Hasil Pencarian  ::  Simpan CSV :: Kembali

Hasil Pencarian

Ditemukan 2 dokumen yang sesuai dengan query
cover
"Pengenalan rambu lalu-lintas merupakan salah satu tugas yang harus dilaksanakan oleh sebuah mobil pintar_ Pada kondisi jalan sebenarnya, masalah yang dihadapi akan meliputi bervariasinya kuat cahaya, perubahan skala rambu karena perubahan jarak, dan adanya noise pada rambu. Sebuah sistem pengenalan rambu yang baik akan dipersiapkan untuk mengatasi masalah-masalah tersebut. Pada Skripsi ini, dicoba untuk merancang sebuah sistem pengenalan rambu yang dipersiapkan untuk berhadapan dengan masalah-masalah di atas. Sistem ini masih bersifat off-line. Citra yang dipakai adalah citra basil pemotretan, sedangkan keluaran berupa pengenalan jenis rambu. Rambu yang dikenali dibatasi hanya yang tepinya berwarna merah saja. Untuk mengatasi masalah bervariasinya kuat cahaya, segmentasi rambu dari lingkungan memakai basis sistem wama HSI. Sistem warna ini mendeskripsikan sebuah warm dalam 3 komponen terpisah. Hue dipakai untuk menyatakan wama dominan yang dilihat pengamat, saturasi menyatakan kemurnian relatif dari warna tersebut, atau jumlah warna putih yang tercampur dengan kue tersebut, sedangkan kuat Iemahnya cahaya dinyatakan dalam intensitas. Pengenalan bentuk dan citra rambu yang sudah tersegmentasi dilakukan oleh jaringan saraf tiruan (ANN T Artificial Neural Networks). Jaringan yang dipakai berupa jaringan bertingkat antara Kohonen dan Propagasi Balik (Backpropagation). Modus kerja jaringan Kohonen adalah unsnpervis-ed, sedangkan Propagasi Balik bersifat supervised. Penggabungan keduanya diharapkan memberikan kineda yang lebih balk. Agar fungsi ANN hanya kepada pengenalan bentuk dan bukan warna rambu, maka citra rambu tersegmentasi diubah terlebih dahulu menjadi citra monokrom. Selanjutnya dilakukan proses penghalusan (smoothing) terhadap citra monokrom untuk memperbaiki kualitas citra. Ekstraksi eiri masukan ke ANN dilakukan dengan teknik ekstraksi ciri spektrum daya Fourier."
Fakultas Teknik Universitas Indonesia, 1997
S38867
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library
cover
Bariqi Abdillah
"ABSTRAK
Penelitian ini menerapkan dan menganalisa teknik pengolahan citra untuk deteksi
kanker paru-paru. Teknik pengolahan citra banyak digunakan di beberapa masalah
medis untuk perbaikan citra dalam deteksi fase dan pengobatan dini. Penelitian ini
mengusulkan metode deteksi kanker paru-paru berbasis segmentasi citra.
Segmentasi citra adalah salah satu pengolahan tingkat menengah dalam
pengolahan citra. Pendekatan wilayah dan watershed digunakan untuk proses
segmentasi citra CT scan. Fase deteksi yaitu peningkatan kualitas citra
menggunakan filter Gabor, segmentasi citra, dan ekstraksi fitur dengan binerisasi.
Dari hasil percobaan, ditemukan efektivitas dari pendekatan tersebut. Fitur utama
untuk mendeteksi kanker adalah dengan menggunakan perbandingan yang
dilakukan dengan persentase piksel dan penanda citra.

ABSTRACT
In this undergraduate thesis, we implement and analyze the image processing
method for detection of lung cancer. Image processing techniques are widely
used in several medical problems for repairs picture in the phase detection and
early treatment. This research proposed a detection method of lung cancer using
image segmentation. Image segmentation is one of intermediate level processing
in image processing. Marker control and watershed approach are used to segment
of CT scan image. Detection phases are followed by image enhancement using
Gabor filter, image segmentation, and features extraction with binarization. From
the experimental results, we found the effectiveness of our approach. The main
detected features for accurate images comparison are mask labeling with high
accuracy and robust."
2016
S64589
UI - Skripsi Membership  Universitas Indonesia Library