypha indica (Ai) is a herbal plant that has antihyperlipidemia and antiobesity effects. This study will analyze the effect of Ai on the development of liver damage through Itgax as a marker for proinflammatory macrophages, TGF-β1 and liver histopathology in obese mice.
Method
The reverse transcription-quantitative polymerase chain reaction (RT-qPCR) test was carried out to measure the expression of Itgax and TGF-β1 as well as histology examination to assess the presence/absence of inflammation and the average percentage of sinusoid area in the stored liver organ of obese mice treated with: (1) diet normal (normal control), (2) high fructose and cholesterol diet (DTFK) (negative control), (3) DTFK + Gemfibrozil (positive control), and (4) DTFK + Ai extract (DTFK + Ai).
Results
Itgax expression in the DTFK+Ai group of mice (1.580 + 0.836) was proven to be lower than the negative control group (1.880 + 1.293), TGF- β1 expression in the DTFK+Ai group of mice (1.340 + 0.706) was proven to be lower than the negative control group. (1.850 + 1.358), although it is not statistically significantly different. On the other hand, there was an improvement in inflammation in the DTFK+Ai mice group compared to the negative control, and the average percentage of sinusoid area in the DTFK+Ai mice group (3.286 + 0.138) was proven to be higher than the negative control (2.654 + 0.165). Conclusion
Administration of Ai root extract can reduce the expression of Itgax and TGF-β1, improve inflammation in the liver and increase the percentage of the average area of liver sinusoids in obese mice, although further research is needed.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2023
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Raniindra Khalisha Soediro Abidin
"Latar belakang: Kanker payudara terjadi cukup tinggi dan merupakan salah satu penyebab utama kematian di Indonesia dan dunia. Pengobatan untuk kanker yang mahal dan memiliki tingkat keberhasilan yang berbeda-beda dan dapat menyebabkan efek samping kepada pasien sehingga diperlukan pengembangan terapi alternatif untuk pengobatan kanker payudara dengan tanaman herbal yang biayanya terjangkau dan memiliki efek samping minimal, salah satunya kluwak (Pangium edule). Metode: Bubuk kluwak dimaserasi dengan menggunakan tiga jenis pelarut berbeda sehingga diperoleh ekstrak etanol, ekstrak etil asetat, dan ekstrak n-heksana kluwak. Uji fitokimia dan kromatografi lapis tipis (KLT) dilakukan untuk mengetahui jenis dan jumlah komponen fitokimia ekstrak kluwak. Aktivitas antioksidan ekstrak kluwak dilakukan uji dengan metode DPPH dan efek sitotoksisitas terhadap sel kanker payudara MCF-7 diketahui melalui uji MTT. Hasil: Komponen fitokimia yang terkandung di dalam ekstrak kluwak mencakup flavonoid, alkaloid, triterpenoid, dan glikosida. Ekstrak etanol kluwak menunjukkan aktivitas antioksidan yang sangat lemah (IC50 = 26459 µg/ml), sedangkan ekstrak etil asetat dan n-heksana tidak dapat ditentukan aktivitas antioksidannya. Ekstrak etil asetat dan n-heksana kluwak juga memiliki efek sitotoksisitas yang sedang terhadap sel kanker payudara MCF-7 dengan nilai IC50berturut-turut 132,79 µg/ml dan 232,93 µg/ml sedangkan ekstrak etanol memiliki efek sitotoksisitas yang lemah dengan nilai IC50 667,91 µg/ml. Kesimpulan: Ekstrak kluwak (Pangium edule) memiliki kandungan senyawa fitokimia dan efek sitotoksisitas terhadap sel kanker payudara MCF-7 sehingga berpotensi untuk dikembangkan menjadi salah satu agen terapeutik dalam tatalaksana kanker payudara.

