Ditemukan 1 dokumen yang sesuai dengan query
Calista Wijayanti
"Meskipun investasi berperan penting dalam mendorong pertumbuhan ekonomi, efektivitasnya tetap bergantung pada kondisi masing-masing wilayah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh investasi terhadap pertumbuhan ekonomi daerah di Indonesia dengan mengkaji interaksinya dengan berbagai faktor pendukung seperti kesenjangan ekonomi, teknologi dan informasi (TIK), infrastruktur, intensitas perdagangan, dan pendidikan. Analisis dilakukan menggunakan data panel dari 34 provinsi selama periode 2010–2024 dengan metode Fixed Effect, serta membandingkan dua pendekatan pengukuran investasi, yaitu Pembentukan Modal Tetap Bruto (PMTB) dan gabungan PMA dan PMDN. Hasil penelitian menunjukkan bahwa investasi berpengaruh positif terhadap pertumbuhan ekonomi daerah, dengan efektivitas yang lebih tinggi di wilayah yang memiliki TIK, infrastruktur, dan pendidikan yang lebih baik, sedangkan efektivitasnya menurun di wilayah dengan kesenjangan ekonomi yang tinggi. Intensitas perdagangan meningkatkan efektivitas investasi PMA dan PMDN, tetapi menurunkan efektivitas PMTB. Temuan ini menegaskan bahwa pertumbuhan ekonomi yang merata dan berkelanjutan memerlukan penguatan kondisi struktural di setiap daerah.
Although investment plays an important role in driving economic growth, its effectiveness largely depends on the specific conditions of each region. This study aims to analyze the effect of investment on regional economic growth in Indonesia by examining its interactions with various supporting factors, including economic gap, information and communication technology (ICT), infrastructure, trade intensity, and education. The analysis employs panel data from 34 provinces over the period 2010–2024 using the Fixed Effect Model, and compares two investment measurement approaches: Gross Fixed Capital Formation (GFCF) and the combined value of Foreign Direct Investment (FDI) and Domestic Investment (DI). The results show that investment has a positive effect on regional economic growth, with higher effectiveness observed in regions with better ICT infrastructure and education, while its effectiveness decreases in regions with higher economic gap. Trade intensity strengthens the effectiveness of FDI and DI but weakens the impact of GFCF. These findings highlight the importance of strengthening structural conditions in each region to achieve more equitable and sustainable economic growth."
Depok: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia, 2025
S-pdf
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library