Ditemukan 3 dokumen yang sesuai dengan query
Muhammad Ezra Acalapati Madani
"Persamaan BPS memudahkan untuk melakukan pemecahan numerik suatu sistem dengan topological defects. Salah satu cara untuk mendapatkan persamaan BPS adalah dengan menggunakan First-Order Formalism. Untuk mendapatkan persamaan BPS dan potensial yang dapat menghasilkan persamaan BPS tersebut dari sistem dengan Alice strings, digunakan formalisme tersebut. Kemudian, hasil dari formalisme tersebut diaplikasikan untuk model-model tertentu yang memvariasikan model utama (yang mempunyai medan gauge SU (2) dan U (1) dan satu medan skalar) dengan hanya menggunakan satu medan gauge SU (2) atau menambahkan medan skalar doublet.
The BPS equations are very useful when used for solving fields in a system with topological defects. A more systematic method of finding the equations is by using the First-Order Formalism. This First-Order Formalism is used for models containing Alice strings to obtain their BPS equations potentials required for those equations to exist. The models used are a model containing both SU (2) and U (1) gauge fields, a model with only one U (1) gauge field and a model containing both SU (2) and U (1) gauge fields with an additional doublet scalar field."
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2022
S-pdf
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Immanuel Alfredo
"Jaringan cosmic string, dan terkait dengannya, interaksi cosmic string dapat berperan di dalam sejarah alam semesta kita. Menanggapi itu, berbagai macam simulasi interaksi string-string sudah dihasilkan. Sebagian besar simulasi interaksi string yang dihasilkan sejauh ini berdasarkan interaksi string-string kanonik — simulasi yang melibatkan string non-kanonik lebih jarang dihasilkan. Sejumlah tumbukan string n=1 pada 90° dengan v/c = 0.1, 0.5, 0.75, 0.85, dan 0.9; serta tumbukan string n=1 pada 45° dan 135° dengan v/c = 0.75 telah dilakukan untuk satu kasus menggunakan model kanonik Maxwell-Higgs standar dengan V (φ) = (|φ|^2 − 1)^2 dan untuk kasus lain menggunakan model non-kanonik Maxwell-Higgs tergeneralisasi dengan w(|φ|) = 2(|φ|^2 + 1) dan V (φ) = |φ|^2 (|φ|^2 − 1)^2 serupa dengan yang sudah dilakukan untuk string kanonik oleh Shellard dan Matzner. Interkomutasi tetap terjadi untuk semua kasus yang diuji. Perbedaan kecil antara bagaimana string non-kanonik dan string kanonik berinteraksi juga telah terobservasi.
String networks, and by extension string interactions might play a role in the history of our universe. Responding to that, numerous string interaction simulations have been made. The bulk of string interaction simulations made so far are based on canonical string-string interactions — simulations involving non-canonical strings are much rarer. A limited number of n=1 string collisions at 90° with v/c = 0.1, 0.5, 0.75, 0.85, and 0.9; and n=1 string collisions at 45° and 135° with v/c = 0.75 have been done for one case using the canonical standard Maxwell-Higgs model with V(φ)=(|φ|^2 − 1)^2 and for another using a non-canonical generalized Maxwell Higgs model with w(|φ|) = 2(|φ|^2 + 1) and V (φ) = |φ|^2 (|φ|^2−1)^2 in the vein of those done for canonical string by Shellard and Matzner. Intercommutation still occurs for all tested cases. Slight differences between how non-canonical strings and canonical string interact have also been observed."
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2021
S-pdf
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library
Achmad Prayogi
"Dawai kosmik (cosmic strings) merupakan salah satu jenis defeksi topologi. Dalam kosmologi, fenomena defeksi topologi ini dapat terjadi karena konsekuensi perusakan simetri spontan pada awal alam semesta. Penelitian ini mempelajari solusi dari dawai kosmik yang memenuhi persamaan lagrangian Dirac-Born-Infeld dengan suku potensialnya tak bervakum, yakni potensial yang memiliki nilai vakum pada titik yang tak terhingga. Keadaan ini berada pada fisika energi tinggi. Kami memecahkan masalah persamaan differensial orde-2 secara numerik menggunakan metode tembak.
Cosmic strings is one type of topological defect. In cosmology, topological defect can occur because of the consequence of spontaneous symmetry breaking in early universe. This research study the solutions that satisfy the equation Dirac-Born-Infeld (DBI) lagrangian with vacuumless potential, which is the potential that has vacuum values at infinity. This is the regime of very high energy physics. We solve the second order the differential equation numerically using shooting method. "
Depok: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Indonesia, 2014
S54911
UI - Skripsi Membership Universitas Indonesia Library