Introduction: Breast cancer occurs quite high and is one of the main causes of death in Indonesia and the world. Current treatment for cancer is expensive and has varying degrees of success and can cause side effects for patients. Kluwak (Pangium edule), whose reseach is still limited has the potential to be used as an alternative treatment for breast cancer. Methods: Kluwak powder was macerated using three different types of solvents to obtain ethanol extract, ethyl acetate extract and n-hexane kluwak extract. Phytochemical tests and thin layer chromatography (TLC) were carried out to determine the type and amount of phytochemical components of kluwak extract. The antioxidant activity of kluwak extract was tested using the DPPH method and the cytotoxic effect on MCF-7 breast cancer cells was determined using the MTT test. Results: The phytochemical components contained in kluwak extract include flavonoids, alkaloids, triterpenoids and glycosides. The ethanol extract of kluwak showed very weak antioxidant activity (IC50 = 26459 µg/ml), while the antioxidant activity of the ethyl acetate and n-hexane extracts could not be determined. Ethyl acetate and n-hexane kluwak extracts also had a moderate cytotoxic effect on MCF-7 breast cancer cells with IC50 values respectively 132.79 µg/ml and 232.93 µg/ml while the ethanol extract had a weak cytotoxic effect with values IC50 667.91 µg/ml.Conclusion: Kluwak (Pangium edule) extract contains phytochemical compounds and cytotoxic effects on MCF-7 breast cancer cells, so it has the potential to be developed as a therapeutic agent in the management of breast cancer."
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2023
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Rafael Erlangga Bagas Pratama
"Kanker payudara menempati urutan kedua penyebab kematian akibat kanker tertinggi di Indonesia. Keterbatasan tatalaksana kanker payudara yang tersedia saat ini mendorong potensi tanaman herbal sebagai pengobatan alternatif, salah satunya daun suruhan (Peperomia pellucida) yang studinya masih terbatas di Indonesia. Serbuk daun suruhan dimaserasi menggunakan tiga jenis pelarut sehingga diperoleh ekstrak etanol, etil asetat, dan n-heksana. Uji fitokimia dan KLT dilakukan untuk mengetahui jenis dan jumlah komponen fitokimia. Aktivitas antioksidan diketahui melalui uji DPPH, sedangkan sitotoksisitas terhadap sel kanker payudara MCF-7 diketahui melalui uji MTT. Adapun korelasi antara aktivitas antioksidan dan sitotoksisitas ekstrak daun suruhan ditentukan melalui uji korelasi Pearson. Komponen fitokimia yang terkandung dalam ekstrak daun suruhan mencakup alkaloid, flavonoid, tannin, steroid, dan triterpenoid. Uji KLT menunjukkan bahwa ekstrak daun suruhan mengandung 20 komponen fitokimia. Ekstrak etanol dan etil asetat daun suruhan menunjukkan aktivitas antioksidan yang sangat kuat (IC50 = 14,45 µg/ml dan 22,12 µg/ml), sedangkan ekstrak n-heksana memiliki aktivitas antioksidan yang sedang (IC50 = 102,71 μg/mL). Ketiga jenis ekstrak memiliki efek sitotoksisitas yang kuat terhadap sel kanker payudara MCF-7 dengan kisaran nilai IC50 = 10,68 - 62,73 µg/ml. Adapun aktivitas antioksidan dan sitotoksisitas ekstrak daun suruhan menunjukkan korelasi yang sangat tinggi dan bernilai positif (r = 0,99). Ekstrak daun suruhan memiliki kandungan senyawa fitokimia, aktivitas antioksidan, dan efek sitotoksisitas terhadap sel kanker payudara MCF-7. Semakin kuat aktivitas antioksidan ekstrak daun suruhan, semakin kuat juga efek sitotoksisitasnya. Oleh karena itu, ekstrak daun suruhan berpotensi untuk dikembangkan menjadi agen terapeutik dalam tatalaksana kanker payudara.

Breast cancer is the second most common cancer to cause mortality in Indonesia. Suruhan leaf (Peperomia pellucida), whose research is still limited in Indonesia, has the potential to be used as an alternative treatment for breast cancer due to the limitations of currently existing therapies for the disease. Suruhan leaf powder was macerated in three solvents to produce ethanol, ethyl acetate, and n-hexane extract. The type and amount of phytochemical were determined using phytochemical and TLC assays. Antioxidant activity was assessed using the DPPH method, and cytotoxicity effect on MCF-7 cells was determined with the MTT method. The correlation between antioxidant activity and cytotoxicity was determined using the Pearson correlation test. The suruhan leaf extract comprises alkaloids, flavonoids, tannins, steroids, and triterpenoids. TLC assay identified 20 phytochemical components within the suruhan leaf extract. The ethanol and ethyl acetate extracts displayed very strong antioxidant properties (IC50 = 14.45 µg/ml and 22.12 µg/ml), while the n-hexane extract exhibited moderate antioxidant activity (IC50 = 102.71 µg/ml). All three extract types demonstrated strong cytotoxicity effect against MCF-7 breast cancer cells, with IC50 values ranging from 10.68 - 62.73 µg/ml. The antioxidant activity and cytotoxicity effect showed a very high correlation and had a positive value (r = 0.99). Suruhan leaf extract possesses phytochemicals, antioxidant activity, and cytotoxicity against MCF-7 breast cancer cells. The stronger the antioxidant activity of suruhan leaf extract, the stronger the cytotoxic effect. Therefore, suruhan leaf extract has the potential to be developed as a breast cancer therapeutic.
"
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2023
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Raniindra Khalisha Soediro Abidin
"Latar belakang: Kanker payudara terjadi cukup tinggi dan merupakan salah satu penyebab utama kematian di Indonesia dan dunia. Pengobatan untuk kanker yang mahal dan memiliki tingkat keberhasilan yang berbeda-beda dan dapat menyebabkan efek samping kepada pasien sehingga diperlukan pengembangan terapi alternatif untuk pengobatan kanker payudara dengan tanaman herbal yang biayanya terjangkau dan memiliki efek samping minimal, salah satunya kluwak (Pangium edule). Metode: Bubuk kluwak dimaserasi dengan menggunakan tiga jenis pelarut berbeda sehingga diperoleh ekstrak etanol, ekstrak etil asetat, dan ekstrak n-heksana kluwak. Uji fitokimia dan kromatografi lapis tipis (KLT) dilakukan untuk mengetahui jenis dan jumlah komponen fitokimia ekstrak kluwak. Aktivitas antioksidan ekstrak kluwak dilakukan uji dengan metode DPPH dan efek sitotoksisitas terhadap sel kanker payudara MCF-7 diketahui melalui uji MTT. Hasil: Komponen fitokimia yang terkandung di dalam ekstrak kluwak mencakup flavonoid, alkaloid, triterpenoid, dan glikosida. Ekstrak etanol kluwak menunjukkan aktivitas antioksidan yang sangat lemah (IC50 = 26459 µg/ml), sedangkan ekstrak etil asetat dan n-heksana tidak dapat ditentukan aktivitas antioksidannya. Ekstrak etil asetat dan n-heksana kluwak juga memiliki efek sitotoksisitas yang sedang terhadap sel kanker payudara MCF-7 dengan nilai IC50berturut-turut 132,79 µg/ml dan 232,93 µg/ml sedangkan ekstrak etanol memiliki efek sitotoksisitas yang lemah dengan nilai IC50 667,91 µg/ml. Kesimpulan: Ekstrak kluwak (Pangium edule) memiliki kandungan senyawa fitokimia dan efek sitotoksisitas terhadap sel kanker payudara MCF-7 sehingga berpotensi untuk dikembangkan menjadi salah satu agen terapeutik dalam tatalaksana kanker payudara.

Introduction: Breast cancer occurs quite high and is one of the main causes of death in Indonesia and the world. Current treatment for cancer is expensive and has varying degrees of success and can cause side effects for patients. Kluwak (Pangium edule), whose reseach is still limited has the potential to be used as an alternative treatment for breast cancer. Methods: Kluwak powder was macerated using three different types of solvents to obtain ethanol extract, ethyl acetate extract and n-hexane kluwak extract. Phytochemical tests and thin layer chromatography (TLC) were carried out to determine the type and amount of phytochemical components of kluwak extract. The antioxidant activity of kluwak extract was tested using the DPPH method and the cytotoxic effect on MCF-7 breast cancer cells was determined using the MTT test. Results: The phytochemical components contained in kluwak extract include flavonoids, alkaloids, triterpenoids and glycosides. The ethanol extract of kluwak showed very weak antioxidant activity (IC50 = 26459 µg/ml), while the antioxidant activity of the ethyl acetate and n-hexane extracts could not be determined. Ethyl acetate and n-hexane kluwak extracts also had a moderate cytotoxic effect on MCF-7 breast cancer cells with IC50 values respectively 132.79 µg/ml and 232.93 µg/ml while the ethanol extract had a weak cytotoxic effect with values IC50 667.91 µg/ml.Conclusion: Kluwak (Pangium edule) extract contains phytochemical compounds and cytotoxic effects on MCF-7 breast cancer cells, so it has the potential to be developed as a therapeutic agent in the management of breast cancer."
Jakarta: Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, 2023
S-pdf
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
<<   1 2 3 4 5 6 7 8 9 10   >>